Tinggal di Share House Jepang: Kelebihan dan Kekurangannya

WeXpats
2021/12/10

Jepang memiliki penduduk terpadat ke-9 di dunia. Fakta ini tentunya berbanding lurus dengan kebutuhan tempat tinggal di Jepang untuk para penduduknya. Untungnya, Jepang memiliki alternatif sharehouse, dimana orang bisa memiliki tempat tinggal dengan proses yang lebih mudah!

Share house sebenarnya bukan sebuah hal yang baru di Jepang atau negara lainnya. Namun dibandingkan dengan negara Asia lainnya, pilihan tempat tinggal ini lebih terkenal karena pilihannya banyak dan bervariasi. Nah, bagi para pengunjung yang akan berkunjung ke Jepang baik untuk berlibur dalam waktu yang lama, belajar atau bekerja, cobalah tempat tinggal ini.

Daftar Isi

  1. Apa Itu Sharehouse Jepang?
  2. Mengapa Banyak Orang Memilih Tinggal di Share House?
  3. Resiko yang Harus Dihadapi Saat Tinggal di Share House
  4. Hal yang Perlu Dipertimbangkan Dalam Memilih Rumah

Apa Itu Sharehouse Jepang?

Arti dari share dan house sendiri adalah berbagi rumah. Jadi, prinsip dari tempat tinggal ini adalah berbagi sebuah tempat tinggal, baik rumah atau apartemen dengan orang lain. Orang yang tinggal serumah pun bisa orang lokal maupun orang asing, sesuai dengan pilihan masing-masing. Pada dasarnya, konsepnya hampir sama dengan kos-kosan, hanya saja di Jepang bentuk dari kos-kosan ini lebih lengkap dan detail seperti sebuah rumah.

Prinsip dari tempat tinggal ini adalah membayar sewa kamar saja. Meskipun begitu, para penyewa tetap bisa menggunakan fasilitas lainnya seperti toilet, dapur hingga ruang TV, secara bersama-sama dengan orang lain.

Mungkin bagi sebagian orang, konsep tempat tinggal seperti ini kurang memberikan privasi. Namun, jangan khawatir, karena penghuni tetap bisa mendapatkan privasi yang dibutuhkan dengan memilih jumlah teman dalam setiap rumah. Selain itu, bagi yang ingin mendapatkan privasi lebih bisa memilih jenis kamar single room agar tidak perlu berbagi ruangan tidur dengan orang lain.

Biayanya juga sangat beragam, semuanya tergantung dari lama periode sewa, jenis fasilitasnya serta jumlah teman dalam satu rumah. Selain itu, semakin lengkap fasilitasnya, maka semakin mahal biaya sewanya.

Sedangkan untuk periode sewanya, biasanya sangat beragam, bisa harian hingga tahunan. Dengan konsep ini, maka tempat tinggal seperti ini sangat cocok bagi wisatawan, pelajar maupun orang yang mencari tempat tinggal dengan biaya yang murah.

Mengapa Banyak Orang Memilih Tinggal di Share House?

Ada banyak keuntungan yang bisa didapatkan orang ketika memilih tinggal di tempat tinggal seperti ini. Selain lebih murah, banyak situs yang menawarkan pilihan rumah tinggal dengan pilihan yang beragam. Nah bagi yang masih ragu untuk tinggal di jenis rumah seperti ini, berikut adalah beberapa alasan untuk mencobanya:

1. Biaya Sewa yang Lebih Murah

Salah satu alasan orang memilih rumah berbagi adalah biayanya yang lebih murah dibandingkan jika harus menyewa rumah sendiri. Jika memilih untuk menyewa apartemen atau rumah sendiri, maka harga sewanya tentunya lebih mahal baik secara bulanan maupun tahunan. Sedangkan jika memutuskan untuk berbagi rumah, maka biayanya akan dibagi bersama-sama dengan penghuni lainnya.

Namun perlu diketahui bahwa selain biaya sewa, akan ada beberapa jenis biaya lainnya yang perlu dikeluarkan oleh penghuni seperti pemeliharaan fasilitas. Meskipun begitu, jika ditotal pun jumlahnya masih lebih murah dibandingkan dengan sewa rumah atau apartemen sendiri.

2. Tidak Perlu Membeli Perabotan

Keuntungan lainnya jika tinggal di sharehouse adalah penghuni tidak perlu memikirkan perabotan apa yang akan digunakan di dalamnya. Karena hampir seluruh rumah berbagi yang ada di Jepang sudah memiliki perabotan yang lengkap di seluruh ruangannya, mulai dari dapur hingga kamar tidur. Jadi, calon penghuni hanya tinggal membawa diri serta barang-barang pribadinya.

3, Bisa Langsung Ditempati

Hal lain yang membuat banyak orang asing cenderung memilih tempat tinggal seperti ini adalah karena dapat ditempati secara langsung, Jadi ketika ada sebuah rumah yang ditayangkan atau diiklankan, biasanya rumah itu bisa langsung ditempati. Dengan begitu, calon penghuni bisa langsung menempatinya tanpa menunggu waktu yang lama.

4. Diversity

Bagi yang suka berkenalan dengan orang baru dan mendapatkan pengalaman yang tak terlupakan, maka tempat tinggal seperti ini adalah pilihan yang tepat. Sharehouse biasanya dipilih oleh penghuni asing yang sedang sekolah atau bekerja di Jepang, namun tidak sedikit pula yang penduduk lokal. Dengan penghuni yang beragam, maka penghuni bisa mempelajari diversity dan mengenal budaya atau hal-hal yang mereka tidak ketahui sebelumnya.

Resiko yang Harus Dihadapi Saat Tinggal di Share House

Selain memiliki banyak keuntungan, tentunya juga ada sisi negatif dari berbagi rumah. Meskipun resiko ini tidak selalu ada, namun para calon penghuni harus siap jika ada kondisi yang tidak kondusif seperti berikut:

1. Kebebasan Pribadi

Jika memutuskan untuk berbagi rumah bahkan kamar, maka bersiaplah untuk berbagi dengan orang lain termasuk untuk kebebasan. Bagi yang memilih kamar pribadi, maka bersiaplah berbagi seluruh fasilitas hingga ruangan di dalam rumah dengan penghuni lain. Tempat untuk mendapatkan kebebasan pribadi hanyalah di kamar masing-masing. Sedangkan bagi yang berbagi kamar, maka bisa jadi tidak mendapatkan kebebasan pribadi.

Jadi bagi yang memilih berbagi rumah, pastikan untuk menaruh barang pribadinya di tempat yang aman, contoh di kamar. Sedangkan jika memiliki makanan atau hal-hal yang ditaruh diluar, maka bersiaplah jika barang tersebut digunakan oleh penghuni lain.

2. Teman Serumah yang Tidak Cocok

Resiko lain yang sering dihadapi oleh para penghuni rumah sharehouse adalah teman serumah yang tidak cocok. Bisa jadi rekan serumah memiliki sifat yang tidak cocok seperti berisik hingga jorok. Jika hal ini terjadi, maka bersiaplah untuk hal-hal yang terburuk seperti rumah sering kotor atau berisik.

3. Kebersihan

Ketika memilih untuk berbagi rumah, maka bersiaplah dengan kebersihan rumah yang tidak sesuai ekspektasi. Kebersihan rumah memang harus dijaga bersama, namun tidak jarang rekan serumah lebih jorok atau tidak suka bersih-bersih.

Hal yang Perlu Dipertimbangkan Dalam Memilih Rumah

Pada dasarnya sharehouse memberikan banyak keuntungan bagi para calon penghuni. Namun agar merasa nyaman, pastikan memilih rumah yang nyaman hingga rekan serumah yang cocok.

Hal pertama yang harus dicek ketika memilih rumah adalah pastikan rumah tersebut memiliki fasilitas yang dibutuhkan seperti kamar mandi dan dapur bersama. Selain itu, cek luas dan isi kamar tidur yang akan dihuni, apakah luas dan isinya cocok.

Selanjutnya, tanyakan kepada pengurus rumah siapa saja penghuni rumah tersebut dan berapa jumlahnya. Semakin banyak penghuninya, maka rumah tersebut akan semakin beragam mulai dari cara hidupnya hingga tingkat keramaiannya. Bagi yang tidak suka rumah terlalu ramai, maka cobalah cari rumah dengan penghuni 3-4 orang saja.

Selain itu, jangan lupa tanyakan mengenai periode serta cara bayar sewanya. Biasanya setiap jenis rumah memiliki peraturan yang beda, jadi pastikan di awal terlebih dahulu. Cobalah memilih sistem pembayaran yang memudahkan agar tidak sampai telat membayar.

Itulah konsep sharehouse yang ada di Jepang dan banyak diminati oleh para penduduk lokal maupun asing. Meskipun harus berbagi tempat tinggal dengan orang lain, namun penghuni bisa mendapatkan banyak keuntungan mulai dari harga sewa yang murah hingga perabotan yang lengkap.

Penulis

WeXpats
Di sini kami menyediakan artikel yang mencakup berbagai informasi yang berguna tentang kehidupan, pekerjaan, dan studi di Jepang hingga pesona dan kualitas Jepang yang menarik.

Sosial Media ソーシャルメディア

Kami berbagi berita terbaru tentang Jepang dalam 9bahasa.

  • English
  • 한국어
  • Tiếng Việt
  • မြန်မာဘာသာစကား
  • Bahasa Indonesia
  • 中文 (繁體)
  • Español
  • Português
  • ภาษาไทย
TOP/ Budaya Jepang/ Lagu-lagu Jepang/ Tinggal di Share House Jepang: Kelebihan dan Kekurangannya

Situs web kami menggunakan Cookies dengan tujuan meningkatkan aksesibilitas dan kualitas kami. Silakan klik "Setuju" jika Anda menyetujui penggunaan Cookie kami. Untuk melihat detail lebih lanjut tentang bagaimana perusahaan kami menggunakan Cookies, silakan lihat di sini.

Kebijakan Cookie