Wajib Dicoba, Gaya Rambut Pria Jepang Kekinian

WeXpats
2021/03/11

Saat ini popularitas Jepang semakin meningkat, tidak hanya sebatas teknologinya saja. Bahkan saat ini gaya rambut Jepang pun banyak ditiru oleh sebagian besar masyarakat luas. Terlebih bagi mereka yang memiliki wajah oriental atau setidaknya memiliki raut wajah seperti garis wajah orang Jepang.

Tren rambut ala Jepang tersebut semakin populer sejak adanya artis-artis Jepang yang mendunia. Cantik dan tampan artis Jepang memiliki peranan besar membuat gaya rambut ala Jepang menjadi kian populer di banyak negara. Terlebih bagi para pria yang kadang kala merasa bosan dengan tatapan

Daftar Isi

  1. Perkembangan Gaya Rambut Pria di Jepang
  2. Macam-Macam Gaya Rambut Pria di Jepang
  3. Ciri Khas Gaya Rambut Pria di Jepang
  4. Pria Ingin Tampil Beda? Cobalah Gaya Rambut Jepang

Perkembangan Gaya Rambut Pria di Jepang

Gaya rambut di Jepang, khususnya pada pria terus berkembang seiring perkembangan zaman. Oleh sebab itu, para pria Jepang terlihat lebih modis dan menarik karena tampilan rambutnya yang berbeda. Lain dulu lain sekarang, Perkembangan model rambut ketika zaman edo di Jepang hanya menggunakan potongan yang sederhana.

Awalnya Jepang memiliki gaya rambut pria yang tradisional, dengan rambut dibotakin pada bagian dahi. Sementara rambut pada bagian belakang dibiarkan panjang dan diikat ke atas. Hal tersebut berguna untuk menahan topi samurai agar tetap melekat pada kepala. Terutama ketika menghadapi pertempuran.

Dahulu di Jepang, menjadi seorang samurai adalah sebuah kebanggaan. Dengan demikian, banyak masyarakat biasa yang menggunakan model rambut seperti itu agar memiliki gengsi dan kewibawaan bagi masyarakat lainnya. Namun model rambut seperti itu saat ini telah mengalami banyak perubahan. Terutama dipengaruhi oleh perkembangan zaman.

Kini, masyarakat Jepang pun memiliki banyak model rambut, tidak hanya sebatas model rambut ala samurai. Hal tersebut seiring dengan perkembangan mode di Jepang yang turut berkembang. Ada banyak model rambut pria di Jepang yang saat ini bisa membuat penampilan menjadi lebih modis.

Macam-Macam Gaya Rambut Pria di Jepang

Seperti yang telah disinggung sebelumnya, ada banyak gaya rambut pria Jepang modern pada saat ini bisa dicoba untuk membuat penampilan para pria menjadi lebih menarik. Dengan demikian tidak hanya sebatas model rambut ala samurai. Berikut ini beberapa istilah gaya potongan rambut model Jepang terkini untuk pria:

1. Mullet

Model rambut ini merupakan model rambut pendek di bagian depan dan samping namun sedikit memanjang pada bagian belakang. Di Jepang sendiri telah berkembang sejak tahun 80 - an. Gaya kontemporer dan klasik ini kembali banyak diminati oleh remaja pria Jepang karena dipopulerkan oleh penyanyi dan aktor laga.

2. Quiff

Untuk tampilan yang lebih maskulin namun sedikit nyentrik, pria Jepang pun banyak yang menggunakan model rambut dengan potongan Quiff. Model rambut ini dipopulerkan oleh Elvis Presley, dengan ciri khas bagian tengah rambut lebih tinggi dengan penggunaan krim rambut atau spray rambut sehingga mudah untuk dibentuk.

3. Short Sleek Undercut

Model rambut pria Jepang ini, sangat cocok untuk membuat tampilan lebih rapi dan tidak akan kegerahan. Pasalnya pada sisi kiri dan kanan dibuat lebih pendek serta tipis,sementara pada bagian tengah rambut dibuat lebih memanjang. Tampilan ini akan menjadi lebih rapi dengan cara menyisir bagian tengah rambut ke belakang dengan menggunakan pomade.

4. Gondrong

Model rambut lainnya yang saat ini sedang berkembang adalah gondrong. Panjang gondrong pun disesuaikan antara sebahu atau di bawah telinga. Tampilan rambut ini cocok untuk wajah Jepang yang memiliki garis wajah oriental. Terlebih saat ini tampilan tersebut dipopulerkan kembali oleh banyak artis Jepang dan juga boyband Korea.

5. Middle Part Hair

Model rambut ini cukup populer di Korea dan kini di Jepang pun banyak yang menggunakan model rambut seperti ini. Rambut dengan model ini memiliki ciri khas poni yang panjang. Agar terlihat lebih rapi, bisa menggunakan pomade dengan cara menyisirnya ke belakang. Dengan demikian bisa membuat penampilan lebih menarik.

6. Side Part Hair

Model yang satu ini banyak digunakan oleh pria Jepang untuk tampilan lebih maskulin dan elegan. Penataan rambut dengan belah pinggir akan membuat tampilan lebih formal. Apabila ingin terlihat lebih rapi, cukup dengan menggunakan pomade dan menyisirnya dengan menggunakan jari ke pinggir kanan atau pinggir kiri.

7. Spiky

Di Jepang, model rambut ini cukup terkenal di kalangan remaja pria Jepang. Terutama untuk pria yang beraktivitas cukup padat karena mudah ditata. Disamping itu, model rambut inipun membuat postur terlihat lebih tinggi. Model rambut ini cukup dengan menata ke atas dengan menggunakan pomade.

Ciri Khas Gaya Rambut Pria di Jepang

Seperti ulasan sebelumnya, Jepang memiliki perkembangan model rambut dari masa ke masa. Seperti pada zaman Edo, rambut dengan ciri khas dahi yang dibotakin menjadi kebanggaan warga Jepang pada saat itu. Saat itu ciri khas pria Jepang memiliki rambut yang panjang dan diikat ke atas.

Seiring perkembangan zaman, dan masuknya pengaruh budaya asing ke Jepang, ciri khas rambut pria Jepang pun memiliki banyak perubahan. Kini tidak lagi ditemukan pria dengan dahi yang lebih lebar di Jepang kecuali pada festival dan acara-acara tertentu saja. Saat ini ciri khas rambut pria Jepang pun lebih modern.

Ciri khas rambut pria Jepang kini, pendek dan berponi sesuai dengan tekstur wajah oriental ala Jepang. Terlebih saat ini banyak boyband Korea yang terkenal dan membawa pengaruh terhadap perkembangan model rambut di Jepang. Dengan demikian, ciri khas rambut pria Jepang pun hampir mirip dengan ciri khas rambut Korea.

Selain rambut pendek, pria Jepang pun senang memanjangkan rambut mereka. Model rambutnya memiliki ciri khas dengan gaya kuncir ala Jepang. Disamping membuat penampilan lebih maskulin, rambut kunciran ala pria Jepang pun membuat penampilan lebih keren. Maka dari itu, model rambut kunciran ini menjadi ciri khas rambut pria ala Jepang.

Pria Ingin Tampil Beda? Cobalah Gaya Rambut Jepang

Bagi pria yang ada di seluruh dunia dan ingin memiliki penampilan yang sedikit berbeda, bisa dengan cara mencontek tampilan ala Jepang dengan berbagai gaya di atas. Terlebih bagi mereka yang memiliki wajah oriental ala Jepang atau Korea, mencontek tampilan ala Jepang ini sangat disarankan.

Salah satu gaya potongan rambut ala Jepang ini mampu membuat penampilan menjadi lebih menarik. Misalnya mengubah tubuh pendek menjadi terlihat lebih tinggi. Model ini sangat cocok dicoba oleh orang-orang Asia yang memiliki rata-rata tinggi badan yang lebih pendek.

Pada dasarnya, penampilan pria terlebih dalam tatanan rambut tidak terlalu memerlukan banyak variasi gaya. Namun terkadang bosan dengan gaya yang itu-itu saja. Maka dari itu, membuat penampilan lebih menarik bagi kaum pria sebaiknya untuk mencoba model rambut ala Jepang. Terlebih model rambut ini tidak memerlukan banyak hair styling, cukup dengan menggunakan pomade saja.

Sesuai dengan karakter wajah Asia, model rambut ala Jepang pun cocok untuk ditiru. Oleh sebab itu, terdapat kemiripan antara gaya Jepang dengan gaya Korea dari segi penataan rambut. Meskipun sepintas mirip, namun orang Jepang tidak terlalu mencolok dalam mewarnai rambut. Itulah sebabnya, model rambut ala Jepang ini sangat layak untuk ditiru.

Dengan adanya gaya rambut Jepang yang ikut meramaikan tren model rambut di Asia, membuat Jepang sangat layak untuk dipilih sebagai kiblat orang Asia dalam memilih model rambut. Terlebih model rambut ala Jepang mampu membuat penampilan lebih menarik dan maskulin. Meskipun beberapa model rambut ala Jepang adalah gondrong namun tetap memiliki ciri khas kesopanan orang Asia.

Baca juga: Seifuku: Seragam Sekolah Jepang Dulu dan Sekarang

Penulis

WeXpats
Di sini kami menyediakan artikel yang mencakup berbagai informasi yang berguna tentang kehidupan, pekerjaan, dan studi di Jepang hingga pesona dan kualitas Jepang yang menarik.

Sosial Media ソーシャルメディア

Kami berbagi berita terbaru tentang Jepang dalam 9bahasa.

  • English
  • 한국어
  • Tiếng Việt
  • မြန်မာဘာသာစကား
  • Bahasa Indonesia
  • 中文 (繁體)
  • Español
  • Português
  • ภาษาไทย
TOP/ Budaya Jepang/ Budaya Pop di Jepang/ Wajib Dicoba, Gaya Rambut Pria Jepang Kekinian

Situs web kami menggunakan Cookies dengan tujuan meningkatkan aksesibilitas dan kualitas kami. Silakan klik "Setuju" jika Anda menyetujui penggunaan Cookie kami. Untuk melihat detail lebih lanjut tentang bagaimana perusahaan kami menggunakan Cookies, silakan lihat di sini.

Kebijakan Cookie