Daftar Kata Benda N4 (Bagian 4) - Yuk Luluskan JLPT!

Audi
2023/10/27

Melanjutkan artikel sebelumnya mengenai daftar kata benda N4 (bagian 3), pada bagian 4 ini kamu akan mempelajari kata benda yang berkaitan dengan kehidupan yang kami bagi menjadi 6 kategori, yaitu orang, rumah dan tempat tinggal, tubuh & indera, pakaian, makanan & minuman, serta benda. Totalnya ada 126 kata benda. Yuk pelajari arti dan penggunaan setiap kata bendanya.

Daftar Isi:

1. Kata Benda N4 - Orang
2. Kata Benda N4 - Rumah & Tempat Tinggal
3. Kata Benda N4 - Tubuh & Indera
4. Kata Benda N4 - Pakaian
5. Kata Benda N4 - Makanan & Minuman
6. Kata Benda N4 - Benda


Kata benda yang berkaitan dengan “kehidupan sehari-hari” cukup sering digunakan dalam percakapan sehari-hari. Jadi mengingat arti dan penggunaannya tidak hanya akan berguna untuk persiapan JLPT tetapi juga memudahkan kamu jika tinggal di Jepang. Bahkan meskipun tata bahasa atau kalimatnya sulit, jika kamu paham kata benda yang menjadi subjek kalimatnya, biasanya kamu dapat menebak konteks percakapan atau memudahkan kamu untuk bertanya balik jika tidak yakin. Sangat berguna ya untuk komunikasi.

Kata Benda N4 - Orang

Kata benda di bawah ini berkaitan dengan “orang” dan biasanya digunakan untuk memperkenalkan keluarga atau bertanya tentang struktur keluarga. Beberapa kosakata ini juga cukup berguna untuk kehidupan sosial dan muncul di berita, jadi yuk hafalkan.

Contoh Kalimat

1. 公園で泣いているあかちゃん(赤ちゃん)を見ました。
(kouen de naiteiru akachan o mimashita)
- Saya melihat bayi yang menangis di taman.

2. 私のりょうしん(両親)は、背が高いです。
(watashi no ryoushin wa, se ga takai desu)
- Orangtua saya tinggi.

3. 私のむすこ(息子)は、大学生です。
(watashi no musuko wa, daigakusei desu)
- Anak laki-laki saya mahasiswa.

4. 私のむすめ(娘)は、ピアノが得意です。
(watashi no musume wa, piano ga tokui desu)
- Anak perempuan saya jago bermain piano.

5. 一人でバスに乗っているこ(子)がいました。
(hitori de basu ni notteiru ko ga imashita)
- Ada anak yang naik bus seorang diri.

6. 私のそぼ(祖母)は、80歳です。
(watashi no sobo wa, 80-sai desu)
- Nenek saya berusia 80 tahun.

7. 私のそふ(祖父)は、警察官でした。
(watashi no sofu wa, keisatsukan deshita)
- Kakek saya dulunya petugas kepolisian. 

8. こくみん(国民)の祝日の日は、学校は休みです。
(kokumin no shukujitsu no hi wa, gakkou wa yasumi desu)
- Pada hari libur nasional sekolah libur.

Daftar Kata Benda N4 berkaitan dengan “Orang”

Catatan: Kanji yang dicetak TEBAL harus diingat pada level N4.

じんせい
jinsei

人生

kehidupan

おや
oya

orangtua


ko

anak

あかちゃん
akachan

赤ちゃん

bayi

あかんぼう
akanbou

赤ん坊

bayi

おじょうさん
ojousan

お嬢さん

perempuan muda; anak perempuan (orang lain)

しみん
shimin

市民

penduduk (kota)

こくみん
kokumin

国民

penduduk (negara)

しゃかい
shakai

社会

masyarakat

おっと
otto

suami

つま
tsuma

istri

りょうしん
ryoushin

両親

orangtua

むすこ
musuko

息子

anak laki-laki

むすめ
musume

anak perempuan

そふ
sofu

祖父

kakek

そぼ
sobo

祖母

nenek

Kata Benda N4 - Rumah & Tempat Tinggal

Kata benda di bawah ini berkaitan dengan “rumah & tempat tinggal” dan biasanya digunakan untuk mendeskripsikan keadaan rumah atau tempat tinggal, juga berbicara tentang benda-benda yang ada di rumah. Mempelajari kata benda yang berkaitan dengan rumah bisa membantumu dalam kehidupan sehari-hari.

Contoh Kalimat

1. 荷物を送りたいので、じゅうしょ(住所)を教えてください。
(nimotsu o okuritai node, juusho o oshietekudasai)
- Karena saya ingin mengirimkan barang, tolong beritahu alamat Anda.

2. 来週、ひっこし(引っ越し)をする予定です。
(raishuu, hikkoshi o suru yotei desu)
- Saya berencana untuk pindah (rumah) pekan depan.

3. 私のマンションは、駅の近くです。
(watashi no manshon wa, eki no chikaku desu)
- Apartemen saya dekat dengan stasiun.

4. 家を出るときは、かぎ(鍵)を閉めます。
(ie o deru toki wa, kagi o shimemasu)
- Kunci pintu saat keluar rumah.

5. 月曜日は、燃えるごみの日です。
(getsuyoubi wa, moeru-gomi no hi desu)
- Hari Senin adalah hari sampah yang bisa dibakar.

6. 和室には、たたみ(畳)があります。
(washitsu niwa, tatami ga arimasu)
- Ruangan gaya Jepang memiliki tatami.

7. 出かける前に、かがみ(鏡)を見ます。
(dekakeru mae ni, kagami o mimasu)
- Saya melihat cermin dulu sebelum keluar.

8. まぶしいので、カーテンを閉めます。
(mabushii no de, ka-ten o shimemasu)
- Saya menutup gorden karena silau.

Daftar Kata Benda N4 berkaitan dengan “Rumah & Tempat Tinggal”

Catatan: Tidak ada kanji yang harus dihafalkan pada level ini.

おたく
otaku

お宅

rumah (Anda; orang lain)

きんじょ
kinjo

近所

tetangga

こうがい
kougai

郊外

suburban; area residensial

にかいだて
nikaidate

二階建て

bangunan dua lantai

るす
rusu

留守

absen / tidak di rumah

アパート
apa-to

-

apartemen

マンション
manshon

-

kondominium; apartemen

やちん
yachin

家賃

biaya sewa

かんりにん
kanrinin

管理人

pengelola

じゅうしょ
juusho

住所

alamat

ひっこし
hikkoshi

引っ越し

pindah (rumah)

げんかん
genkan

玄関

genkan; bagian depan rumah Jepang setelah memasuki pintu masuk

かぎ
kagi


(~をする)

kunci (mengunci)

カーテン
ka-ten

-

gorden

ガス
gasu

-

gas

ガラス
garasu

-

gelas/kaca

ごみ
gomi

-

sampah

ひきだし
hikidashi

引き出し

laci

かがみ
kagami

cermin

たたみ
tatami

tatami

だんぼう
danbou

暖房

penghangat ruangan

れいぼう
reibou

冷房

AC/pendingin ruangan

かべ
kabe

dinding

ふとん
futon

布団

futon; tempat tidur gaya Jepang

Kata Benda N4 - Tubuh & Indera

Berikut adalah kata benda yang berkaitan dengan “tubuh dan indera”, biasanya digunakan untuk mendeskripsikan anggota badan dan lima panca indera. Menghafalkan kosakata ini akan membantu kamu mengkomunikasikan gejala-gejala yang kamu alami pada saat sakit atau terluka.

Contoh Kalimat

1. 私は、朝起きたらすぐにかお(顔)を洗う。
(watashi wa, asa okitara suguni kao o arau)
- Saya segera mencuci muka saya setelah bangun di pagi hari.

2. 私は、和菓子の甘いあじ(味)が好きです。
(watashi wa, wagashi no amai aji ga suki desu)
- Saya suka rasa manis kudapan tradisional Jepang.

3. 友人のやさしさにこころ(心)から感謝した。
(yuujin no yasashisa ni kokoro kara kanshashita)
- Saya berterima kasih dari lubuk hati saya akan kebaikan teman saya.

4. 私の兄はちから(力)が強くてたくましい。
(watashi no ani wa chikara ga tsuyokute takumashii)
- Kakak laki-laki saya kuat dan berotot.

5. 祖母が病気でにゅういん(入院)しました。
(sobo ga byouki de nyuuinshimashita)
- Nenek saya masuk rumah sakit karena sakit.

6. ねつ(熱)が出たので、今日は休みます。
(netsu ga deta node, kyou wa yasumimasu)
- Karena saya panas/demam, hari ini saya beristirahat.

7. 山道で転んで、足からち(血)が出ました。
(yamamichi de koronde, ashi kara chi ga demashita)
- Saya jatuh di jalan pegunungan dan kaki saya mengeluarkan darah.

8. 家の外から大きなおと(音)が聞こえました。
(ie no soto kara ookina oto ga kikoemashita)
- Saya mendengar suara keras dari luar rumah.

Daftar Kata Benda N4 berkaitan dengan “Tubuh & Indera”

Catatan: Kanji yang dicetak TEBAL harus diingat pada level N4.

かお
kao

muka; ekspresi


ki

perasaan; semangat

むね
mune

dada


chi

darah

のど
nodo

tenggorokan

こし
koshi

panggul

ほね
hone

tulang

こころ
kokoro

hati

せなか
senaka

背中

punggung

ひげ
hige

kumis; berewok


ke

rambut; bulu

ちから
chikara

kekuatan

ぐあい
guai

具合

keadaan; kondisi kesehatan

にゅういん
nyuuin

入院

masuk rumah sakit

たいいん
taiin

退院

keluar dari rumah sakit

けが
kega

怪我

luka; cedera

ちゅうしゃ
chuusha

注射

suntik

せき
seki

batuk

ねつ
netsu

panas; demam

におい
nioi

匂い

bau

おと
oto

bunyi; suara (benda mati)

あじ
aji

rasa

Kata Benda N4 - Pakaian

Berikut adalah kata benda yang berkaitan dengan “pakaian” dan biasanya digunakan untuk mendeskripsikan tipe pakaian dan benda-benda fashion lainnya.

Contoh Kalimat

1. 洗濯したようふく(洋服)をたたみます。
(sentakushita youfu o tatamimasu)
- Saya melipat pakaian yang sudah saya cuci.

2. 旅行に行く前に、新しいしたぎ(下着)を買いました。
(ryokou ni iku mae ni, atarashii shitagi o kaimashita)
- Sebelum melakukan perjalanan, saya membeli pakaian dalam baru.

3. お祝いの日にきもの(着物)を着ます。
(oiwai no hi ni kimono o kimasu)
- Saya memakai kimono pada hari perayaan.

4. 運動するときはいつもスニーカーをはいている。
(undousuru toki wa itsumo suni-ka- o haiteiru)
- Saya selalu memakai sneakers ketika berolahraga.

5. 今日は面接があるので、スーツを着ました。
(kyou wa mensetsu ga aru node, su-tsu o kimashita)
- Saya memakai kemeja hari ini karena ada wawancara.

6. やぶれたところからいと(糸)が出ています。
(yabureta tokoro kara ito ga deteimasu)
- Ada benang yang keluar dari bagian yang sobek.

7. 自分の好きなアクセサリーを選ぶのが楽しみです。
(jibun no sukina akusesari- o erabu no ga tanoshimi desu)
- Saya senang memilih aksesoris yang saya suka.

8. 仕事の時は、黒いくつした(くつ下)をはいています。
(shigoto no toki wa, kuroi kutsushita o haiteimasu)
- Saat bekerja, saya memakai kaus kaki berwarna hitam.

Daftar Kata Benda N4 berkaitan dengan “Pakaian”

Catatan: Kanji yang dicetak TEBAL harus diingat pada level N4.

アクセサリー
akusesari-

-

aksesoris

スニーカー
suni-ka-

-

sneakers

スーツ
suutsu

-

setelan jas

セーター
se-ta-

-

sweater; jumper

ハイヒール
haihi-ru

-

high heels

ハンドバッグ
handobaggu

-

tas tangan

ブーツ
bu-tsu

-

boots

マフラー
mafura-

-

scarf

きもの
kimono

着物

kimono

くつした
kutsushita

靴下

kaus kaki

したぎ
shitagi

下着

pakaian dalam

てぶくろ
tebukuro

手袋

sarung tangan

ゆびわ
yubiwa

指輪

cincin

ようふく
youfuku

洋服

pakaian gaya Barat

わふく
wafuku

和服

pakaian gaya Jepang

いと
ito

benang

きぬ
kinu

sutra

もめん
momen

木綿

kapas

Kata Benda N4 - Makanan & Minuman

“Makanan dan minuman” adalah kata benda yang sering digunakan pada saat berbelanja, makan di luar, dll. Pada level N4 ini, kamu akan belajar tentang kata benda dasar yang sering digunakan, jadi yuk ingat dengan baik.

Contoh Kalimat

1. しょくりょうひん(食料品)が安い店で買い物をします。
(shokuryouhin ga yasui mise de kaimono o shimasu)
- Saya belanja di toko yang harga bahan-bahan makanannya murah.

2. いつも7時にちょうしょく(朝食)を食べます。
(itsumo 7-ji ni choushoku o tabemasu)
- Saya selalu sarapan pukul 7.

3. 今日のゆうしょく(夕食)はカレーにします。
(kyou no yuushoku wa kare- ni shimasu)
- Makan malam hari ini adalah kare.

4. みそ(味噌)は、大豆からできています。
(miso wa, daizu kara dekiteimasu)
- Miso dibuat dari kacang kedelai.

5. 私の好きなわしょく(和食)は、寿司です。
(watashi no sukina washoku wa, sushi desu)
- Makanan Jepang favorit saya adalah sushi.

6. このようしょく(洋食)屋のパスタは美味しいです。
(kono youshoku-ya no pasuta wa oishii desu)
- Pasta di restoran makanan Barat ini enak.

7. 日本人の主食は、こめ(米)です。
(nihonjin no shusoku wa kome desu)
- Makanan pokok orang Jepang adalah nasi.

8. 私は、なま(生)の野菜が苦手です。
(watashi wa, nama no yasai ga nigate desu)
- Saya tidak suka sayur mentah.

Daftar Kata Benda N4 berkaitan dengan “Makanan & Minuman”

Catatan: Kanji yang dicetak TEBAL harus diingat pada level N4.

アルコール
aruko-ru

-

alkohol

ごちそう
gochisou

-

hidangan

サラダ
sarada

-

salad

ジャム
jamu

-

selai

ステーキ
sute-ki

-

steak

ぶどう
budou

-

anggur

なす
nasu

茄子

terong

たまねぎ
tamanegi

玉ねぎ

bawang

しょくりょうひん
shokuryouhin

食料品

bahan makanan

にんじん
ninjin

人参

wortel

なま
nama

mentah


yu

air panas

こめ
kome

beras; nasi

みそ
miso

味噌

miso; kedelai fermentasi

ちょうしょく
choushoku

朝食

sarapan

ゆうしょく
yuushoku

夕食

makan malam

ようしょく
youshoku

洋食

makanan Barat

わしょく
washoku

和食

makanan Jepang

Kata Benda N4 - Benda

Berikut adalah kata benda tentang nama-nama benda yang ada di sekitar kita. Pada level N4, kami akan memperkenalkan nama-nama benda yang sering kita jumpai dalam kehidupan sehari-hari.

Contoh Kalimat

1. しなもの(品物)をもらったお礼に手紙を書きました。
(shinamono o moratta orei ni tegami o kakimashita)
- Saya menulis surat untuk berterimakasih atas barang yang saya terima.

2. どうぐ(道具)を使って棚をつくりました。
(dougu o tsukatte tana o tsukurimashita)
- Saya membuat rak dengan peralatan.

3. 私は会社から借りたパソコンを使っています。
(watashi wa kaisha kara karita pasokon o tsukatte imasu)
- Saya menggunakan komputer yang dipinjami oleh perusahaan.

4. バスでお年寄りにせき(席)をゆずりました。
(basu de otoshiyori ni seki o yuzurimashita)
- Saya memberikan kursi pada lansia di bus.

5. お金を払うためにレジに並びます。
(okane o harau tame ni reji ni narabimasu)
- Saya mengantre di kasir untuk membayar.

6. 昨日会社にわすれもの(忘れ物)をしました。
(kinou kaisha ni wasuremono o shimashita)
- Saya melupakan sesuatu di kantor kemarin.

7. 誕生日に友人からプレゼントをもらいました。
(tanjoubi ni yuujin kara purezento o moraimashita)
- Saya menerima hadiah dari teman saya saat ulang tahun.

8. 友人の子どもにおもちゃをあげました。
(yuujin no kodomo ni omocha o agemashita)
- Saya memberikan mainan kepada anak teman saya.

Daftar Kata Benda N4 berkaitan dengan “Benda”

Catatan: Kanji yang dicetak TEBAL harus dihafalkan pada level N4.

おみやげ
omiyage

お土産

oleh-oleh

コンピューター
konpyu-ta-

-

komputer

スクリーン
sukuriin

-

screen; layar

ステレオ
sutereo

-

stereo

スーツケース
su-tsuke-su

-

koper

ソフト
sofuto

-

software

パソコン
pasokon

-

personal computer (PC)

プレゼント
purezento

-

hadiah

ベル
beru

-

bel

ワープロ
wa-puro

-

word processor

せき
seki

kursi

おくりもの
okurimono

贈り物

hadiah

でんとう
dentou

電灯

lampu

でんぽう
denpou

電報

telegram

どうぐ
dougu

道具

peralatan; alat

しなもの
shinamono

品物

barang

わすれもの
wasuremono

忘れ物

barang hilang; barang tertinggal

レジ
reji

-

kasir

おもちゃ
omocha

-

mainan

にんぎょう
ningyou

人形

boneka

Penulis

Audi
Lahir di Indonesia dan tinggal di Tokyo sejak 2022 untuk belajar kebudayaan Jepang di sebuah universitas di Tokyo. Belajar bahasa Jepang sejak 2014 dan memiliki JLPT level N1. Penggemar Kenshi Yonezu dan Studio Ghibli.

Sosial Media ソーシャルメディア

Kami berbagi berita terbaru tentang Jepang dalam 9bahasa.

  • English
  • 한국어
  • Tiếng Việt
  • မြန်မာဘာသာစကား
  • Bahasa Indonesia
  • 中文 (繁體)
  • Español
  • Português
  • ภาษาไทย
TOP/ Belajar Bahasa Jepang/ JLPT/ Daftar Kata Benda N4 (Bagian 4) - Yuk Luluskan JLPT!

Situs web kami menggunakan Cookies dengan tujuan meningkatkan aksesibilitas dan kualitas kami. Silakan klik "Setuju" jika Anda menyetujui penggunaan Cookie kami. Untuk melihat detail lebih lanjut tentang bagaimana perusahaan kami menggunakan Cookies, silakan lihat di sini.

Kebijakan Cookie