Salah satu prefektur terpadat di Jepang adalah Prefektur Miyagi yang terletak di wilayah Tohoku pulau Honshu. Prefektur ini memiliki populasi sekitar 2 juta penduduk dengan luasan area lebih dari 7.000 km2. Pusat dari prefektur ini adalah Kota Sendai yang sekaligus menjadi kota paling besar di seluruh Tohoku.
Prefektur satu ini menghadap langsung ke Samudera Pasifik sehingga memang banyak garis pantai menarik di tempat ini. Ada banyak sekali hal-hal menarik di prefektur ini mulai dari sejarahnya, bangunan kuno yang masih terjaga, hingga wisata alamnya.
Daftar Isi
Tentang Miyagi
Berbicara tentang prefektur ini, maka masih kental sekali kaitannya dengan era samurai yang berlangsung dulu sekali. Ada satu ruangan yang terkenal dengan nama Date Masamune, pemimpin prefektur ini pada masa keemasan samurai. Kota ini menyimpan banyak sekali cerita tentang betapa hebatnya kepemimpinan samurai kala itu.
Prefektur ini memiliki banyak sekali tempat wisata yang sudah terkenal di seluruh dunia. Misalnya adalah kawah danau hijau yang berada di puncak Gunung Zao, dan masih banyak lagi yang lainnya.
Daerah pedesaan di prefektur ini baik di wilayah pantai maupun daratan selalu menampilkan kebahagiaan. Kebiasaan orang-orang disini menari, berdoa, dan memberikan banyak rasa terimakasih ketika mengalami musim panen yang baik. Ada banyak juga festival-festival yang diselenggarakan sebagai ucapan syukur.
Artikel Pilihan
Rekomendasi Tempat Wisata di Miyagi
Jika dituliskan, sebenarnya prefektur ini menyimpan banyak sekali tempat-tempat wisata yang memang tidak ada duanya. Mulai dari gunung, wilayah bersalju, hingga tempat-tempat cantik untuk menikmati musim semi semuanya tersedia di sini. Ini dia beberapa tempat yang tidak boleh dilewatkan ketika berkunjung:
1. Sendai
Sendai menjadi kota yang ditasbihkan sebagai pusat dari prefektur Miyagi dan uniknya, kota ini terletak di tengah-tengah. Kota inilah yang menjadi saksi bisu kehebatan Date Masamune di Era Sengoku dulu dengan banyak perintah mengagumkannya. Ada banyak sekali tempat-tempat bersejarah di sini jika hendak menikmati sejarah.
Kota Sendai sendiri paling terkenal dengan festivalnya yang bernama Sendai Tanabata Festival yang biasa diadakan bulan Juli. Akan ada sekitar 3,000 tanzaku atau doa-doa di potongan kertas kecil yang menghiasi pertokoan di kota ini. Hal itulah yang menjadikan musim panas di kota ini terasa lebih unik lagi.
2. Pulau Tashiro
Ada satu tempat di prefektur ini yang terkenal karena pulau tersebut berisikan kucing-kucing di setiap sudutnya. Nama dari pulau tersebut adalah Pulau Tashiro ini yang juga dikenal sebagai “Pulau Kucing” karena banyaknya kucing. Kucing-kucing di tempat ini adalah kucing liar yang memang dirawat secara bersama oleh penduduk lokal.
Tempat ini sudah pasti tidak boleh dilewatkan apalagi oleh pecinta kucing karena berbagai ras kucing ada di sini. Jika ingin berkunjung, perlu menaiki kapal ferry terlebih dahulu di kota Ishinomaki untuk menyebrang.
3. Matsushima
Pemandangan laut adalah satu hal wajib di wilayah yang berbatasan langsung dengan Samudera Pasifik ini. Matsushima menjadi satu dari tiga kota tercantik sekaligus terpopuler di Jepang karena pemandangannya yang mengesankan.
Kota ini terletak hanya satu setengah jam berkendara dari kota Sendai, tidak terlalu lama untuk berpindah. Di tempat ini, perpaduan antara teluk dan juga hutan pinus akan menjadi teman yang membuat otak kembali segar.
4. Ichibancho
Tempat menarik lainnya yang perlu dikunjungi adalah Ichibancho ini yang terletak di kota Sendai. Tempat ini menyimpan banyak sekali hiburan yang menyenangkan untuk didatangi seperti misalnya air terjun Akiu Otaki.
Jika ingin mencari tahu tentang Sendai jaman dulu, ada juga museum Zuihoden yang memiliki arsitektur khas Jepang kuno. Di wilayah ini pula ada sebuah universitas ternama di Kota Sendai yakni Universitas Tohoku yang juga punya toko souvenir.
5. Kastil Aoba
Berbicara tentang ikon dari prefektur Miyagi ini, semua orang pasti akan setuju dengan Kastil Aoba ini. Kastil satu ini menyimpan sejarah dan dibangun lebih dari 400 tahun yang lalu sebagai rumah Panglima Perang Date Masamune.
Tempat ini terletak di wilayah barat perkotaan Sendai yang juga dikenal dengan nama Kastil Gojoro. Kastil Aoba sudah beberapa kali mengalami renovasi akan tetapi hal itu tidak mengurangi bentuk asli dari jaman dulu.
Makanan Khas Miyagi
Setiap wilayah di Jepang selalu saja memiliki makanan khas yang sulit sekali ditemui di tempat-tempat lainnya. Prefektur Miyagi ini juga menyimpan berbagai surga kuliner yang tidak boleh dilewatkan.
1. Cake Beras Zunda
Sebenarnya, cake beras zunda ini lebih familiar dengan sebutan nama mochi yang memang terkenal di Prefektur ini. Zunda mochi ini terbuat dengan isian kacang hijau tumbuk namun belakangan ini divariasikan dengan kacang merah tumbuk.
2. Gyutan
Gyutan adalah bahasa Jepang untuk lidah sapi dan menjadi jenis kuliner lain yang tidak boleh dilewatkan. Makanan ini sangat populer di Sendai, teksturnya yang unik dan lembut ketika dimakan membuat makanan ini terasa lezat.
3. Sasa Kamaboko
Karena kedekatan prefektur ini dengan pantai, makanannya pun ada yang berasal dari olahan ikan, disebut sasa kamaboko. Makanan ini tidak dibentuk seperti daun-daun bamboo kemudian ditusuk dengan bahan bamboo. Rasa dari makanan yang gurih dan renyah ini sangat cocok jika ingin membawa oleh-oleh.
4. Kaisendon
Makanan ikan lainnya yang bisa dinikmati di prefektur ini adalah kaisendon atau sashimi yang disajikan dengan nasi. Akan didapatkan satu buah mangkuk berisikan nasi dengan berbagai ikan mentah segar di atasnya. Sendai, kota di prefektur ini menghasilkan beras yang berbau wangi dan itu membuat kaisendon ini terasa lebih nikmat.
5. Hagi no Tsuki
Makanan lain yang tidak kalah populer di wilayah ini adalah hagi no tsuki yang merupakan kue bunga khas. Kue ini sebenarnya adalah kue bolu yang dibentuk mirip dengan bulan (tsuki) kemudian diberi isian krim custard. Ketika dimakan, krim cair di dalam bolu akan meleleh keluar dengan warna kuning dan rasa manisnya.
Festival Tanabata Sendai
Prefektur ini masih erat dengan budaya-budaya lama dan festival yang masih dijalankan hingga saat ini. Salah satu festival menarik adalah Festival Tanabata Sendai ini yang sudah dijalankan selama lebih dari 400 tahun. Festival ini termasuk salah satu yang berskala besar dengan hiasan-hiasan Tanabata di berbagai wilayah Sendai.
Akan ada ornament-ornamen Tanabata yang mewah dan berbentuk lebih besar dari yang dibuat di tempat lainnya. Ada aktivitas lain yang bisa dilakukan selain menikmati Tanabata ini seperti misalnya makan di tempat lokal dan menonton aktivitas panggung. Acara ini berlangsung selama 3 hari yakni mulai tanggal 6 hingga 8 Agustus setiap tahunnya.
Prefektur Miyagi dengan banyak keunikannya berhasil menduduki salah satu tempat teratas yang menarik wisatawan untuk datang. Keunikan di tempat ini tidak akan pernah didapatkan dari tempat lainnya karena budaya-budaya yang masih kental. Pastikan untuk memperhatikan musim jika ingin berkunjung, sesuaikan dengan tempat yang ingin didatangi.
Baca juga: Shimokitazawa: Surga Fashion Second Hand dan Barang Antik yang Berkelas