Inilah Tips Mencari Makanan Halal di Jepang Beserta Rekomendasi Restoran Halal di Negeri Sakura

WeXpats
2020/04/02

Mencicipi berbagai kulinernya yang menggugah selera adalah hal yang tidak boleh dilewatkan saat mengunjungi Jepang. Namun, sayangnya tidak semua wisatawan bisa bebas mengonsumsi semua kuliner yang tersedia di Jepang. Pasalnya, bagi wisatawan muslim, mereka harus mencari makanan halal di Jepang untuk bisa menikmatinya.

Hal ini merupakan kewajiban karena wisatawan muslim memang tidak boleh mengonsumsi makanan non-halal, meskipun berada di Jepang. Maka, wisatawan muslim harus tahu tips mencari makanan halal dan beragam daftar restoran halal. Namun, sebelum membahas lebih jauh mengenai hal tersebut, ketahui dulu bagaimana pemerintah Jepang memperhatikan makanan halal di Jepang.

Perhatian Pemerintah Jepang Terhadap Makanan Halal di Jepang

Banyak negara yang mulai melirik dan menggenjot wisata halal, termasuk Jepang. Jepang merupakan salah satu negara yang serius menggarap wisata halal karena mulai banyak memfasilitasi wisatawan musim secara lengkap. Misalnya, mulai membangun masjid yang besar di Jepang, bahkan sampai memperbanyak makanan halal di Jepang.

Executive Director JNTO di Jakarta menyatakan bahwa pemerintah Jepang mulai membangun lebih banyak infrastruktur restoran halal yang ramah dengan muslim. Dengan begitu, pemerintah Jepang memiliki keseriusan dalam menyediakan makanan halal bagi wisatawan muslim. Kemudahan yang ditawarkan tentu saja sebagai upaya Jepang dalam menjaring lebih banyak wisatawan muslim.

Bahkan, JNTO mengeluarkan muslim guide, yaitu panduan wisatawan muslim yang ingin pergi ke Jepang. Di sana wisatawan juga bisa melihat banyak daftar restoran yang menyediakan menu halal yang sangat lezat. Jadi, bisa dibilang perhatian pemerintah terhadap makanan halal begitu ditangani secara serius untuk memudahkan wisatawan muslim, bagus, ya?

Sulitkan Mencari Makanan Halal Di Jepang?

Jepang bukanlah negara yang mayoritas penduduknya beragama Islam sehingga tidak heran mencari makanan halal begitu menantang. Namun, pemerintah Jepang dinilai serius dalam membangun banyak restoran Jepang yang halal. Hal ini memudahkan wisatawan muslim ketika berkunjung ke Jepang karena sebagian besar makanan Jepang memiliki kandungan non-halal.

Namun, kini tidak perlu khawatir karena wisatawan muslim akan lebih mudah menemukan makanan halal di sini. Misalnya saja ketika mendarat di Bandara Kansai, di sana terdapat beberapa restoran yang memiliki sertifikasi halal. Biasanya tulisan halal pada tiap restoran terpampang cukup besar sehingga mudah untuk dikenali.

Selain itu banyak aplikasi yang bisa mendeteksi dimana restoran halal di Jepang. Hal ini tentu memudahkan karena wisatawan muslim tidak perlu menebak-nebak apakah suatu restoran halal atau tidak. Jadi, apabila ingin mengunjungi Jepang ini adalah saat yang tepat karena kini Jepang memiliki banyak restoran yang bersertifikasi halal.

Tips Mencari Makanan Halal Di Jepang

Seperti yang sudah diketahui sebelumnya jika mencari makanan halal di negeri sakura kini sudah tidak lagi sulit. Namun, bagi beberapa orang, mencari makanan halal tetap saja menantang. Oleh karena itu, penting mengetahui bagaimana mencari makanan halal di Jepang. Berikut ini adalah ulasan mengenai tips mencari makanan halal di negeri sakura:

1. Ada Label Halal 

Cara mengetahui apakah sebuah restoran di Jepang atau tidak tentu saja dengan memperhatikan label halalnya. Biasanya restoran Jepang yang halal memiliki logo halal di billboard-nya. Hal ini tentunya memudahkan wisatawan yang ingin mengonsumsi makanan halal karena tidak menggunakan huruf Jepang, melainkan huruf Jepang yang pada umumnya digunakan.

2. Cari Makanan Jepang dengan Bahan Bersumber dari Laut

Kebanyakan makanan Jepang bersumber dari laut, seperti sushi atau sashimi. Meskipun makanan tersebut bersumber dari laut, namun terkadang saus-nya mengandung sake, yang menjadikan sushi tersebut non-halal. Oleh karena itu, pilihlah makanan seafood yang cenderung aman seperti tempura, unagi atau belut, atau santap sayuran khas Jepang, yaitu edamame.

3. Belajar Membaca Komposisi dari Setiap Makanan yang Akan Dibeli

Tips berikutnya yaitu sebaiknya wisatawan bisa memahami komposisi yang ada pada makanan mereka. Cobalah untuk menghafal beberapa kosa kata non-halal dalam Bahasa Jepang sehingga mudah untuk menghindarinya. Namun, kini teknologi sudah canggih sehingga wisatawan dapat menscan tulisan komposisi makanan dan apakah makanan tersebut halal atau tidak.

4. Jika Ragu, Pergilah ke Restoran Timur Tengah

Apabila terdapat keraguan untuk memakan makanan khas Jepang, bisa mencoba makanan timur tengah di Jepang. Hal ini karena negara timur tengah adalah negara yang mayoritasnya muslim sehingga makanannya pun halal. Dengan begitu, umumnya restoran timur tengah menyediakan makanan halal sehingga tidak ada keraguan untuk menyantapnya.

5. Manfaatkan Aplikasi Halal pada Smartphone

Cara terakhir untuk menemukan restoran halal di Jepang yaitu dengan memanfaatkan aplikasi halal pada Smartphone. Aplikasi ini akan membantu wisatawan untuk mencari restoran halal yang bisa dinikmati hidangannya. Beragam aplikasi tersebut, misalnya adalah Halal Advisor, Crave Halal, Halal Dining Club, Zabihah, dan lain sebagainya.

Rekomendasi Restoran Makanan Halal di Jepang

Mengunjungi Jepang tentu tidak lengkap apabila tidak menyantap kulinernya yang menggoyang lidah. Namun, untuk sebagian orang hal tersebut harus dilakukan dengan hati-hati karena tidak semua makanan di Jepang adalah halal. Apabila tetap ingin mencoba makanan khas Jepang namun halal, berikut ini adalah rekomendasi restoran makanan halal di Jepang yang bisa dijadikan referensi:

1. Japanese Restaurant Matsuri (Osaka)

Jika mengunjungi Osaka, perlu mencicipi beragam hidangan khas Jepang di restoran ini. Menu yang ditawarkan sangat bervariasi, mulai dari takoyaki, okonomiyaki, yakiniku, sampai dengan curry rice halal. Restoran ini memiliki konsep Jepang klasik sehingga wisatawan akan menyantap makanan secara lesehan dan duduk di atas tatami dan zabuton.

2. Ramen Ouka (Tokyo)

Tidak semua ramen di Jepang adalah halal, sehingga jika ingin mencicipi ramen khas Jepang yang halal, bisa datang ke restoran yang satu ini. Restoran ini berada di Tokyo dan sudah berdiri sejak September 2015. Semua ramen yang ditawarkan di restoran ini dijamin halal karena telah mendapatkan sertifikasi dari Masjid Otsuka.

3. Halal Motsunabe Kiwamiya (Fukuoka)

Motsunabe adalah jeroan yang dihidangkan di dalam hot pot sehingga menghasilkan rasa makanan yang gurih. Jika ingin menyantap motsunabe halal, bisa datang ke restoran ini. Restoran Kiwamiya ini berada di daerah Kyushu, Fukuoka. Apabila mengunjungi Jepang saat musim dingin, jangan lewatkan menyantap motsunabe halal di sini karena bisa menghangatkan badan.

4. Sushiken Asakusa (Tokyo)

Restoran ini adalah restoran sushi pertama yang bersertifikat halal di Toko dan menawarkan beragam makanan halal yang lezat. Nasi sushi dan juga gari atau acar jahe Jepang di restoran ini dijamin halal. Restoran ini sangat populer sehingga bukan hanya wisatawan saja yang datang, tapi masyarakat lokal pun menyukai beragam sushi di restoran ini.

5. Ginza Itsuki (Tokyo)

Restoran Ginza Itsuki begitu populer dengan beragam makanannya yang halal dan memiliki rasa yang enak. Salah satu menu andalannya adalah menu tendon halal karena cukup sulit menemukan menu tendon yang halal di Jepang. Selain itu, beragam tempura yang gurih dan renyah juga ditawarkan di restoran ini.

Mencari makanan halal di Jepang tidak begitu sulit sejak pemerintah Jepang serius menangani wisata halal. Bahkan, kini banyak aplikasi yang sudah bisa mendeteksi keberadaan di mana restoran Jepang halal berada. Oleh karena itu, bagi wisatawan muslim yang ingin mengunjungi Jepang, janganlah ragu karena kini sudah mudah untuk menemukan makanan halal.

Baca juga: Mochi Bagai Tetesan Hujan? Variasi Makanan Unik di Jepang, Tidak Ada Habisnya!

Penulis

WeXpats
Di sini kami menyediakan artikel yang mencakup berbagai informasi yang berguna tentang kehidupan, pekerjaan, dan studi di Jepang hingga pesona dan kualitas Jepang yang menarik.

Sosial Media ソーシャルメディア

Kami berbagi berita terbaru tentang Jepang dalam 9bahasa.

  • English
  • 한국어
  • Tiếng Việt
  • မြန်မာဘာသာစကား
  • Bahasa Indonesia
  • 中文 (繁體)
  • Español
  • Português
  • ภาษาไทย
TOP/ Kehidupan di Jepang/ Makanan & Belanja di Jepang/ Inilah Tips Mencari Makanan Halal di Jepang Beserta Rekomendasi Restoran Halal di Negeri Sakura

Situs web kami menggunakan Cookies dengan tujuan meningkatkan aksesibilitas dan kualitas kami. Silakan klik "Setuju" jika Anda menyetujui penggunaan Cookie kami. Untuk melihat detail lebih lanjut tentang bagaimana perusahaan kami menggunakan Cookies, silakan lihat di sini.

Kebijakan Cookie