Perjalanan Musik Hiphop Jepang dari Masa ke Masa

WeXpats
2022/02/03

Hip hop memang bukanlah musik asli dari negara Jepang, genre musik ini berasal dari negeri paman sam Amerika. Meskipun awalnya sempat mendapatkan penolakan di Jepang, karena memang dirasa kurang sesuai dengan budaya. Namun pada akhirnya musik hiphop Jepang bisa berkibar dan memiliki artis-artis ternama dalam genre musik tersebut.

Saat ini genre musik hip hop di Jepang sudah berkembang pesat dibanding di awal kedatangannya. Telah terbukti dengan banyaknya anak muda Jepang yang memilih genre musik hip hop sebagai musik favoritnya. Meskipun sudah diterima khalayak, sebenarnya bagaimana sih perkembangan musik hiphop Jepang atau biasa disebut J hip Hop ini? Simak ulasan selengkapnya di bawah ini:

Daftar Isi

  1. Tren Musik Hiphop Jepang
  2. Artis Musik Hiphop di Jepang
  3. Label Musik Hiphop di Jepang
  4. Lagu Hip Hop yang Paling Hits

Tren Musik Hiphop Jepang

Hip hop berkembang dari masa ke masa di Jepang, menembus budaya Asia yang dijunjung tinggi di negara ini. Dari waktu ke waktu, tahun ke tahun hip hop terus mencoba mempengaruhi budaya Jepang yang halus khas Asia, ke arah musik keras ala Amerika. Berikut ini perjalanan musik hiphop Jepang yang perlu diketahui:

1. Tahun 1980-an

Bisa dikatakan tahun 80-an adalah awal mula Hihop diperkenalkan di Jepang, dengan kepulangan Fujiwara. Ketika itu film Wild Style asal Amerika diputar di Jepang, sebuah film yang menggambarkan musik Hiphop.

Ishi Hideaki (DJ Krush) yang dianggap pionir dalam genre musik Hiphop Jepang mengakui bahwa setelah menyaksikan film tersebut dirinya mulai tertarik dengan musik Hiphop. Karir profesionalnya pun dimulai pada tahun 1987.

2. Tahun 1990-an

Namun musik hiphop tidak bisa diterima begitu saja oleh masyarakat Jepang, karena dianggap sedikit kasar jika dibanding dengan genre musik lainnya. Apalagi Hiphop Amerika membahas isu-isu kekerasan dan hal-hal tabu lainnya.

Pada awal 1990 artis Hiphop Amerika mulai melakukan tur besar ke seluruh dunia termasuk Jepang, sehingga kebebasan bermusik mulai ditampakkan di Jepang. Lalu pada tahun 1994/ 1995 Hiphop komersial di Jepang memulai kesuksesannya dengan hits pertama dari Ozawa Kenji dan Scha Dara para.

3. Tahun 2000-an

Popularitas musik Hiphop mencapai puncak pada tahun 2000-an hingga mendapatkan sebutan secara khusus yaitu J-rap atau J-Hipop. Masyarakat mulai menerima musik ini dan banyak kalangan menyukainya. Bukan tanpa alasan, hal ini karena hiphop telah mengalami banyak penyesuaian. J-Hiphop dinyanyikan dengan musik dan gaya bahasa yang lebih halus. 

4. Tahun 2020

Saat ini sudah banyak sekali artis Hiphop di Jepang, karena genre musik Hiphop semakin berkembang dari tahun ke tahun semakin diterima. Banyak sekali referensi lagu HipHop Jepang yang bisa didengarkan. Hiphop Jepang disajikan dengan gaya yang menarik, tidak hanya menyalin dari asalnya namun menyesuaikan dengan kultur setempat. 

Artis Musik Hiphop di Jepang

J Hip Hop semakin lama semakin berkembang dan mulai dicintai berbagai kalangan di Jepang, terutama muda-mudinya. Oleh karena itu genre musik ini menelurkan artis-artis Jepang terkenal yang memilih aliran hiphop Jepang ini. Para rapper Jepang ini menyanyikan lagu dengan berbahasa Jepang, siapa saja? Ini artis Hiphop Jepang yang terkenal:

1.  Ketsumeishi

Sebuah grup yang terbentuk pada tahun 1994 dan masih eksis adalah Ketsumeishi, grup ini aktif mengeluarkan hits lagu bergenre Hiphop. Digawangi oleh Daizo Yoshida dan Ryo Tanaka sebagai rapper dan Ryoji Otsuka sebagai Vokalis, lalu DJnya adalah Kenta Kono. Dengan Single perdana “Kotchi Oide”, empat album telah dirilis oleh grup ini dengan puluhan single di dalamnya.

2. KOHH

Adalah artist HipHop sekaligus Rapper yang memiliki keunikan dalam menyampaikan lirik lagunya. Lagu KOHH sangat dipengaruhi oleh Hiphop Amerika yang cenderung kasar dan apa adanya, seperti singlenya Dirt Boys dan Glowing Up. KOHH alias Yuki Chiba ini mampu menyampaikan lagunya dengan ciri khasnya yang seperti bercerita. Setiap kesulitan di dalam hidupnya memberikan pengalaman dan kemampuan yang tidak biasa dalam bernyanyi.

3. MCPero

Tidak hanya artis pria, ternyata ada juga artist HipHop wanita yang mampu mewakili Jepang dalam genre musik ini. Dengan nama beken MCpero yang mengeluarkan debutnya melalui label indie Omake Club dengan judul One Person Fun.

4. Killa

Grup ini mampu merepresentasikan kita Tokyo, dengan 9 membernya dan mengusung genre Hiphop. Dengan kemampuan ngerap yang lengkap pada para membernya, membuat musik hiphop Jepang yang disajikan Killa terasa kaya. Album digital pertamanya dirilis pada tahun 2016 dan sukses.

5. DJ Krush

DJ Krush adalah legenda Hiphop di Jepang, karena orang yang pertama kali menggeluti genre musik Hiphop. Di awal kemunculan Hihop, DJ Krush mampu memproduksi musik Hiphop yang matang sehingga mampu diterima Jepang.

Artis kelahiran 1962 ini membuat instrumental Hiphop underground, karena merasa lebih tertarik dan nyaman dengan aliran ini. Sudah lebih dari 10 album yang dikeluarkan hingga tahun 2020, membuat eksistensinya pada musik Hiphop Jepang tidak bisa diragukan lagi.

Label Musik Hiphop di Jepang

Tidak bisa dipungkiri jika masuknya musik hip hop ke Jepang ada campur tangan label musik global yang ikut mengenalkan genre musik asal daerah pinggiran Amerika ini. Banyak label yang menaungi penyanyi dan grup Hiphop Jepang dan membawanya ke dapur rekaman. Perusahaan rekaman apa saja yang menjadi wadah artis J-HipHop ini?

  • Warner Music

  • Gunsmith Production

  • Burger Inn Records

  • Knife Edge Label

  • Independent Label Hydeout Production

Lagu Hip Hop yang Paling Hits

Musik J HipHop atau musik Hiphop Jepang memang memiliki ciri khas dibandingkan Hiphop original yang cenderung kasar dan berbahasa Inggris Amerika. J HipHop dinyanyikan dengan bahasa asli negeri Sakura. Ada beberapa lagu hiphop Jepang yang terkenal dan digandrungi para remaja, yaitu:

  • Mellow Akira: Dinyanyikan oleh penyanyi blasteran British-Jepang yang memiliki suara halus dan mampu ngerap dengan cepat. Penyanyi mampu membuat lagu ini tidak terlalu mellow dan pantas saja jika disukai pecinta musik HipHop Jepang.

  • Turn Up: Sebuah lagu dengan gaya baru, yang berisi tentang perjuangan seseorang dalam meraih kebebasan dan passion dalam hidupnya.

  • Red Pill: Lagu ini patut disukai pecinta hiphop karena menggunakan musik Hiphop khas barat, jadi masih kental terasa Hiphopnya. Memberi nuansa baru pada musik Hiphop Jepang yang cenderung lebih halus.

  • Tokyo Drift: Lagu yang unik untuk didengarkan, cocok untuk menemani setiap orang saat menyetir mobil. Dinyanyikan dengan sedikit menggunakan bahasa Inggris, namun dengan aksen Jepang bahkan ada beberapa broke English pasti membuat pendengar tertawa.

  • Hero’s Come Back: Sebuah lagu yang mampu memberikan suntikan semangat bagi para pendengarnya. Dengan melodi gitar yang meliuk-liuk dan suara rapper yang semakin membuat lagu ini hidup.

Nah itulah rekomendasi lagu HipHop Jepang yang tak lekang dimakan waktu, dan masih enak didengarkan hingga saat ini. Informasi lengkap tentang musik HipHop Jepang di atas semoga mampu memberikan referensi bagi para pecinta J-Hiphop. 

Penulis

WeXpats
Di sini kami menyediakan artikel yang mencakup berbagai informasi yang berguna tentang kehidupan, pekerjaan, dan studi di Jepang hingga pesona dan kualitas Jepang yang menarik.

Sosial Media ソーシャルメディア

Kami berbagi berita terbaru tentang Jepang dalam 9bahasa.

  • English
  • 한국어
  • Tiếng Việt
  • မြန်မာဘာသာစကား
  • Bahasa Indonesia
  • 中文 (繁體)
  • Español
  • Português
  • ภาษาไทย
TOP/ Budaya Jepang/ Lagu-lagu Jepang/ Perjalanan Musik Hiphop Jepang dari Masa ke Masa

Situs web kami menggunakan Cookies dengan tujuan meningkatkan aksesibilitas dan kualitas kami. Silakan klik "Setuju" jika Anda menyetujui penggunaan Cookie kami. Untuk melihat detail lebih lanjut tentang bagaimana perusahaan kami menggunakan Cookies, silakan lihat di sini.

Kebijakan Cookie