Mengenal Awa Odori, Tarian Asal Jepang untuk Menyambut Perayaan Obon

WeXpats
2021/08/18

Berjalan-jalan di Jepang selama musim panas memang seringkali dinantikan oleh para wisatawan. Selain karena cuaca yang bagus, banyaknya festival maupun perayaan diadakan pada musim satu ini. Serangkaian acara mulai dari upacara ritual, event beer garden, hingga Awa Odori di Tokushima semakin banyak menarik perhatian masyarakat.

Tentunya satu dari tarian tradisional Jepang yang identik dengan pengucapan doa dalam ajaran Buddha tersebut berlangsung di pusat kota serta ditarikan oleh sekumpulan penari yang juga melakukan pawai di jalanan. Untuk mendapatkan informasi lainnya mengenai hal tersebut, maka simak ulasan berikut ini:

Daftar Isi

  1. Mengenal Awa Odori Beserta Sejarah Singkatnya
  2. Bagaimana Cara Menarikan Awa Odori dan Lagu Pengiringnya
  3. Komunitas serta Seragam Tari
  4. Awa Odori Festival di Tokushima

Mengenal Awa Odori Beserta Sejarah Singkatnya

Awa Odori merupakan tarian yang dipertunjukkan secara beramai-ramai ketika summer tiba, nantinya para penari berkelompok sekaligus berkeliling di sepanjang jalanan kota. Pelaksanaannya selalu bertepatan tanggal 12 sampai 15 Agustus tiap tahunnya, yakni bertempatkan di tengah kota Tokushima. Keadaan malam pun menjadi lebih menyenangkan serta semarak, sehingga tak heran apabila seluruh warga Jepang rela datang untuk menikmati pertunjukannya.

Asal-usulnya sendiri, yaitu dikaitkan dengan berbagai variasi lokal mengenai tarian Bon-Odori yang dipertunjukkan di hampir seluruh kawasan Jepang pada saat musim panas. Kemudian, hal ini dijadikan inspirasi oleh drama Noh Jepang, sehingga Awa Odori begitu populer dan bahkan dipengaruhi oleh tarian furyu.

Seperti dalam catatan sejarah Distrik Miyoshi, tarian furyu ini pertama kali dipertunjukkan pada 1578 di Shozui Palace. Acara ini diadakan oleh Masayasu Sogo, seorang anggota keluarga Miyoshi. Barulah kemudian menjadi awal kemunculan tarian satu ini yang melegenda hingga sekarang.

Bagaimana Cara Menarikan Awa Odori dan Lagu Pengiringnya

Tidak hanya mengetahui asal-usulnya saja, namun perlu pula tahu bagaimana cara menarikan awa odori satu ini. Untuk penari wanita, biasanya dimulai dari kaki dan juga tangan yang digerakkan secara anggun maupun gemulai. Sedangkan pada penari pria yaitu dapat menggerakkan tangan dan kakinya secara aktif serta dinamis. Hal ini bisa dibilang berbanding terbalik diantara keduanya.

Musik pengiring penari pria serta wanita yaitu memakai instrumen musik dari shamisen, yaitu seperti perkusi, genta, serta alat tiup flute sesuai kebutuhan masing-masing kelompok. Lagu yang ditampilkan pun juga diambil dari periode Edo berjudul ‘Yoshikono’, dimana berarti mengajak pada penonton ikut menari bersama.

Selain itu, komunitas penari di area Tokushima juga dapat menunjukkan penampilan terbaiknya di daerah lain di Jepang sesuai permintaan. Daerah yang sering didatangi adalah Kanto, Suginami-ku, Tokyo dan lain sebagainya. Pada umumnya, tarian akan diselenggarakan di beberapa shrine terdekat.

Komunitas serta Seragam Tari

Di Tokushima prefecture, komunitas penari tradisional ini diperkirakan berjumlah dari 1.000 grup lebih. Bisa dibilang, 350 diantaranya merupakan milik perusahaan serta sisanya berasal dari komunitas. Bagi kelompok tari profesional, umumnya juga akan bergabung menjadi anggota berbagai asosiasi tari seperti Tokushima-ken Awa Odori Kyokai maupun Awa Odori Shinko Kyokai.

Disisi lain, terdapat pula sejumlah grup kecil yang tidak lain adalah gabungan dari anggota penyuka tarian. Dalam hal ini, kelompok berisikan pelajar, ekskul, hingga klub tari lainnya. Bahkan apabila dihitung secara detail, jumlah kelompok maupun orang yang menari di jalanan ketika festival berlangsung diperkirakan ada lebih dari 100 ribu orang loh. Cukup spektakuler bukan?

Untuk penggunaan seragam sendiri, biasanya para perempuan akan memakai pakaian tradisional yukata serta juga topi amigasa dari anyaman yang akan menutupi separuh wajahnya. Tak hanya itu, alas kaki yang dipakai merupakan kreasi sandal terbuat dari kayu sering dikenal sebagai geta.

Sedangkan pada laki-laki, mengenakan setelan hanten dan celana pendek menjadi kostum kebanggaannya. Apalagi ditambahkan kain yukata pada bagian kaki membuatnya semakin mempesona.

Awa Odori Festival di Tokushima

Setelah mengetahui sekilas mengenai tarian awa, tentunya sangat penting mengerti perihal festival pada summer yang sangat ditunggu satu ini. Berikut inilah informasi penting yang perlu diketahui tentang festival tarian saat musim panas di Tokushima satu ini, yaitu antara lain:

1. Dilaksanakan Kapan Saja

Apabila tidak sempat mengunjungi Tokushima selama musim panas, maka pengunjung tidak perlu khawatir melewatkan acara populer satu ini. Pasalnya, pengunjung dapat pula mengunjungi area pusat kota yaitu di Awa Odori Kaikan sepanjang tahun. Pertunjukan dilakukan di siang hari dan juga malam hari setiap harinya. Jadi, semua orang pun bisa menikmatinya kapan saja bukan?

2. Siapa Pun Boleh Mengikutinya

Tidak hanya terbatas pada penari maupun warga Jepang saja yang boleh mengikutinya, namun turis atau wisatawan pun boleh turut serta. Namun pastikan telah mendaftarkan diri terlebih dahulu pada rombongan tarian, sehingga nantinya bisa ikut berlatih sebelum acara berlangsung. Peserta di luar Jepang pun tidak diwajibkan menggunakan pakaian khusus layaknya penari profesional loh. Tertarik mengikutinya?

3. Pergantian Suasana Kota

Dengan adanya festival satu ini, maka suasana jalanan yang berada di perkotaan pun jadi berubah. Tempat tenang kini pun berubah jadi ramai karena adanya festival khusus Awa Odori. Bahkan terdapat lebih dari 1,2 juta orang meliputi penari serta penonton dari kawasan di Jepang maupun luar negeri sekalipun untuk menonton pertunjukan tari. Bahkan meskipun dilaksanakan pula di wilayah lain di Jepang, namun lokasi tersebut cukup populer dan diminati.

4. Menari di Jalanan

Pada saat festival berlangsung, para penari mulai menari di jalanan utama yang telat ditutup sementara. Hal ini agar acara dapat berlangsung secara aman dan nyaman. Pengunjung pun akan mendatangi tribune yang telah disediakan oleh panitia di berbagai titik, baik untuk sekadar menonton ataupun mengikuti kompetisi dansa. Bisa dibilang, suasana yang ditawarkan cukup meriah dan semarak layaknya karnaval di Rio de Janeiro.

5. Menuju Lokasi

Untuk menuju ke tempat satu ini, maka pengunjung dapat menaiki pesawat keberangkatan melalui Haneda Airport, Tokyo menuju ke Tokushima. Sedangkan apabila berpergian menggunakan kereta cepat, maka pastikan memilih tujuan Tokaido-Sanyo di Okayama Station dan lanjutkan perjalanan menggunakan JR Line Seto-Ohashi Kotoku. Barulah nantinya tiba di kawasan Tokushima menjadi tempat festival tarian musim panas berlangsung.

6. Fakta Menarik Lainnya

Festivall tarian ini diselenggarakan secara rutin tiap tahunnya, dimana selalu bertepatan tanggal 12 hingga 15 Agustus setiap tahunnya. Bahkan budaya paling populer di Jepang ini selalu ditunggu dan menarik perhatian banyak orang hingga lebih dari 1 juta pengunjung. Tidak hanya warga asli Jepang saja, namun kini pun banyak wisatawan luar negeri mulai mengapresiasinya.

Demikian ulasan mengenai awa odori dan informasi lainnya yang bisa disimak. Apabila ingin menyaksikannya, maka pastikan memilih waktu yang tepat agar dapat menikmati festival musim panas beserta tariannya dengan hikmat. Usahakan untuk datang pada bulan Agustus dan mengajak teman maupun saudara untuk pengalaman tidak terlupakan. Dijamin membuat tiap orang yang melihatnya takjub.

Penulis

WeXpats
Di sini kami menyediakan artikel yang mencakup berbagai informasi yang berguna tentang kehidupan, pekerjaan, dan studi di Jepang hingga pesona dan kualitas Jepang yang menarik.

Sosial Media ソーシャルメディア

Kami berbagi berita terbaru tentang Jepang dalam 9bahasa.

  • English
  • 한국어
  • Tiếng Việt
  • မြန်မာဘာသာစကား
  • Bahasa Indonesia
  • 中文 (繁體)
  • Español
  • Português
  • ภาษาไทย
TOP/ Budaya Jepang/ Tradisi budaya Jepang/ Mengenal Awa Odori, Tarian Asal Jepang untuk Menyambut Perayaan Obon

Situs web kami menggunakan Cookies dengan tujuan meningkatkan aksesibilitas dan kualitas kami. Silakan klik "Setuju" jika Anda menyetujui penggunaan Cookie kami. Untuk melihat detail lebih lanjut tentang bagaimana perusahaan kami menggunakan Cookies, silakan lihat di sini.

Kebijakan Cookie