Mengenal Slam Dunk, Anime Legendaris di Jepang

WeXpats
2021/05/10

Sebagai negara penghasil anime terbaik, terdapat salah satu anime legendaris dan terkenal hingga saat ini di negara sakura ini, yaitu anime berjudul Slam Dunk. Mendengar judulnya saja mengingatkan pada salah satu teknik memainkan bola pada pertandingan bola basket. Ya benar, anime satu ini diangkat dari pertandingan bola basket SMA di Jepang.

Mengangkat percintaan remaja di antara pemain basket sekolah menengah atas, membuat anime ini tidak pernah sepi penggemar sejak pertama diterbitkannya. Bahkan ceritanya pun diangkat ke layar kaca. Meskipun mengangkat tema percintaan remaja, namun anime ini disukai oleh banyak kalangan usia. Hal tersebut yang membuatnya menjadi legendaris.

Daftar Isi

  1. Sinopsis Cerita Slam Dunk
  2. Tokoh Karakter Anime Slam Dunk
  3. Alasan Anime Slam Dunk Menjadi Legendaris
  4. Perkembangan Terkini Anime Slam Dunk

Sinopsis Cerita Slam Dunk

Dikatakan sebagai anime legendaris, membuat banyak orang penasaran akan anime tersebut. Termasuk banyak orang ingin mengetahui sinopsis ceritanya. Cerita yang dibuat oleh Inoue Takehiko ini berlatar belakang tim basket SMA Shohoku.

Sesuai dengan judulnya, anime Slam Dunk bercerita tentang kisah cinta para pemain bola basket. Menariknya, pemeran utamanya, yaitu Sakuragi Hanamichi awalnya tidak bisa bermain basket sama sekali. Hanamichi bergabung dengan tim bola basket di sekolahnya demi mendapatkan perhatian dari Haruko Akagi.

Haruko Akagi alasan terbesar Hanamichi menjadi pemain bola basket terbaik di sekolahnya. Pasalnya Hanamichi tahu bahwa Haruko sangat mengidolakan Rukawa. Rukawa adalah seorang pemain bola basket terbaik di sekolah Shohoku. Dikarenakan Haruko mengidolakan Rukawa, menjadi pemicu semangat Hanamichi untuk menjadi terbaik.

Cerita ini sangat seru karena dibumbui kisah cinta segitiga dengan karakter tokoh yang unik dan terkadang memberikan humor pada penggemarnya. Meskipun anime ini dibuat dengan latar belakang bola basket, namun tidak memberikan cerita monoton yang dapat membuat penggemarnya merasa bosan dengan alur cerita terbatas pertandingan bola basket.

Tokoh Karakter Anime Slam Dunk

Anime tersebut sangat menarik karena karakter pada tokoh-tokoh pemainnya. Pengarang cerita ini cukup cerdas menghadirkan karakter berbeda pada tokoh tersebut. Dengan demikian, membuat plot cerita ini sangat menarik. Berikut ini beberapa karakter pada tokoh-tokohnya:

1. Hanamichi Sakuragi

Tokoh yang menjadi pemeran utama di anime ini pada mulanya kurang menyukai bola basket. Sakuragi justru terjun ke dunia bola basket karena obsesi pada seorang teman wanitanya, yaitu Haruko. Siapa sangka, Sakuragi berhasil menjadi pemain terbaik karena rajin berlatih. Bahkan Sakuragi terkenal karena permainan reboundnya.

2. Haruko Akagi

Tokoh wanita berperan sebagai wanita yang diidolakan Sakuragi. Hanya sayang, cinta Sakuragi tidak pernah terbalas oleh Haruko. Haruko Akagi berperan sebagai adik Takenori Akagi, kapten dari bola basket SMA Shohoku. Pada perjalanan cerita manga ini diceritakan bahwa Haruko mengidolakan Rukawa. Padahal sebetulnya, Haruko merupakan alasan Sakuragi untuk terjun ke dunia basket.

3. Kaede Rukawa

Tokoh yang satu ini diciptakan menjadi pemanis cerita. Dengan demikian plot cerita Slam Dunk semakin menarik dan membuat penggemarnya seringkali merasa kesal dibuatnya. Pasalnya Rukawa berperan sebagai bintang bola basket SMA Shohoku. Rukawa pun pesaing berat Sakuragi untuk mendapatkan cinta Haruko.

4. Takenori Akagi

Kakak dari Haruko Akagi ini merupakan kapten bola basket SMA Shohoku. Takenori pun membantu pebasket pemula seperti Sakuragi untuk menjadi pemain bola basket profesional. Dengan disemangati oleh adiknya, akhirnya Takenori mau melatih Sakuragi. Berkat dilatih oleh Takenori, Sakuragi pun berhasil mengalahkan tim Akagi.

5. Ryota Miyagi

Tokoh lainnya dari anime Slam Dunk, yang dapat membuat alur cerita lebih menarik adalah Ryota Miyagi. Ryota Miyagi diceritakan sebagai sahabat dari Sakuragi. Keduanya memiliki kisah percintaan yang hampir sama, dimana Ryota mencintai teman wanitanya di SMA Shohoku bernama Ayako. Sayangnya cinta Ryota harus bertepuk sebelah tangan.

6. Hisashi Mitsui

Tokoh satu ini berada di shooting guard untuk tim bola basket shohoku. Diceritakan bahwa Hisashi Mitsui mengalami cedera lutut saat latihan bola basket. Pada akhirnya, Hisashi vakum dari tim bola basket Shohoku. Sebelum memutuskan untuk vakum, Hisashi mengantarkan tim Shohoku pada kemenangan meskipun sedang menjalani pengobatan lututnya.

Alasan Anime Slam Dunk Menjadi Legendaris

Anime yang diangkat dari cerita manga ini menjadi legendaris karena diwarnai dengan kisah percintaan segitiga di antara pemainnya. Namun menjadi inspiratif karena cerita ini memberikan teladan akan perjuangan Sakuragi yang tidak paham basket sama sekali menjadi sangat paham. Dengan demikian memberikan pesan moral bahwa segala sesuatu bisa diperjuangkan.

Selain cerita from zero to hero-nya Sakuragi, cerita percintaannya yang penuh dengan intrik membuat jalan cerita Slam Dunk lebih menarik. Pengarang manga ini pun cukup pandai membuat alur cerita nya yang terkesan menggantung, dikarenakan cinta Sakuragi tidak pernah terbalas oleh Haruko. Pasalnya Haruko lebih mengidolakan Rukawa.

Kedua hal tersebut membuat anime ini menjadi legendaris, pasalnya mampu membuat emosi penonton naik turun. Terlebih diwarnai dengan beberapa adegan lucu, ketika Sakuragi berlatih basket untuk pertama kalinya. Adegan menegangkan ketika bola basket Shohoku harus bertanding di kejuaraan bola basket nasional. Sedikit dibumbui cerita mengharukan.

Meskipun memiliki latar cerita mengenai pertandingan basket, namun tokoh-tokoh pemainnya mampu membuat cerita ini lebih menarik. Dengan demikian plot cerita Slam Dunk tidak membosankan. Oleh sebab itu, anime ini lebih melegendaris. Bahkan hingga kini, cerita tersebut menjadi salah satu anime olahraga terbaik.

Perkembangan Terkini Anime Slam Dunk

Berawal dari cerita manga, kini dibuat dalam berbagai versi yaitu anime, serial TV, bahkan game. Mengingat kepopulerannya, akhirnya anime ini turut mengenalkan tim bola basket Jepang ke luar negeri. Bahkan salah satu stasiun TV Taiwan, menayangkan anime ini untuk mengganti acara pertandingan bola basket.

Popularitasnya membuat banyak remaja Jepang ingin menjadi pemain basket. Bahkan untuk pemain bola basket berbakat disediakan beasiswa khusus diselenggarakan oleh beasiswa Slam Dunk. Dengan demikian, semakin membuatnya lebih populer. Meskipun anime ini telah 25 tahun berlalu, namun ceritanya masih ada di hati dan benak penggemarnya.

Pada beberapa tahun yang lalu Takehiko pernah mendapatkan penghargaan atas manganya yang populer karena telah mengenalkan bola basket dan membuatnya semakin berkembang di Jepang. Penghargaan tersebut didapatnya dari Asosiasi Bola Basket Jepang. Meskipun karyanya telah berlalu sekian lama, namun karakter tokohnya tetap hidup, bahkan film terbarunya banyak dinantikan.

Kehadiran Slam Dunk tidak hanya mengenalkan bola basket Jepang ke dunia, juga sebagai salah satu bukti bahwa Jepang layak dijuluki sebagai penghasil anime terbaik. Dengan demikian terbukti Jepang banyak menghasilkan pengarang manga kelas dunia. Hal tersebut semakin membuktikan karya animasi buatan Jepang ini layak disejajarkan dengan animasi kelas dunia lainnya.

Mencari anime serial olahraga yang sesuai dengan dunia nyata serta dibumbui dengan konflik percintaan sangat sulit ditemukan. Pasalnya anime yang ada lebih menampilkan teknik permainan fiktif. Tentu saja hal tersebut terkesan tidak mungkin dilakukan di dunia nyata. Namun bila menginginkan cerita lebih nyata dan realistis dari tema olahraga sebaiknya menonton anime berjudul Slam Dunk ini.

Baca juga: Produce 101 Jepang Season 2, Menyusul Kesuksesan Season Pertama. Ada Trainee Asal Indonesia Juga!

Penulis

WeXpats
Di sini kami menyediakan artikel yang mencakup berbagai informasi yang berguna tentang kehidupan, pekerjaan, dan studi di Jepang hingga pesona dan kualitas Jepang yang menarik.

Sosial Media ソーシャルメディア

Kami berbagi berita terbaru tentang Jepang dalam 9bahasa.

  • English
  • 한국어
  • Tiếng Việt
  • မြန်မာဘာသာစကား
  • Bahasa Indonesia
  • 中文 (繁體)
  • Español
  • Português
  • ภาษาไทย
TOP/ Budaya Jepang/ Anime, Manga, Games Jepang/ Mengenal Slam Dunk, Anime Legendaris di Jepang

Situs web kami menggunakan Cookies dengan tujuan meningkatkan aksesibilitas dan kualitas kami. Silakan klik "Setuju" jika Anda menyetujui penggunaan Cookie kami. Untuk melihat detail lebih lanjut tentang bagaimana perusahaan kami menggunakan Cookies, silakan lihat di sini.

Kebijakan Cookie