Pesona Nana Komatsu dan Fakta Menarik Tentangnya

WeXpats
2022/02/10

Nama artis cantik Nana Komatsu tentunya tidak asing lagi di kalangan masyarakat Jepang. Bahkan di luar Jepang sekalipun Nana terbilang populer dan telah membintangi banyak judul film maupun serial TV. Artis kelahiran 16 Februari 1996 ini memiliki sejuta pesona yang memang tak mudah untuk ditolak. Mari berkenalan lebih dekat dengan sosok Nana yang mulai aktif di dunia akting sejak tahun 2014 ini.

Daftar Isi

  1. Profil Nana Komatsu
  2. Fakta Menarik Nana Komatsu
  3. Film Terbaik Nana Komatsu
  4. Raihan Penghargaan

Profil Nana Komatsu

Nana Komatsu lahir dan dibesarkan di Tokyo, Jepang. Pada awalnya Nana tidak langsung terjun ke dunia akting namun memulai karier di dunia modelling terlebih dahulu. Tak heran memang jika melihat visual serta postur tubuh Nana yang begitu pas untuk menjadi seorang model profesional. Meskipun kini Nana lebih dikenal berkat bakat aktingnya yang sangat memuaskan.

Nana memulai debut akting pada tahun 2014 silam melalui film bertajuk The World of Kanako. Tak sulit baginya untuk meraih popularitas segera setelah memulai debut. Melalui perannya di film debut tersebut Nana berhasil memenangkan penghargaan sebagai aktris baru terbaik di Japan Academy Awards. Sejak itulah karier Nana terus menanjak dengan membintangi berbagai jenis judul film dan serial TV di Jepang.

Fakta Menarik Nana Komatsu

Agar bisa mengenal sosok Nana Komatsu lebih dekat lagi, maka perlu digali lebih dalam fakta-fakta menarik tentang sang artis. Berikut ini adalah beberapa fakta menarik dari wanita manis pemilik akun Instagram @konichan7 tersebut:

1. Debut Model Sejak Muda

Nana memulai karirnya di usia yang terbilang masih sangat muda. Masuk usia 12 tahun Nana sudah mulai menekuni karir sebagai model. Tentunya tak mudah bagi dirinya untuk menjadi seorang model profesional di usia yang masih muda. Namun berkat kerja kerasnya, Nana pun mendapatkan pengakuan kuat di dunia modelling. Bahkan sosoknya ditunjuk sebagai House Ambassador dari brand ternama dunia Channel.

2. Debut Akting Lewat Film Pendek

Film layar lebar yang dianggap sebagai film debut Nana adalah The World of Kanako. Namun ternyata sebelum bermain di film ini, Nana sempat mengambil peran di sebuah film pendek. Film pendek tersebut berjudul Tadaima yang ternyata membawa Nana semakin jauh mendalami seni peran.

3. Populer di Korea Selatan

Sosok Nana Komatsu tidak hanya terkenal di Jepang namun namanya juga begitu populer di Korea Selatan. Nana menjadi salah satu artis favorit di Korea Selatan dan sering menjadi bahan pembicaraan di negeri ginseng tersebut. Bahkan Nana juga sempat digosipkan berpacaran dengan salah satu idol populer di Korea Selatan yaitu G-Dragon.

Rumor hubungan cinta antara Nana dan G-Dragon sempat memanas di Jepang maupun Korea Selatan. Keduanya sama-sama menjadi artis dengan popularitas yang tinggi di negara masing-masing. Jadi bukan hal yang mengherankan jika berita kencan ini langsung menjadi topik hangat dimana-mana. Namun manajemen dari masing-masing artis menyebutkan bahwa berita tersebut tidaklah benar.

4. Menikah Muda

Di tengah karirnya yang berjalan mulus, Nana memutuskan untuk mengakhiri masa lajang. Nana tercatat telah menikah dengan aktor Masaki Suda pada bulan November tahun 2021 lalu. Pernikahan tersebut diumumkan oleh sang artis secara pribadi melalui akun Instagramnya.

Menariknya lagi, Nana dan Masaki pernah bekerja sama di satu project film yang berjudul Drowning Love pada tahun 2015 lalu. Di film tersebut keduanya menampilkan chemistry yang sangat kuat. Di tahun 2020, pasangan ini kembali bermain di film yang sama yaitu Tapestry. Kini Nana dan Masaki sudah mantap menjalin hubungan yang lebih serius sebagai pasangan suami istri.

Film Terbaik Nana Komatsu 

Sebagai salah satu aktris populer di Jepang, Nana telah mencatatkan begitu banyak judul film. Tentunya tak lengkap jika mengenal sosok Nana tanpa mengetahui film apa saja yang dibintangi olehnya. Berikut adalah deretan judul film terbaik yang dibintangi oleh Nana Komatsu:

1. Sakura

Pertama ada film Sakura yang dirilis pada tahun 2020 lalu. Film ini menceritakan kisah perjuangan dan kehangatan sebuah keluarga. Film Sakura diangkat dari sebuah novel dengan judul yang sama hasil karya penulis Kanako Nishi yang diterbitkan pada tahun 2005. Dalam film ini Nana mengambil peran sebagai Miki Hasegawa.

2. Farewell Song

Berikutnya ada film Farewell Song yang dirilis tahun 2019. Film ini mengisahkan perjuangan grup musik duo dalam meraih pengakuan dari masyarakat dan penikmat musik. Dikisahkan sosok Haru (diperankan oleh Mugi Kadowaki) dan Reo (diperankan oleh Nana Komatsu) membentuk sebuah duo musik bernama Haru-Reo.

3. After the Rain

Tahun 2018, Nana tampil memukau di film bertajuk After the Rain. Film ini merupakan adaptasi dari sebuah serial manga populer bertajuk Koi wa Ameagari no You ni karya Jun Mayuzuki. Di sini Nana memerankan karakter Akira Tachibana, seorang siswi SMA yang kemudian bekerja part time di sebuah restoran keluarga. Akira kemudian malah terlibat dalam hubungan percintaan dengan manajer restoran yang berusia 45 tahun.

4. Kids on the Slope

Dalam film Kids on the Slope, Nana kembali memerankan karakter siswa SMA. Film ini mengusung kisah romansa anak muda yang dikemas begitu ringan dan menggemaskan. Nana membawakan karakter siswa cantik bernama Ritsuko Mukae yang disukai oleh Kaoru Nishimi (diperankan oleh Yuri Chinen).

5. My Tomorrow, Your Yesterday

Berikutnya ada film My Tomorrow, Your Yesterday yang juga sangat direkomendasikan bagi pecinta film romance. Film ini dirilis pada tahun 2016 dan diadaptasi dari novel karya Takafumi Nanatsuki berjudul Boku wa Ashita, Kinou no Kimi to Date Suru. Dalam film ini Nana memerankan karakter Emi Fukuju dan dipasangkan dengan aktor Sota Fukushi.

Raihan Penghargaan

Berkarir sejak muda, Nana menunjukkan prestasinya yang begitu memuaskan di bidang akting. Ada beberapa jenis penghargaan yang telah diraih oleh Nana Komatsu. Berikut adalah capaian penghargaan tersebut:

1. Akademi Jepang

Nana meraih penghargaan di Japan Academy Awards sebagai aktris pendatang baru terbaik. Kala itu film The World of Kanako yang membawa Nana berhasil meraih penghargaan ini. Tentunya ini menjadi titik awal melejitnya karir Nana di dunia akting.

2. Festival Film Yokohama

Sosok Nana juga berhasil meraih penghargaan di Festival Film Yokohama. Dalam ajang tersebut Nana mendapatkan piala untuk kategori pendatang baru terbaik. Nama Nana pun semakin diakui oleh industri perfilman Jepang.

3. Penghargaan Film Hachi

Tahun 2016, Nana meraih penghargaan sebagai aktris terbaik di ajang Penghargaan Film Hachi. Piala ini kembali memacu Nana Komatsu untuk memberikan penampilan yang jauh lebih baik lagi di dunia akting. Tak heran jika begitu banyak judul film yang dibintangi oleh Nana dan membuat para penggemar jatuh cinta.

4. Penghargaan Film Mainichi

Nana juga sempat mendapatkan penghargaan di ajang Film Mainichi. Di sini Nana memenangkan piala untuk kategori pendatang baru. Pencapaian Nana di berbagai awards, termasuk Penghargaan Film Mainichi ini membuktikan bahwa sosoknya memang berdedikasi tinggi di dunia akting.

Meskipun baru saja menikah, namun Nana Komatsu tampaknya masih akan terus menekuni dunia akting. Penggemar juga telah menantikan project film terbaru Nana setelah berstatus sebagai istri. Salah satunya adalah film bertajuk The Last 10 Years yang kabarnya akan dirilis pada bulan Maret tahun 2022 mendatang.

Penulis

WeXpats
Di sini kami menyediakan artikel yang mencakup berbagai informasi yang berguna tentang kehidupan, pekerjaan, dan studi di Jepang hingga pesona dan kualitas Jepang yang menarik.

Sosial Media ソーシャルメディア

Kami berbagi berita terbaru tentang Jepang dalam 9bahasa.

  • English
  • 한국어
  • Tiếng Việt
  • မြန်မာဘာသာစကား
  • Bahasa Indonesia
  • 中文 (繁體)
  • Español
  • Português
  • ภาษาไทย
TOP/ Budaya Jepang/ Film & Drama Jepang/ Pesona Nana Komatsu dan Fakta Menarik Tentangnya

Situs web kami menggunakan Cookies dengan tujuan meningkatkan aksesibilitas dan kualitas kami. Silakan klik "Setuju" jika Anda menyetujui penggunaan Cookie kami. Untuk melihat detail lebih lanjut tentang bagaimana perusahaan kami menggunakan Cookies, silakan lihat di sini.

Kebijakan Cookie