Kelebihan dan Kekurangan Kuliah di Jepang Biaya Sendiri

WeXpats
2020/10/14

Sulitnya prosedur kuliah di Jepang dengan beasiswa, membuat beberapa mahasiswa berinisiatif untuk kuliah di Jepang biaya sendiri. Wajar saja jika banyak mahasiswa rela mengorbankan waktu dan biaya untuk kuliah di Jepang, karena negeri sakura ini memiliki sistem pendidikan yang baik.

Disamping terkenal dengan teknologinya yang canggih, Jepang pun terkenal sebagai negara yang memiliki disiplin yang tinggi. Berdasarkan pada alasan tersebut, mendorong mahasiswa untuk menjadikan Jepang sebagai negara tujuan pendidikan..Terlebih bagi yang ingin mempelajari teknologi dan kedisiplinannya.

Daftar Isi

Biaya yang Akan Dikeluarkan Selama Kuliah di Jepang

Kelebihan Kuliah di Jepang Biaya Sendiri

Kekurangan Kuliah di Jepang Biaya Sendiri

Solusi Aman Keuangan untuk Kuliah di Jepang dengan Biaya Sendiri

Biaya yang Akan Dikeluarkan Selama Kuliah di Jepang

Kuliah di Jepang biaya sendiri harus menganggarkan biaya yang mungkin akan dikeluarkan, selama menjalani perkuliahan di negara ini. Biaya tersebut harus dianggarkan dari jauh hari, termasuk biaya hidup selama kuliah di Jepang. Biaya kuliah dan pendaftaran kuliah tentunya harus sudah diketahui dari jauh hari. Untuk mengetahuinya, bisa dilakukan survey terlebih dahulu di website kampus yang akan dituju.

Biaya hidup dan biaya transportasi pun harus dianggarkan dari jauh hari, termasuk biaya yang tidak terduga, misalnya sakit. Untuk mengetahui anggaran biaya tersebut sebaiknya mengukur kapasitas diri agar lonjakan biaya yang tidak terduga bisa diantisipasi sebelumnya. Biaya yang tidak kalah penting untuk dipikirkan adalah biaya sewa rumah selama menjalani perkuliahan di Jepang.

Kuliah di Jepang biaya sendiri memang berat, namun selama bisa mengatur keuangan dengan baik dari anggaran dana yang dicadangkan untuk kuliah. Biaya pun tidak akan menjadi permasalahan yang berat. Untuk itu, berbicara mengenai anggaran biaya, termasuk berbicara tentang manajemen keuangan pribadi.

Baca juga: Biaya Kuliah di Jepang yang Harus Kamu Penuhi dengan Uang Pribadi

Kelebihan Kuliah di Jepang Biaya Sendiri

Dibandingkan dengan mengikuti program beasiswa, kuliah di Jepang biaya sendiri memiliki banyak kelebihan. Pilihan tersebut tergantung pada individu masing-masing calon mahasiswa yang akan kuliah di Jepang. Dengan demikian harus mengetahui kelebihan kuliah dengan biaya sendiri di Jepang sebagai bahan perbandingan. Berikut ini kelebihannya:

1. Bebas Memilih Kampus Mana Saja

Program beasiswa biasanya diselenggarakan antara pihak penyelenggara dan kampus tertentu saja. Jika kampus tidak sesuai dengan keinginan calon mahasiswa, maka sebaiknya untuk memilih kuliah di Jepang biaya sendiri. Dengan demikian bisa memilih kampus mana saja sesuai dengan minat dan bakat calon mahasiswa tersebut. Ini adalah kelebihan kuliah dengan biaya sendiri di Jepang.

2. Waktu Kuliah Lebih Singkat

Berbeda dengan program beasiswa yang memberikan syarat agar mahasiswa tersebut terus berprestasi selama beberapa semester secara berturut-turut. Dengan demikian, mengharuskan mereka belajar lebih keras lagi dengan mengikuti jam tambahan mata kuliah, yang membuat kuliah menjadi lama. Sementara kuliah dengan biaya sendiri tidak menuntut hal tersebut, sehingga waktu perkuliahan pun lebih singkat.

3. Tidak Terikat Waktu untuk Pulang ke Indonesia

Melaksanakan kuliah di Jepang dengan biaya sendiri bebas untuk pulang kapan saja ke negeri masing-masing , ketika waktu libur tiba. Sehingga waktu yang digunakan lebih fleksibel. Calon mahasiswa tidak harus menunggu persetujuan atau pengajuan izin ke berbagai pihak, seperti yang biasa dilakukan oleh mahasiswa dengan program beasiswa.

4. Bebas Memilih Waktu Perkuliahan

Kuliah dengan biaya sendiri lebih fleksibel dalam menentukan waktu perkuliahan. Termasuk apabila mahasiswa tersebut hendak mencari pekerjaan paruh waktu. Sementara bila mengikuti program beasiswa, semua mahasiswa wajib tunduk pada peraturan jam kerja yang telah ditetapkan. Mahasiswa tidak diberikan kebebasan untuk memilih waktu perkuliahan, jika menggunakan program beasiswa.

5. Proses untuk Perkuliahan Lebih Mudah

Program beasiswa akan menuntut mahasiswa tersebut untuk memenuhi syarat dan ketentuan yang telah ditetapkan. Termasuk diantaranya proses melengkapi berkas yang akan memakan waktu lama. Selintas, bisa dibayangkan terasa sulit untuk mengikuti perkuliahan tersebut. Berbeda dengan kuliah yang menggunakan biaya sendiri, mahasiswa hanya diharuskan membayar biaya pendaftaran, serta administrasi. Perkuliahan pun bisa langsung diikuti.

Kekurangan Kuliah di Jepang Biaya Sendiri

Selain kelebihan ternyata kuliah di Jepang biaya sendiri pun memiliki beberapa kekurangan. Calon mahasiswa yang akan kuliah di Jepang sebaiknya mengetahui hal ini agar dapat dijadikan referensi dan bahan pertimbangan yang tepat ketika memutuskan kuliah di Jepang. Berikut beberapa kekurangannya, yaitu:

1. Biaya Hidup yang Besar Ditanggung Sendiri

Jepang merupakan salah satu negara maju di Asia. Dengan demikian, biaya hidup selama di Jepang tentulah lebih mahal. Sementara kuliah di Jepang biaya sendiri, segala sesuatunya termasuk uang saku harus ditanggung sendiri. Ini adalah salah satu kekurangan kuliah di Jepang dengan menggunakan biaya sendiri. Pastikan tabungan yang disiapkan mencukupi anggaran biaya hidup tersebut.

2. Kemungkinan Mengalami Kesulitan Keuangan di Pertengahan Perkuliahan

Sebagaimana telah disinggung sebelumnya, biaya hidup di Jepang terbilang tinggi. Oleh karenanya, jika tidak memiliki anggaran dana yang tidak mencukupi, maka kemungkinan risiko kesulitan keuangan menjadi tanggung jawab sendiri. Guna meminimalisir hal tersebut, lakukan survey terlebih dahulu dan pertimbangkan dengan jumlah tabungan.

3. Kenaikan Biaya Pendidikan ditanggung Sendiri

Biaya perkuliahan akan mengalami kenaikan setiap tahunnya. Apabila kuliah dengan menggunakan biaya sendiri, maka risiko kenaikan biaya pendidikan tersebut harus ditanggung masing-masing individu. Sebagai simulasi, jika mengambil kuliah selama 5 tahun maka akan mengalami kenaikan sebanyak 5 kali dari biaya awal.

4.Tidak Fokus untuk Kuliah

Untuk poin yang satu ini, kembali pada individu masing-masing. Pasalnya tidak fokus kuliah bisa disebabkan oleh berbagai faktor. Apabila hal tersebut terkait biaya kuliah, maka hal yang wajar menjadi tidak fokus karena harus mencari biaya untuk berlangsungnya kuliah. Sementara kuliah di Jepang dituntut untuk berkonsentrasi tinggi dalam mengikuti setiap perkuliahan.

5. Harus Mencari Penghasilan Tambahan Sendiri

Seperti yang telah dibahas pada poin sebelumnya, mahasiswa yang tidak memiliki anggaran dana yang mencukupi untuk kuliah di Jepang dengan biaya sendiri, dituntut untuk mencari penghasilan tambahan guna mencukupi biaya kuliah tersebut. Dengan demikian, harus pandai mengatur waktu dan menjaga kesehatan agar tidak mudah sakit karena kelelahan.

Solusi Aman Keuangan untuk Kuliah di Jepang dengan Biaya Sendiri

Menyikapi berbagai risiko keuangan yang mungkin dialami oleh mahasiswa selama kuliah di Jepang dengan biaya sendiri. Ada baiknya untuk menabung terlebih dahulu hingga biaya tercukupi. Oleh sebab itu menabung dari sejak dini jauh lebih baik. Itulah kenapa banyak pakar pendidikan yang menyarankan untuk merencanakan pendidikan dari sejak dini. Salah satunya, agar menabung dari sejak dini

Menabung dari sejak dini memberikan keringanan, karena nominal uang yang ditabung pun lebih kecil, sementara manfaat yang didapatkan di masa depan sangat besar. Analoginya seperti ini, semakin dini untuk menabung maka semakin kecil pula nominal yang harus ditabung, dan semakin lama jangka waktu menabung, semakin besar pula manfaat yang akan diterima.

Jika tidak bisa menabung, solusi yang aman adalah mengikuti asuransi pendidikan. Prosedurnya hampir sama dengan menabung, hanya saja ketika memasuki perguruan tinggi, semua biaya akan ditanggung oleh pihak asuransi. Solusi lainnya jika ingin kuliah di Jepang dengan biaya sendiri, sementara telah melewati masa untuk menabung. Sebaiknya untuk mencari pekerjaan paruh waktu, yang tidak mengganggu jadwal kuliah.

Setelah mengetahui kelebihan dan kekurangan kuliah di jepang biaya sendiri, kini keputusan ada di tangan para calon mahasiswa. Apakah akan memilih jalur beasiswa atau tetap memilih kuliah dengan biaya sendiri. Hal ini dikembalikan lagi pada kondisi keuangan masing-masing mahasiswa tersebut. Oleh sebab itu pentingnya mencari lebih banyak sumber referensi sebagai bahan pertimbangan.

Baca juga: Cara Hidup Hemat di Jepang dengan Cara Ini! Bertahan Hidup yang Praktis!

Penulis

WeXpats
Di sini kami menyediakan artikel yang mencakup berbagai informasi yang berguna tentang kehidupan, pekerjaan, dan studi di Jepang hingga pesona dan kualitas Jepang yang menarik.

Sosial Media ソーシャルメディア

Kami berbagi berita terbaru tentang Jepang dalam 9bahasa.

  • English
  • 한국어
  • Tiếng Việt
  • မြန်မာဘာသာစကား
  • Bahasa Indonesia
  • 中文 (繁體)
  • Español
  • Português
  • ภาษาไทย
TOP/ Sekolah di Jepang/ Alasan sekolah di Jepang/ Kelebihan dan Kekurangan Kuliah di Jepang Biaya Sendiri

Situs web kami menggunakan Cookies dengan tujuan meningkatkan aksesibilitas dan kualitas kami. Silakan klik "Setuju" jika Anda menyetujui penggunaan Cookie kami. Untuk melihat detail lebih lanjut tentang bagaimana perusahaan kami menggunakan Cookies, silakan lihat di sini.

Kebijakan Cookie