Tambah Kosakata dengan Kamus Bahasa Jepang untuk Mempermudah Proses Belajarmu!

WeXpats
2020/11/12

Mempelajari dan menghafalkan sebuah kosakata baru dalam Bahasa Jepang bukanlah hal yang mudah untuk dilakukan. Apalagi dalam Bahasa Jepang terdapat banyak macam huruf yang maknanya bisa berbeda-beda. Untuk membantu proses belajar bahasa menjadi lebih mudah, maka ada baiknya memiliki kamus Bahasa Jepang.

Bahasa Jepang merupakan salah satu bahasa yang mulai banyak digemari oleh orang dari berbagai kalangan. Tujuannya pun berbagai macam, mulai dari untuk sekolah, kerja hingga untuk menambah wawasan diri. Namun, seringkali dalam prosesnya, orang mengalami kesulitan dalam belajar Bahasa Jepang hingga akhirnya menyerah.

Daftar Isi

Download Aplikasi Kamus Bahasa Jepang pada Handphone

Cara Membaca Tulisan Jepang

Belajar Kosakata Terpenting

Kursus Bahasa Jepang

Download Aplikasi Kamus Bahasa Jepang pada Handphone

Salah satu cara untuk memudahkan proses belajar Bahasa Jepang adalah dengan memiliki kamus Bahasa Jepang. Dengan memiliki kamus, orang bisa dengan mudah mengerti kosakata baru dan memahami sebuah kalimat atau percakapan.

Namun, jangan berpikir bahwa kamus harus selalu dalam bentuk buku besar yang harus dibawa kemana-mana. Dengan berkembangnya dunia digital, saat ini kamus bisa didownload untuk memudahkan penggunaannya kapan saja dan dimana saja.

Bagi yang sedang mencari kamus Bahasa Jepang, cobalah mengunduh kamus Jepang-Indonesia yang dibuat oleh PT Appkey. Aplikasi ini tergolong cukup lengkap karena memiliki lebih dari 100.000 kosakata dalam Bahasa Jepang. Selain itu, kata-kata yang ada dalam kamus ini tertulis dalam huruf abjad serta huruf Jepang. Kelebihan lain dari aplikasi ini adalah dapat digunakan secara offline dan online.

Bagi yang berencana ke Jepang dan butuh bantuan menerjemahkan kata-kata, maka cobalah mengunduh Kamus Jepang yang dibuat oleh Thing Digital. Selain memiliki fitur seperti kamus pada umumnya, aplikasi ini menyediakan fitur text to speech. Fitur ini membantu mengucapkan sebuah kalimat dalam Bahasa Jepang. Jadi, para pengguna bisa mencoba mengucapkannya juga.

Salah satu aplikasi yang mendapatkan banyak rating dan pujian adalah Kamus Jepang yang dibuat oleh Emboxs. Aplikasi ini memiliki lebih dari 100.000 kosakata dalam bahasa Indonesia-Jepang maupun sebaliknya. Selain itu, aplikasi ini dapat menerjemahkan kalimat utuh dalam mode online.

Aplikasi kamus Bahasa Jepang lainnya yang juga sangat membantu adalah Yomiwa- Japanese Dictionary. Kamus ini mampu melakukan scan pada sebuah kalimat atau kata yang menggunakan huruf Jepang dan menerjemahkannya. Namun, untuk bisa menggunakan fitur, pastikan untuk menggunakan mode online.

Baca juga >> Ingin Belajar Bahasa Jepang Secara Cepat dan Mudah? Intip Rekomendasi 8 Situs Belajar Online Terbaik

Cara Membaca Tulisan Jepang

Kamus akan sangat membantu orang dalam menerjemahkan sebuah kata. Namun, apabila huruf atau katanya dalam huruf Jepang, maka pengguna juga harus belajar membaca cara tulisan Jepang yang benar.

Perlu diketahui, bahwa dalam Bahasa Jepang ada empat jenis huruf yang biasanya digunakan oleh para penduduk. Huruf-huruf tersebut adalah huruf Hiragana. Katakana, Kanji dan Romaji.

Salah satu cara mengidentifikasi sebuah kata adalah dengan mengetahui jenis kata yang digunakan. Apabila terdapat huruf katakana maka biasanya kata tersebut menunjukkan sebuah kata atau nama. Sedangkan jika terdapat Kanji, maka bisa jadi menunjuk sebuah benda, kata kerja atau sifat. Jadi, perhatikan jenis kata yang terdapat dalam kalimat tersebut.

Namun, jika masih mengalami kesulitan dalam mengidentifikasi sebuah kata, maka gunakan petunjuk visual untuk membantu. Seringkali tulisan dalam Bahasa Jepang didukung dengan foto maupun ilustrasi sehingga memudahkan proses pembacaan. Jadi, pelajari bentuk tulisan dari gambar visual tersebut untuk belajar cara membacanya juga.

Baca juga >> Hal-hal yang Perlu Diketahui Saat Belajar Huruf Jepang bagi Pemula

Belajar Kosakata Terpenting

Jumlah kosakata dalam Bahasa Jepang sangatlah banyak dan tidak mungkin untuk dipelajari semua dalam waktu yang singkat. Bagi yang ingin belajar Bahasa Jepang dalam waktu yang singkat sebaiknya mempelajari kosakata yang penting saja. Untuk memudahkan prosesnya, berikut adalah beberapa kosakata terpenting untuk dipelajari:

1. Cara Menyapa Orang

Salah satu jenis kosakata yang perlu dipelajari ketika datang ke negara asing adalah bagaimana menyapa orang. Hal ini sangat penting karena dapat membantu orang ketika membutuhkan bantuan. Selain itu, dengan menyapa orang lain, orang bisa mendapatkan tambahan teman dan informasi baru.

Di pagi hari, masyarakat Jepang terkenal suka memberikan salam “Ohayou Gozaimasu” yang artinya selamat pagi. Sedangkan, pada siang hingga sore hari, mereka akan mengucapkan “Konnichiwa”. Dan sebelum tidur, orang Jepang akan mengucapkan Oyasuminasai. Jadi, jangan sampai tertukar dengan salam-salam di atas karena setiap kata memiliki arti yang berbeda.

Selain kata sapaan Selamat Pagi, orang Jepang dikenal sangat menghargai orang lain. Dalam bertanya, jangan lupa untuk menggunakan kata “Anata” yang artinya Anda atau Kamu. Kata yang memiliki arti yang sama, namun ditangkap kasar adalah “Omae”. Jadi, pastikan untuk tidak menggunakan kata ini.

2. Cara Memperkenalkan Diri

Bagi yang akan bertemu dengan orang Jepang, maka cobalah belajar memperkenalkan diri. Cara yang paling mudah untuk memperkenalkan diri adalah dengan menggunakan frasa “Watashi no namae wa (nama) desu”. Kalimat tersebut artinya, nama saya adalah (nama). Sedangkan untuk menginformasikan warga negaranya, maka bisa mengucapkan “Watashi wa (nama negara) jin desu.

Jika ingin lebih akrab dengan orang lain, maka cobalah tanya kabarnya dengan “Ogenki desu ka”, yang artinya bagaimana kabar Anda. Kalimat ini sebenarnya lebih mengarah ke kesehatan orang tersebut, namun tetap bisa digunakan untuk menanyakan kabar.

Jika ingin mengetahui lebih, silakan baca Langkah-langkah Belajar Bahasa Jepang Perkenalan, Lengkap dengan Contohnya!

3. Angka dan Waktu

Tidak semua orang di Jepang bisa berbahasa Inggris, oleh karena itu penting juga untuk mengetahui angka dalam Bahasa Jepang. Hal ini untuk mempermudah ketika dalam situasi penting, seperti mencari nomor hotel atau membayar tagihan. Tidak perlu belajar semua angka, melainkan bilangan satu sampai dengan sepuluh.

Selain angka, pastikan untuk belajar mengenai waktu, seperti nama-nama hari dalam Bahasa Jepang. Jadi, ketika ingin mencari jadwal suatu pertunjukkan, dapat dipahami dengan mudah dan tidak sampai salah jadwal. Untuk lebih detail silakan membaca Mengenal Angka dalam Bahasa Jepang dan Cara Menghitungnya.

4. Transportasi

Ketika membawa kamus Bahasa Jepang, jangan lupa untuk mencari jenis-jenis transportasi yang banyak digunakan di Jepang. Meskipun banyak tanda yang diberi gambar untuk mempermudah arah, namun tidak ada salahnya untuk mempelajari kata-kata transportasi dalam Bahasa Jepang. Hal ini bisa mencegah orang sampai salah naik kendaraan. Jika ingin mengetahui percakapan yang dipakai pada saat menaiki transportasi, coba kalian baca Menilik Beragam Ungkapan dan Kosakata Seputar Transportasi dalam Bahasa Jepang.

Kursus Bahasa Jepang

Mempelajari bahasa dari kamus Bahasa Jepang bukanlah hal yang mudah. Namun, cara ini adalah yang paling ampuh ketika dibutuhkan dalam waktu yang singkat. Bagi yang ingin lebih ahli dalam berbahasa Jepang, maka cobalah untuk mengambil kursus Bahasa Jepang.

Dalam prosesnya, jangan lupa untuk selalu membawa kursus Bahasa Jepang juga. Jadi, ketika mendengar sebuah kata baru, langsung carilah kata tersebut dalam kamus. Kemudian, catat artinya sehingga tidak lupa kemudian. Dalam kursus Bahasa Jepang, selain meningkatkan jumlah kosakata, orang juga akan meningkatkan kemampuan bicaranya dan menulisnya.

Belajar Bahasa Jepang bukanlah hal yang mudah untuk dilakukan, terutama pengucapannya yang sedikit susah dibandingkan dengan bahasa yang lain. Namun, dalam proses belajarnya, tidak perlu khawatir salah karena orang Jepang pada umumnya sudah paham akan hal tersebut. Jadi, ketika mengucapkan sebuah kata, jangan ragu-ragu.

Baca juga: Cara Menyebutkan Angka dalam Bahasa Jepang. Eh, Loh, Kok Ada Banyak?

Penulis

WeXpats
Di sini kami menyediakan artikel yang mencakup berbagai informasi yang berguna tentang kehidupan, pekerjaan, dan studi di Jepang hingga pesona dan kualitas Jepang yang menarik.

Sosial Media ソーシャルメディア

Kami berbagi berita terbaru tentang Jepang dalam 9bahasa.

  • English
  • 한국어
  • Tiếng Việt
  • မြန်မာဘာသာစကား
  • Bahasa Indonesia
  • 中文 (繁體)
  • Español
  • Português
  • ภาษาไทย
TOP/ Belajar Bahasa Jepang/ Cara belajar bahasa jepang/ Tambah Kosakata dengan Kamus Bahasa Jepang untuk Mempermudah Proses Belajarmu!

Situs web kami menggunakan Cookies dengan tujuan meningkatkan aksesibilitas dan kualitas kami. Silakan klik "Setuju" jika Anda menyetujui penggunaan Cookie kami. Untuk melihat detail lebih lanjut tentang bagaimana perusahaan kami menggunakan Cookies, silakan lihat di sini.

Kebijakan Cookie