Penasaran dengan Biaya Sekolah di Jepang? Yuk, Ketahui Info Lengkapnya!

WeXpats
2020/04/15

Jepang menjadi salah satu negara dengan sistem pendidikan yang maju. Karena itulah, tidak heran jika Jepang menjadi sasaran pelajar internasional untuk menuntut ilmu. Selain majunya sistem pendidikan, biaya sekolah di Jepang juga cukup masuk akal. Bahkan, ada beasiswa untuk pelajar internasional. Jadi, tidak perlu takut dengan biaya sekolah di Jepang.

Meskipun demikian, ada beberapa orang yang masih ragu untuk bersekolah di Jepang. Ada yang merasa takut dalam memahami bahasa Jepang. Ada juga yang takut dengan sistem pendidikan yang disiplin. Sebenarnya, berapakah estimasi biaya untuk sekolah di Jepang? Dan mengapa banyak orang memilih Jepang untuk bersekolah? Yuk, cari tahu jawaban lengkapnya.

Alasan Mengapa Harus Sekolah di Jepang

Jepang memang terkenal sebagai negara dengan sistem pendidikan yang bagus. Selain itu, ada alasan lain yang membuat pelajar internasional harus sekolah di Jepang. Berikut ini ulasan lengkapnya :

1. Kualitas Pendidikan Jepang yang Tinggi

Alasan pertama Jepang dipilih untuk tujuan menuntut ilmu adalah karena kualitas pendidikan yang tinggi. Hal ini dibuktikan dengan banyaknya penghargaan akademik bergengsi yang diterima Jepang. Bukan hanya itu, ada sekitar 780 perguruan tinggi dan lembaga kejuruan yang siap menjadi pilihan pelajar. Yang pasti, dominasi Jepang dalam hal pendidikan sangat mendunia.

2. Biaya Pendidikan Tergolong Murah

Dengan sistem pendidikan yang bagus, biaya sekolah di Jepang terbilang cukup murah. Jika dibandingkan Amerika dan Australia, biaya pendidikan dan biaya hidup di Jepang 50% lebih rendah. Karena itulah, Jepang banyak dijadikan sebagai negara tujuan para pelajar internasional.

3. Dapat Bekerja Paruh Waktu

Alasan selanjutnya mengapa harus sekolah di Jepang adalah karena dapat bekerja paruh waktu. Hal ini sangat cocok untuk pelajar yang ingin hidup mandiri. Dengan visa pelajar, kamu bisa melakukan part time maksimal 28 jam dalam seminggu. Gaji yang didapat dari bekerja paruh waktu pun sudah cukup untuk kebutuhan hidup di Jepang.

4. Mendapat Pengalaman Budaya Jepang

Dengan biaya sekolah di Jepang yang tergolong murah, para pelajar internasional juga bisa merasakan pengalaman budaya Jepang. Hal ini menjadi salah satu alasan kuat mengapa harus sekolah di Jepang. Selain budaya tradisional dan modern yang khas dan unik, pelajar internasional juga bisa merasakan pesona keindahan alam Jepang.

5. Mendapat Banyak Teman dari Berbagai Negara

Jepang dijadikan banyak pelajar internasional sebagai negara tujuan untuk menuntut ilmu. Karena itulah, tidak heran jika bisa mendapatkan teman dari berbagai negara saat sekolah di Jepang. Misalnya seperti Korea, China, Taiwan, Indonesia, Eropa, Amerika, dan negara lainnya. Hal ini tentunya sangat membantu pelajar dalam mencari banyak relasi.

Sekolah di Jepang Tidak Perlu Takut Biaya

Banyak orang beranggapan bahwa sekolah di Jepang membutuhkan banyak biaya. Anggapan ini muncul karena gaya hidup di Jepang terasa sangat mewah dan modern. Untuk biaya hidup di Jepang saja bisa menghabiskan sekitar Rp 10.000.000,00 sampai 18.000.000,00 setiap bulannya. Biaya tersebut berbeda-beda tergantung tempat tinggal dan gaya hidup.

Meskipun biaya hidup tersebut cukup mahal, para pelajar internasional tidak perlu takut dengan biaya sekolah di Jepang. Saat bersekolah di Jepang, pelajar bisa mendaftar berbagai beasiswa yang disediakan. Dana dari beasiswa bisa digunakan untuk menunjang biaya hidup dan sekolah di Jepang. Jadi, biaya yang dikeluarkan tidak terlalu tinggi.

Kerennya lagi, beberapa sekolah di Jepang ada yang menyediakan dorm untuk pelajar. Biasanya, biaya untuk tinggal di dorm khusus pelajar lebih murah jika dibandingkan tempat lainnya. Hal ini jelas akan memperkecil estimasi biaya untuk sekolah di Jepang. Karena berbagai alasan itulah, tidak perlu takut dengan biaya saat bersekolah di Jepang.

Estimasi Biaya Sekolah di Jepang

Biaya untuk sekolah di Jepang banyak dijadikan sebagai pertimbangan sebelum menuntut ilmu di Jepang. Berdasarkan situs sekolahdijepang.com, ada estimasi biaya rata-rata untuk sekolah di Jepang. Berikut ini ulasan lengkapnya :

1. Biaya Sekolah

Estimasi biaya untuk sekolah di Jepang yang pertama adalah untuk membayar kebutuhan sekolah. Secara umum, biaya sekolah di Jepang ini tergantung pada sekolah dan jurusan yang diambil. Selain itu, biaya sekolah juga beragam tergantung nilai tukar yen terhadap rupiah.

Misalnya saja seperti biaya sekolah bahasa Jepang untuk program belajar 1 tahun. Program ini membutuhkan biaya sekitar 415.000 sampai 997.400 yen. Besarnya biaya ini sudah termasuk biaya masuk sekolah, biaya penggunaan fasilitas, biaya peralatan, dan lainnya.

2. Biaya Sewa Tempat Tinggal

Persiapan biaya lain yang harus disiapkan oleh pelajar internasional adalah biaya untuk menyewa tempat tinggal. Agar mendapatkan harga sewa yang lebih murah, maka pelajar bisa memilih tempat tinggal dengan sistem sharing. Estimasi biaya untuk sewa tempat tinggal adalah sekitar 40.000 - 70.000 yen.

Selain menyewa tempat tinggal dengan sistem sharing, terkadang beberapa sekolah juga menyediakan dorm untuk pelajar asing. Tentunya, biaya sewa dorm akan jauh lebih murah dan sesuai dengan keuangan pelajar. Hal ini jelas dapat meminimalisir biaya untuk bersekolah di Jepang.

3. Biaya Makan dan Minum

Selain menyiapkan biaya sekolah di Jepang, pelajar internasional juga harus menyediakan biaya untuk hidup. Biaya hidup ini meliputi biaya makan dan minum. Besarnya biaya untuk hidup ini sebenarnya tergantung dengan gaya hidup setiap pelajar. Jika pelajar memilih hidup hemat, maka biaya hidup akan lebih murah.

Berbeda dengan pelajar yang gaya hidupnya sangat boros dan sering belanja hal yang tidak penting, biaya hidup juga akan tinggi. Untuk gaya hidup yang hemat, estimasi biaya yang harus disiapkan adalah sekitar 30.000 - 50.000 yen setiap bulannya.

4. Biaya Kebutuhan Lain

Menyiapkan biaya untuk kebutuhan lain juga sangat penting saat bersekolah di Jepang. Biaya kebutuhan lain ini mencakup biaya untuk transportasi, hiburan, dan kebutuhan lain yang tidak terduga. Kebutuhan lain ini bisa diestimasikan sekitar 20.000 sampai 30.000 yen.

Cara Sekolah di Jepang Dengan Biaya Sendiri

Selain meminta biaya sekolah kepada orang tua, pelajar internasional juga bisa bersekolah di Jepang dengan biaya sendiri. Bagaimanakah caranya? Berikut ini ulasan lengkap yang harus disimak.

1. Kerja Paruh Waktu

Biaya sekolah di Jepang dengan biaya sendiri bisa didapatkan melalui kerja paruh waktu. Untuk pelajar internasional, kerja paruh waktu bisa dilakukan maksimal 28 jam setiap minggunya. Gaji yang didapat dari kerja paruh waktu ini lumayan besar, yaitu sekitar 790 - 1013 yen per jam tergantung daerah. Untuk pelajar, gaji tersebut terbilang cukup besar.

2. Mendaftar Beasiswa di Jepang

Cara selanjutnya agar pelajar internasional bisa sekolah dengan biaya sendiri adalah dengan mendaftar beasiswa. Pemerintah Jepang dan swasta banyak memberikan beasiswa untuk para pelajar internasional. Setiap bulannya, dana dari beasiswa yang bisa didapatkan pelajar berkisar antara 30.000 hingga 140.000 ribu yen tergantung beasiswa apa yang kamu ambil dan tingkat kesulitan untuk mendapatkan beasiswa tersebut. Biaya ini sangat cukup untuk biaya sekolah dan hidup di Jepang.

Demikian ulasan lengkap tentang alasan dan estimasi biaya sekolah di Jepang. Tertarik untuk bersekolah di Jepang? Dengan sistem pendidikan yang sangat bagus, tidak heran jika biaya untuk bersekolah di Jepang cukup mahal. Bisa dibilang, biaya yang mahal tersebut setara dengan kualitas pendidikan di Jepang.

Meskipun terbilang cukup mahal, para pelajar internasional tidak perlu ragu jika ingin bersekolah di Jepang. Ada beberapa hal yang bisa dilakukan sehingga biaya sekolah menjadi lebih kecil. Semoga bermanfaat dan dapat menambah wawasan!

Baca juga: Melanjutkan Kuliah Di Jepang. Pilih Universitas, Senmon Gakkou atau Junior College?

Penulis

WeXpats
Di sini kami menyediakan artikel yang mencakup berbagai informasi yang berguna tentang kehidupan, pekerjaan, dan studi di Jepang hingga pesona dan kualitas Jepang yang menarik.

Sosial Media ソーシャルメディア

Kami berbagi berita terbaru tentang Jepang dalam 9bahasa.

  • English
  • 한국어
  • Tiếng Việt
  • မြန်မာဘာသာစကား
  • Bahasa Indonesia
  • 中文 (繁體)
  • Español
  • Português
  • ภาษาไทย
TOP/ Sekolah di Jepang/ Biaya sekolah dan Beasiswa di Jepang/ Penasaran dengan Biaya Sekolah di Jepang? Yuk, Ketahui Info Lengkapnya!

Situs web kami menggunakan Cookies dengan tujuan meningkatkan aksesibilitas dan kualitas kami. Silakan klik "Setuju" jika Anda menyetujui penggunaan Cookie kami. Untuk melihat detail lebih lanjut tentang bagaimana perusahaan kami menggunakan Cookies, silakan lihat di sini.

Kebijakan Cookie