Belajar Mengenal Movie Anime dan 5 Keuntungan yang Diperoleh Saat Menontonnya

WeXpats
2021/07/13

Baik kalangan muda hingga dewasa tentunya tidak asing dengan movie anime yang kerap diproduksi dengan jalan cerita yang menarik. Ada beberapa alasan untuk menyukai film produksi Jepang ini. Misalnya karena animasi yang detail atau hanya sekedar untuk mengisi waktu luang. Pembahasan berikut ini akan membantu dalam mengenal anime lebih jauh.

Daftar Isi

  1. Apa Itu Movie Anime?
  2. Ciri Khas Anime Dibandingkan Serial Kartun Lainnya
  3. Movie Anime Terpopuler dari Jepang
  4. Keuntungan Menonton Anime

Apa Itu Movie Anime?

Serial movie ini berasal dari kata animation yang merujuk pada segala film animasi yang diproduksi oleh Jepang. Pembuatannya melibatkan bantuan komputer guna menampilkan detail visual yang menarik. Umumnya animator berpedoman pada Manga untuk menghasilkan serial anime yang unik. Meski ada juga yang tidak perlu melalui tahapan ini saat memproduksi anime.

Ciri Khas Anime Dibandingkan Serial Kartun Lainnya

Bagi orang yang awam menonton serial film seperti ini, tentu akan beranggapan bahwa anime serupa dengan kartun. Padahal bila diperhatikan dengan jeli, ada berbagai aspek yang membedakan diantara keduanya. Penggemar movie anime tentu menyadari adanya 4 ciri khas berikut yang selalu ditemukan pada serial yang ditonton:

1. Keberagaman Tema

Sebuah movie anime tidak terbatas hanya bercerita tentang kehidupan anak-anak saja, tetapi beragam kisah dikemas dengan menarik. Sehingga kemungkinan besar penonton akan menemukan cerita tentang persahabatan, percintaan, hingga perselisihan antar tokoh. Inilah yang menjadi daya tarik untuk menontonnya setiap saat dan penasaran pada kelanjutan serial yang ditonton.

2. Tampilan Visual

Bila diperhatikan, tokoh pada serial ini ditampilkan dengan visual yang cukup detail. Mulai dari warna kulit, mata yang lebar, dan rambut yang lebat. Berbeda saat menyaksikan kartun yang ditampilkan dengan gambaran tokoh yang sederhana dan mata yang lebih sipit. Penonton tentu dapat merasakan tampilan visual yang jauh berbeda saat menonton kedua serial ini.

3. Jalan Cerita yang Kompleks

Serial anime umumnya terdiri dari banyak tokoh pendamping di samping pemeran utama pada cerita. Masing-masing tokoh memiliki karakter dan membawa topik yang berbeda untuk dibahas. Itulah sebabnya, anime memiliki banyak episode tidak seperti kartun. Sehingga, tidak akan cukup satu hari saja untuk menyelesaikan judul anime yang ditonton.

4. Kaya Akan Ekspresi

Selayaknya manusia yang memiliki berbagai tingkatan emosional yang berbeda-beda, movie anime juga demikian. Untuk menampilkan emosi yang dirasakan oleh tokoh, seringkali hal tersebut digambarkan lebih. Lain halnya dengan kartun yang ekspresinya ditampilkan dengan biasa saja, mengingat tema cerita merupakan hal yang umum di kehidupan sehari-hari.

Movie Anime Terpopuler dari Jepang

Bagi penggemar movie anime, tentunya judul-judul berikut sangatlah familiar dan pernah ditonton. Akan tetapi, bagi pembaca yang penasaran dengan jalan cerita yang dihadirkan pada anime sebaiknya mencoba menontonnya meski hanya sekali saja. Rekomendasi 6 judul terpopuler ini dapat dijadikan referensi dalam memilih serial terbaik untuk mengisi waktu luang:

1. My Neighbor Totoro

Meski terbilang jadul, film yang rilis tahun 1988 oleh Studio Ghibli ini juga mengangkat tema animasi yang menarik. Penonton akan dibuat berimajinasi lewat magic yang ditampilkan dalam cerita. Film ini bercerita tentang kehidupan seorang tokoh yang tersesat di hutan hingga pada akhirnya bertemu roh misterius bernama Totoro.

2. The Garden of Words

Rilis pada tahun 2013 lalu, serial ini mampu menghadirkan kisah percintaan yang cukup rumit. Lebih tepatnya seorang pemuda yang tertarik pada seorang wanita yang usianya lebih dewasa. Wanita tersebut tak lain adalah guru di sekolah tempat menempuh pendidikan. Jalan cerita semakin menarik ketika keduanya mulai menjalin hubungan yang serius.

3. Wolf Children

Film ini merupakan cerita bergenre fantasi yang diselingi kisah cinta dari tokoh utama dengan manusia serigala. Dari hubungan keduanya akhirnya memperoleh keturunan. Serial yang rilis pada tahun 2012 ini menceritakan perjuangan sang ibu dalam mengasuh anak serigala setelah suaminya meninggal. Untuk mengetahui alur ceritanya, penonton harus menyimak hingga akhir film.

4. Spirited Away

Imajinasi yang dihadirkan pada judul ini cukup membuat penonton semakin penasaran. Dirilis oleh salah satu studio ternama di Jepang bernama Ghibli pada tahun 2001. Alur cerita menegangkan dengan adanya berbagai animasi. Berkisah tentang seorang anak manja yang lari ketika mengetahui kedua orangnya disihir menjadi babi setelah makan di suatu perkampungan aneh.

5. Silent Voice

Film yang dirilis pada tahun 2016 ini mengusung kisah yang cukup memilukan, penonton akan terbawa ke dalam cerita sang tokoh. Silent Voice berkisah seorang gadis yang memiliki keterbatasan dalam pendengaran dan seorang laki-laki yang pernah dekat. Pertemuan tersebut membawa cerita tersendiri dan akan lebih menarik bila pembaca menontonnya secara langsung.

6. Weathering With You

Rilis pada tahun 2019, serial ini menyajikan cerita yang tidak umum yaitu berkisah tentang kota yang selalu diguyur hujan. Peristiwa tersebut tentu sangat merepotkan bagi masyarakat dalam kota. Akan tetapi, berkat kehadiran gadis yang memiliki kemampuan khusus untuk menghentikan hujan. Kini orang-orang dapat mengembalikan cuaca cerah dengan membayar sejumlah uang.

Keuntungan Menonton Anime

Bukan hanya sekedar menonton sebuah tayangan saja, tetapi banyak nilai positif yang bisa dipetik dalam tiap alur anime. Kedekatan dengan kehidupan manusia, membuat anime memiliki topik yang kompleks untuk dibahas. Berikut beberapa makna penting yang diajarkan dalam sebuah serial anime untuk diterapkan dalam kehidupan sehari-hari:

1. Belajar Makna Persahabatan

Ada banyak anime yang menyelipkan kisah persahabatan antar tokoh, hal demikian dapat menjadi poin positif yang patut di contoh. Baik oleh orang dewasa maupun anak-anak. Terutama untuk menghargai teman dan tidak berbuat sesuatu yang menyakiti. Bila diterapkan di dunia nyata, tentu serial anime dapat menjadi panutan yang baik bagi para penontonnya.

2. Meningkatkan Kegigihan Meraih Mimpi

Banyak genre film yang menampilkan kehidupan sang tokoh bersama timnya untuk menggapai sebuah mimpi. Perjuangan tersebut selalu mengalami berbagai rintangan baik dari lingkungan hingga orang-orang sekitar. Inilah yang akan menjadi motivasi bagi para penontonnya untuk selalu semangat dalam meraih cita-cita, seperti yang digambarkan dalam film.

3. Mengasah Empati

Kerap kali perasaan tokoh digambarkan melalui paduan warna latar yang menarik dan berwarna cerah guna menampilkan kebahagiaan. Begitu pun sebaliknya, penonton akan dibuat pilu ketika sang tokoh mulai dilanda kesedihan. Biasanya ditandai dengan pemilihan warna-warna gelap. Disinilah rasa empati yang mendalam muncul saat mengikuti alur cerita dengan detail.

4. Meningkatkan Kreativitas

Tampilan animasi yang menarik selalu membuat para penontonnya penasaran dengan kelanjutan cerita. Keterampilan sang tokoh dalam menghadapi berbagai tekanan dari pemain lain dihadirkan dengan sungguh-sungguh. Sehingga nantinya tercermin suatu makna yang dapat diambil dari perjuangan sang tokoh. Diantaranya keteguhan serta kreativitas dalam menyelesaikan berbagai pekerjaan.

5. Berkesempatan Melihat Budaya Jepang

Ada kemungkinan terdapat beberapa budaya Jepang yang masuk pada tiap episode. Misalnya seperti gaya berbicara, pakaian, kuliner, dan sebagainya. Penonton berkesempatan untuk mengetahui kebiasaan yang terdapat di negeri sakura tersebut. Sehingga meski belum pernah berkunjung secara langsung, setidaknya dapat mengerti kebudayaan baru lewat gambaran anime.

Demikianlah pengenalan mengenai movie anime beserta keuntungan yang akan diterima ketika menonton serial asal Jepang ini. Untuk memperoleh update serial terbaru, pengguna smartphone dapat mengakses website dan aplikasi yang menyediakan streaming anime. Pilihlah movie dengan subtitle agar dapat memahami jalan cerita meski kurang begitu fasih berbahasa Jepang.

Penulis

WeXpats
Di sini kami menyediakan artikel yang mencakup berbagai informasi yang berguna tentang kehidupan, pekerjaan, dan studi di Jepang hingga pesona dan kualitas Jepang yang menarik.

Sosial Media ソーシャルメディア

Kami berbagi berita terbaru tentang Jepang dalam 9bahasa.

  • English
  • 한국어
  • Tiếng Việt
  • မြန်မာဘာသာစကား
  • Bahasa Indonesia
  • 中文 (繁體)
  • Español
  • Português
  • ภาษาไทย
TOP/ Budaya Jepang/ Anime, Manga, Games Jepang/ Belajar Mengenal Movie Anime dan 5 Keuntungan yang Diperoleh Saat Menontonnya

Situs web kami menggunakan Cookies dengan tujuan meningkatkan aksesibilitas dan kualitas kami. Silakan klik "Setuju" jika Anda menyetujui penggunaan Cookie kami. Untuk melihat detail lebih lanjut tentang bagaimana perusahaan kami menggunakan Cookies, silakan lihat di sini.

Kebijakan Cookie