Manfaat dan Tips Belajar Bahasa Jepang untuk Pemula yang Mudah Diterapkan

WeXpats
2020/02/27

Belajar Bahasa Jepang bisa dimulai dari mana saja, misalnya ikut kursus atau melalui aplikasi. Belajar Bahasa Jepang memiliki beragam manfaat salah satunya yaitu membuka peluang yang lebih besar untuk mendapatkan pekerjaan atau beasiswa ke Jepang. 

Menurut survey yang diadakan oleh Institute for International Business, 67% perusahaan di Jepang memiliki kemampuan Bahasa Inggris yang kurang memadai. Maka, kebanyakan lingkungan perusahaan di Jepang menggunakan Bahasa Jepang dan jika ingin bekerja di perusahaan Jepang maka sebaiknya mulai belajar Bahasa Jepang untuk Pemula.

Jika ingin mengetahui lebih banyak mengenai manfaat belajar Bahasa Jepang, simak ulasan berikut ini.

Manfaat Belajar Bahasa Jepang untuk Pemula

Belajar Bahasa Jepang memang tidak mudah namun hal tersebut memberikan banyak manfaat. Manfaat tersebut tentunya bisa dirasakan bagi diri sendiri untuk mengembangkan karir bahkan menjadikannya peluang usaha. Berikut ini adalah manfaat belajar Bahasa Jepang untuk pemula yang bisa didapatkan:

1. Meningkatkan Kemampuan

Apabila belajar Bahasa Jepang, maka waktu luang yang dimiliki tentunya tidak terbuang sia-sia. Dengan belajar Bahasa Jepang, tentunya akan membantu diri untuk berkembang dan memiliki satu kemampuan baru. Bahkan, jika memiliki kemampuan berbahasa Jepang, akan memiliki keunggulan tersendiri yang tidak banyak dimiliki orang lain dan bermanfaat untuk karir kedepannya.

2. Memberikan Kesempatan Untuk Mendapat Pekerjaan di Perusahaan Asing

Tidak sedikit orang ingin berkarir di perusahaan asing, maka salah satu jalan yang ditempuh yaitu belajar bahasa negara yang dituju. Jika ingin bekerja di perusahaan Jepang, maka sebaiknya pelajari Bahasa Jepang. Belajar Bahasa Jepang akan memberikan peluang lebih besar untuk mendapatkan pekerjaan di perusahaan asing, khususnya Jepang.

3. Mempermudah Mendapatkan Beasiswa ke Jepang

Beberapa beasiswa ke Jepang mewajibkan pelamarnya sudah memiliki skor Japanese Language Proficiency Test. Atau, ketika mendapat beasiswa, pelamar diwajibkan untuk belajar Bahasa Jepang terlebih dahulu. Apabila sudah belajar Bahasa Jepang, tentunya akan mempermudah mendapatkan beasiswa ke Jepang karena sudah menguasai Bahasa Jepang sebelumnya.

4. Dapat Dijadikan Peluang Usaha

Setelah belajar Bahasa Jepang, maka ilmu yang didapatkan dapat diberikan juga kepada orang lain. Misalnya dengan membuka kursus belajar Bahasa Jepang untuk pemula, menjadi tour guide, bahkan menjadi vlogger yang memiliki konten berbahasa Jepang. Dengan begitu, belajar Bahasa Jepang juga bisa menghasilkan uang dan bermanfaat juga untuk orang lain.

5. Mempermudah Saat Traveling

Menurut survey yang dilakukan oleh perusahaan pendidikan internasional Swiss, Education First tahun 2019, menyatakan bahwa kemahiran berbahasa Inggris orang Jepang berada di urutan 53 dari 100 negara yang wilayahnya tidak berbahasa Inggris (※). Bahkan, kemampuan Jepang dalam Bahasa Inggris lebih rendah dibandingkan Korea Selatan dan juga Tiongkok.

Hal tersebut tentu menyulitkan jika ingin wisata ke Jepang tanpa memahami bahasanya. Dikarenakan tidak semua orang Jepang mahir dalam berbahasa Inggris terlebih lagi banyak huruf Jepang yang digunakan dalam fasilitas umumnya. Maka, jika belajar Bahasa Jepang, tentu saja traveling ke Jepang akan lebih mudah, bukan?

Tips Belajar Bahasa Jepang untuk Pemula

Setelah mengetahui beragam manfaat belajar Bahasa Jepang, kini saatnya mengetahui bagaimana belajar Bahasa Jepang untuk pemula. Tips ini tentunya sangat berguna bagi pemula karena menurut situs Business Insider Singapore, Bahasa Jepang merupakan salah satu bahasa yang sulit dipelajari. Berikut ini adalah tips belajar Bahasa Jepang yang bisa dipraktekkan bagi pemula:

1. Mempelajari Huruf Jepang

Langkah pertama yang dilakukan jika ingin Belajar Bahasa Jepang yaitu mempelajari huruf Jepang, yaitu hiragana, katakana, dan kanji. Pasalnya, jika sudah paham huruf Jepang maka belajar Bahasa Jepang akan lebih mudah. Untuk memudahkan untuk mengingatnya, bisa membeli flash card atau kertas table berisi huruf-huruf tersebut lalu temple di tempat yang mudah dilihat.

2. Memperbanyak Kosa Kata Bahasa Jepang

Kemudian, tips yang kedua yaitu memperbanyak kosa kata Bahasa Jepang. Caranya yaitu dengan memasang target harian dalam menghafal beberapa kosakata baru dalam sehari. Manfaatkan kamus atau media lainnya untuk menunjang dalam memperbanyak kosa kata Bahasa Jepang. Misalnya, untuk pemula bisa diawali dengan mempelajari kosakata yang digunakan dalam keseharian.

3. Mempelajari Tata Bahasa Jepang

Setelah mengetahui huruf Jepang dan juga memahami beberapa kosakata, langkah berikutnya yaitu mempelajari tata Bahasa Jepang. Tata bahasa tentu saja diperlukan ketika ingin membuat kalimat dalam bahasa Jepang. Selain itu, tata Bahasa Jepang tidak begitu sulit dan juga fleksibel. Pasalnya, tidak ada perbedaan gender maupun bentuk benda tunggal maupun jamak.

Namun, perlu menghafal beberapa partikel penting yang selalu mengikuti kata yang berhubungan dengannya. Misalnya, “wa” digunakan untuk menunjukkan suatu topic dalam kalimat, sedangkan “ka” menunjukkan pertanyaan, dan sebagainya. Selain itu, pahami juga imbuhan yang berbeda-beda berdasarkan kedudukannya.

4. Perbanyak Teman yang Mahir dalam Bahasa Jepang

Memiliki teman yang mahir dalam Bahasa Jepang tentu saja bisa mempercepat dan juga mempermudah belajar Bahasa Jepang untuk pemula. Pasalnya, mereka akan memberitahu dan juga mengoreksi pemilihan kata ataupun penggunaan pola kalimat yang salah. Dengan begitu, belajar Bahasa Jepang akan lebih efektif dan lebih mudah dipahami.

5. Latihan Berbicara, Menulis, dan Mendengar Sebanyak Mungkin

Kemudian yang terakhir yaitu latihlah berbicara, menulis, dan juga mendengar Bahasa Jepang sebanyak mungkin. Caranya bisa dengan mendengarkan lagu Jepang, membaca komik Jepang, ataupun menonton anime atau film Jepang lainnya. Latih juga menulis huruf Jepang baik melalui offline maupun seperti aplikasi belajar menulis Bahasa Jepang atau komunitas belajar Bahasa Jepang.

Uji Kemampuan Bahasa Jepang dengan Ikut Japanese Language Proficiency Test (JLPT)

JLPT adalah suatu jenis ujian tes kemampuan dalam Bahasa jepang yang diselenggarakan oleh Japan Foundation dan Japan Educational Exchanges and Services. Tujuan diadakannya JLPT yaitu untuk memberikan sertifikasi kemampuan maupun sebagai evaluasi kepada orang asing yang bukan penutur kata asli Bahasa Jepang.

JLPT memiliki lima level, yaitu N5, N4, N3, N2, dan N1, dengan N5 yang termudah dan N1 yang tersulit. Jadi, bagi pemula, biasanya mengikuti tes N5 karena dinilai sudah mampu mengerti Bahasa Jepang dasar pada batasan tertentu.

Struktur JLPT terdiri dari tata bahasa dan kosakata, tes pendengaran, dan teks bacaan dengan bentuk pertanyaan pilihan ganda. Batas kelulusannya pun berbeda-beda tergantung level test yang akan diambil. Kegunaan dari sertifikat JLPT pun beragam, mulai dari persyaratan untuk mendapatkan beasiswa maupun pekerjaan ke Jepang.

Ssertifikat tersebut juga berguna bagi status pekerja berketerampilan spesifik ketika pengajuan visa. Peraturan ini yang berlaku sejak 1 April 2019. Oleh karena itu, bagi yang ingin bekerja atau melanjutkan pendidikan di jepang sebaiknya belajar Bahasa Jepang lalu mengambil test JLPT.

Pentingnya Belajar Bahasa Jepang untuk Pemula yang ingin Bekerja dan Melanjutkan Pendidikan

Tidak semua universitas di Jepang mengharuskan memiliki kemampuan Bahasa Jepang. Namun, beberapa persyaratan beasiswa kuliah di Jepang ada yang mewajibkan untuk memiliki JLPT. Atau pelamar bersedia belajar Bahasa Jepang dan belajar di universitas dengan bahasa pengantar Jepang. Tentunya semuanya akan lebih mudah apabila belajar dasar-dasar Bahasa Jepang terlebih dahulu.

Terlebih lagi jika ingin bekerja di jepang karena apabila memiliki sertifikat JLPT, akan menambah point based preferential immigration treatment system. Ssistem tersebut akan diberlakukan bagi orang asing yang ingin bekerja di Jepang. Jika mengumpulkan banyak poin akan mendapat perlakuan istimewa sehubungan dengan imigrasi.

Selain itu, belajar Bahasa Jepang dan mendapatkan sertifikat JLPT juga bisa memenuhi persyaratan untuk Pekerja Berketerampilan Spesifik. Persyaratan tersebut sudah diberlakukan di Jepang mulai dari 1 April 2019 lalu.

Belajar Bahasa Jepang untuk pemula memiliki beragam manfaat yang bisa didapatkan. Mulai dari meningkatkan kemampuan diri sampai dengan memperluas peluang untuk melanjutkan pendidikan ataupun mendapat pekerjaan. Namun, untuk bisa merasakan manfaat tersebut tidak lupa untuk menerapkan tips dalam belajar Bahasa Jepang dan juga mengambil sertifikasi JLPT.

Baca juga: Mengenal JLPT, Ujian Kemampuan Bahasa Jepang

Penulis

WeXpats
Di sini kami menyediakan artikel yang mencakup berbagai informasi yang berguna tentang kehidupan, pekerjaan, dan studi di Jepang hingga pesona dan kualitas Jepang yang menarik.

Sosial Media ソーシャルメディア

Kami berbagi berita terbaru tentang Jepang dalam 9bahasa.

  • English
  • 한국어
  • Tiếng Việt
  • မြန်မာဘာသာစကား
  • Bahasa Indonesia
  • 中文 (繁體)
  • Español
  • Português
  • ภาษาไทย
TOP/ Belajar Bahasa Jepang/ Cara belajar bahasa jepang/ Manfaat dan Tips Belajar Bahasa Jepang untuk Pemula yang Mudah Diterapkan

Situs web kami menggunakan Cookies dengan tujuan meningkatkan aksesibilitas dan kualitas kami. Silakan klik "Setuju" jika Anda menyetujui penggunaan Cookie kami. Untuk melihat detail lebih lanjut tentang bagaimana perusahaan kami menggunakan Cookies, silakan lihat di sini.

Kebijakan Cookie