Rekomendasi Onsen: Pemandian Air Panas Alami Khas Jepang

WeXpats
2020/10/26

Jepang adalah negeri dengan banyak sekali budaya, makanan, serta keindahan alam yang tidak ada duanya. Salah satu hal unik di Jepang adalah Onsen yang merupakan sebutan untuk pemandian umum dengan air panas. Pemandian air panas ini telah berhasil menarik wisatawan mancanegara untuk datang ke Jepang.

Di Jepang sendiri, ada sekitar 30.000 tempat pemandian panas yang terbagi ke dalam setiap daerahnya. Tetapi menurut survey yang dilakukan oleh pemerintah Jepang, jumlah pemandian air panas ini ada sebanyak 27.671 buah. Ada tempat yang menggunakan air panas alami dari gunung berapi dan juga buatan.

 

Daftar Isi

  1. Sejarah Panjang Lebih dari 100 Tahun
  2. Onsen Paling Populer di Jepang
  3. Etika dan Cara Mandi Onsen
  4. Manfaat yang Diberikan

Sejarah Panjang Lebih dari 100 Tahun

Onsen tertua yang ada di Jepang dipercaya terdapat di tiga daerah yakni Dogo di Prefektur Ehime, Arima di Prefektur Hyogo, dan Shirahama di Prefektur Wakayama. Kesimpulan tersebut didapatkan dari catatan-catatan kuno yang menuliskan tentang perjalanan para pemimpin kerajaan ketiga tempat tersebut.

Dogo sendiri disebut sudah memiliki usia yang lebih dari 3.000 tahun karena ditemukan sebuah pot tua di daerah tersebut. Pemandian Dogo itu dipercaya sejak dulu bisa memberikan perasaan tenang serta menyembuhkan penyakit karena merupakan tempat para dewa. Ada kepercayaan bahwa dewa seringkali bersantai di tempat ini.

Dogo yang saat ini ada dibangun menjadi bangunan tetap di tahun 1894 dan menjadi bangunan penting dan aset budaya Jepang. Ada banyak sekali tangga dan lorong seperti labirin yang menuju ke tempat pemandian berbeda di Dogo ini. Sampai sekarang, tempat ini menjadi favorit orang terhormat di Jepang khususnya Keluarga Kekaisaran.

Sebelum Era Meiji, sumber-sumber air panas lebih dipercaya sebagai pengobatan karena memang ilmu kedokteran juga belum masuk. Biksu menjadi promotor utama yang menyebarkan khasiat ini ke seluruh penjuru negeri. Saat perang sekitar abad 15, pejuang perang yang terluka akan menggunakan pemandian air panas sebagai pengobatan.

Mitologi Jepang sendiri ada yang mengatakan bahwa melakukan ritual mandi air panas ini bisa menjadi perawatan fisik. Dogo seringkali dikaitkan dengan legenda bangau putih yang menyembuhkan kakinya dengan datang ke tempat ini setiap harinya.

Onsen Paling Populer di Jepang

Banyaknya jumlah spa pemandian air panas yang ada di Jepang mungkin akan membuat bingung mana yang akan dikunjungi. Ada beberapa tempat terbaik yang menjadi rekomendasi paling pas untuk dikunjungi. Tempat-tempat ini juga merupakan tempat populer loh di Jepang, yuk langsung saja ini dia daftarnya:

1. Yunokawa Onsen

Pemandian air panas pertama yang bisa direkomendasikan adalah Yunokawa yang bertempat di wilayah Hokkaido ini. Tempat ini dipercaya telah menyembuhkan anak kecil dari penyakit serius setelah mandi di sini pada tahun 1653 lalu. Kepopuleran tempat ini membuat banyak restoran di sekitar dengan makanan khas yang bisa dicoba.

2. Wakamatsu Hot Spring Resort

Tempat selanjutnya adalah Wakamatsu Hot Spring Resort yang juga merangkap sebagai restoran. Tempat ini mulai dibangun menjadi pemandian ketika kaisar tengah mengunjungi Hakodate. Wakamatsu Hot Spring benar-benar menyajikan pemandian yang bergaya Jepang dengan air panas alaminya.

3. Yunomine

Yunomine menjadi populer karena tempat ini dikatakan bisa mengalami perubahan warna air sebanyak tujuh kali per harinya. Tempat ini sendiri terletak jauh di tengah pegunungan Kumano, pegunungan yang dianggap suci di Jepang. Mandi air panas di tempat ini erat kaitannya dengan kepercayaan lokal tentang perjalanan spiritual.

4. Dogo

Dikatakan sebagai pemandian air panas tertua di Jepang, tempat ini terletak di kota Matsuyama, Prefektur Ehime. Ketika mengunjungi tempat ini, akan terasa sedang menikmati budaya kuno langsung dari tempatnya. Selain itu, mandi di tempat ini berarti secara tidak langsung memiliki pengalaman yang sama dengan Keluarga Kekaisaran.

5. Kinosaki

Pemandian air panas Kinosaki ini terletak di bagian pantai utara area laut Jepang, lebih tepatnya di prefektur Hyogo. Kota ini memang tidak sebesar Tokyo tetapi bisa memberikan kesan Jepang yang masih sangat terjaga. Saat malam tiba, akan dengan mudah ditemui wisatawan sedang berjalan santai dengan menggunakan yukata dan sandal kayu.

6. Nyuto

Nyuto sendiri sebenarnya adalah kumpulan dari ryokan atau pemandian-pemandian yang ada di pegunungan Prefektur Akita Timur. Pemandian ini tercatat sudah memiliki umur lebih dari 300 tahun dan masih terasa sensasi pedesaannya. Di tempat ini, para pelancong bisa mencoba menikmati mandi bersama di pemandian campuran.

7. Kusatsu

Onsen yang satu ini terletak di bagian barat laut Tokyo, tepatnya di Prefektur Gunma dan menjadi destinasi populer. Di Kusatsu sendiri ada 13 pemandian umum yang memiliki banyak sekali manfaat. Ini karena pemandian di sana memiliki air panas yang langsung dari pegunungan sehingga kandungan mineralnya baik untuk tubuh.

Etika dan Cara Mandi Onsen

Ketika hendak mencoba mandi air panas, tidak boleh hanya sekedar telanjang kemudian masuk ke kolam air panas. Langkah pertama yang perlu dilakukan melepaskan semua baju dari ruang ganti dan hanya bawa handuk kecil saja ke pemandian. Alat komunikasi seperti ponsel harus diletakkan di ruang ganti dan tidak boleh dibawa ke pemandian.

Sebelum masuk ke bak pemandian, perlu melakukan mandi dengan sabun hingga bersih terlebih dulu lalu bilas. Jangan terlalu heboh di tempat pemandian, cukup masuk saja ke bak kemudian nikmati, mencipratkan air sangat tidak dianjurkan. Pastikan untuk menjaga pandangan dan rileks saja agar suasana tetap terasa nyaman.

Manfaat yang Diberikan

Ternyata, ada banyak sekali manfaat yang bisa didapatkan ketika melakukan mandi air panas ini. Air panas dapat memperlancar aliran darah, terutama di pemandian air panas alami yang memiliki kandungan mineral baik. Beberapa mineral yang ada di air panas alami adalah kalsium dan juga sodium bikarbonat yang bisa diserap tubuh.

Mineral yang terkandung dalam air panas juga bisa meredakan tegang otot, mengurangi stress, serta membuat tubuh terasa rileks. Ketika keluar dari pemandian, tubuh yang terasa panas kemudian akan merasa dingin dan hal tersebut bisa memperbaiki kualitas tidur.

Jurnal Rheumatology International mencatat bahwa air panas bisa membuat rasa sakit di tubuh menjadi berkurang bahkan menghilangkan lelah. Ini juga disebabkan oleh sensasi panas yang menutup rasa sakit yang dialami oleh tubuh sehingga tubuh lebih fokus pada sensasi hangat.

Kandungan silica yang terdapat dalam pemandian air panas alami akan sangat membantu mencerahkan dan menghaluskan kulit. Sulfur juga biasa terkandung di pemandian dekat gunung api aktif juga bisa menghilangkan bakteri serta masalah kulit mati. Gosok bagian kulit seperti punggung dan lengan agar kulit mati terangkat maksimal.

Itulah dia beberapa hal tentang Onsen yang berhasil menjadi budaya asli Jepang terkenal di dunia. Mencoba mandi air panas di Jepang akan terasa berbeda dari tempat lain karena memang dari segi budaya pun sudah berbeda. Jangan lupa untuk mampir dan rasakan sendiri bagaimana sensasi mandi air panas di negeri sakura ini.

Baca juga: Beragam Jenis Alat Masak Jepang. Satu Langkah Menjadi Pro Masakan Jepang!

Penulis

WeXpats
Di sini kami menyediakan artikel yang mencakup berbagai informasi yang berguna tentang kehidupan, pekerjaan, dan studi di Jepang hingga pesona dan kualitas Jepang yang menarik.

Sosial Media ソーシャルメディア

Kami berbagi berita terbaru tentang Jepang dalam 9bahasa.

  • English
  • 한국어
  • Tiếng Việt
  • မြန်မာဘာသာစကား
  • Bahasa Indonesia
  • 中文 (繁體)
  • Español
  • Português
  • ภาษาไทย
TOP/ Wisata di Jepang/ Tujuan & Hal-hal yang harus dilakukan di Jepang/ Rekomendasi Onsen: Pemandian Air Panas Alami Khas Jepang

Situs web kami menggunakan Cookies dengan tujuan meningkatkan aksesibilitas dan kualitas kami. Silakan klik "Setuju" jika Anda menyetujui penggunaan Cookie kami. Untuk melihat detail lebih lanjut tentang bagaimana perusahaan kami menggunakan Cookies, silakan lihat di sini.

Kebijakan Cookie