Kebiasaan Pemakaian Parfum Jepang dan Tipe Aroma yang Difavoritkan

WeXpats
2022/02/01

Banyak kebiasaan menarik yang dimiliki oleh masyarakat Jepang. Salah satunya adalah kebiasaan yang berhubungan dengan parfum. Pemakaian parfum bagi masyarakat Jepang ternyata terbilang unik dan lain dari kebiasaan masyarakat di Indonesia. Kali ini akan dibahas lebih lengkap mengenai kebiasaan penggunaan parfum Jepang dan tipe aroma seperti apa yang difavoritkan di sana.

Daftar Isi

  1. Pemakaian Parfum di Jepang
  2. Aroma Parfum Khas Jepang
  3. Parfum Jepang dengan Aroma Unik
  4. Tips Pemakaian Parfum Jepang

Pemakaian Parfum di Jepang

Tidak seperti warga Indonesia, warga Jepang ternyata tidak terlalu berminat memakai parfum. Penggunaan parfum di sana cenderung rendah bahkan banyak orang yang tidak terbiasa memakai parfum saat beraktivitas sehari-hari. Hal ini disebabkan oleh indera penciuman orang Jepang yang cenderung sensitif sehingga malah seringkali terganggu dengan aroma parfum yang terlalu kuat.

Selain itu, penggunaan parfum bagi warga Jepang juga dianggap bisa mengganggu kenyamanan orang lain. Sensitivitas orang Jepang yang begitu tinggi terhadap aroma membuat warga Jepang enggan memakai parfum agar tidak mengganggu orang lain di sekitarnya. Selain itu orang Jepang juga menghindari parfum agar tidak menjadi pusat perhatian di tempat umum.

Meskipun memang tidak suka memakai parfum, namun produk parfum di Jepang tetap bisa ditemukan dengan mudah. Hanya saja aroma parfumnya mungkin tidak begitu kuat seperti aroma parfum yang ditemui di Indonesia. Tentunya aroma parfum di sana dibuat lebih ringan sesuai dengan sensitivitas orang Jepang yang begitu tinggi terhadap berbagai jenis wewangian.

Aroma Parfum Khas Jepang

Meskipun tidak suka pakai parfum, namun ternyata ada beberapa jenis aroma parfum yang masih bisa diterima di kalangan warga Jepang. Aroma parfum ini juga sangat identik dengan negeri sakura sehingga banyak digemari di berbagai negara. Berikut adalah beberapa contoh aroma parfum Jepang yang diminati banyak orang:

1. Shiso

Pertama ada aroma shiso yang memiliki kesan lembut namun juga terasa begitu segar. Shiso itu sendiri merupakan jenis tanaman khas Jepang yang umumnya dipakai sebagai bahan makanan. Daun ini memiliki aroma yang sangat menyenangkan, hampir sama seperti aroma kayu manis dan cengkeh. Sangat cocok dijadikan sebagai parfum bagi kalangan orang Jepang yang tidak menyukai wewangian kuat.

2. Cherry Blossom

Selanjutnya ada aroma cherry blossom yang juga sangat identik dengan orang Jepang. Cherry blossom merupakan sebutan untuk bunga sakura yang bermekaran. Bunga ini menjadi salah satu identitas dan ciri khas di negara Jepang. Tak heran jika aroma cherry blossom kemudian dikenal sebagai aroma parfum favorit di sana.

3. Hinoki

Aroma berikutnya yang juga sangat populer dijadikan parfum di Jepang adalah hinoki. Hinoki itu sendiri merupakan aroma parfum hasil perpaduan ekstrak minyak kayu dari pohon cemara. Aromanya sangat menarik dan memberikan kesan segar. Cocok sekali digunakan oleh kaum laki-laki maupun perempuan karena bersifat unisex.

4. Buah Yuzu

Warga Jepang juga begitu akrab dengan aroma parfum dari buah yuzu. Buah yuzu itu sendiri adalah buah khas Jepang yang masih serupa dengan jeruk. Bisa ditebak bahwa aroma jeruk merupakan salah satu aroma favorit karena memberikan sensasi yang menyegarkan. Selain itu aroma jeruk ini juga jauh lebih mudah diterima bagi masyarakat Jepang.

5. Japanese Citrus

Selain buah yuzu, aroma Japanese citrus juga sangat digemari di Jepang. Tipe aromanya memang sama yaitu menyerupai jeruk namun japanese citrus ini jauh lebih kuat. Sensasi aroma yang diberikan juga sama yakni sangat menyegarkan sehingga bisa membangkitkan semangat saat akan memulai aktivitas.

Parfum Jepang dengan Aroma Unik

Ada hal menarik seputar parfum Jepang yang mungkin belum banyak orang tahu. Selain beredar parfum-parfum dengan aroma yang lembut dan segar, ternyata ada banyak juga produk parfum dengan aroma yang unik. Berikut ini adalah beberapa jenis parfum paling unik yang bisa ditemui di Jepang:

1. Wangi Dahi Kucing

Ada sebuah produk parfum di Jepang yang aromanya merupakan aroma dahi kucing. Kucing memang menjadi salah satu hewan peliharaan favorit warga Jepang. Mungkin salah satu motivasi warga Jepang menciptakan aroma parfum ini agar bisa selalu merasa dekat dengan hewan peliharaan tersebut.

2. Koshi Josei

Tak kalah aneh, di Jepang ada juga parfum aroma koshi josei. Dari namanya mungkin terkesan biasa namun artinya benar-benar aneh. Koshi josei merupakan parfum beraroma khas gadis remaja. Terdengar aneh dan menyeramkan namun memang ini kenyataannya. Bahkan aromanya dibuat sangat mirip seperti aroma tubuh gadis sekolah.

3. Aroma Handuk Basah

Jenis parfum yang satu ini mungkin akan membuat banyak orang langsung geleng-geleng kepala. Entah mengapa aroma handuk basah justru begitu diminati di Jepang. Bahkan parfum tersebut dibuat sangat mirip dengan handuk basah dari segi temperatur juga kelembapannya pun sangat sempurna.

4. Wangi Anime

Seperti apa parfum dengan wangi anime? Mungkin sulit untuk dibayangkan seperti apa sebenarnya wangi anime itu. Namun nyatanya jenis parfum ini memang ada di Jepang. Ada salah satu brand parfum di Jepang yang khusus memproduksi aneka parfum dengan aroma berbagai jenis karakter anime.

Tips Pemakaian Parfum Jepang

Meskipun tak begitu suka pakai parfum, ternyata produk parfum di Jepang juga cukup dibutuhkan. Aroma parfum khas Jepang juga banyak digemari oleh masyarakat di berbagai negara, kecuali untuk aroma-aroma aneh yang mungkin hanya digemari di Jepang. Agar aroma parfum bisa tahan lama saat dipakai, berikut ini ada beberapa tips yang bisa dilakukan:

1. Gunakan di Kulit bukan Baju

Pakailah parfum di atas permukaan kulit, bukan baju. Biasanya orang menyemprotkan parfum di baju dan langkah ini justru membuat aroma parfum cepat hilang. Aroma parfum bisa lebih awet apabila langsung disemprotkan ke kulit tubuh. Sangat disarankan untuk memakai parfum setelah mandi dimana kondisi kulit tubuh masih bersih sehingga aroma parfum bisa menempel lebih kuat.

2. Semprotkan di Titik Nadi

Demi mempertahankan aroma parfum lebih lama, disarankan untuk menyemprot parfum di titik nadi. Bagian ini memiliki temperatur yang hangat sehingga bisa mempertahankan aroma parfum dengan baik. Tak perlu digosok, cukup disemprotkan dan ditekan-tekan perlahan, maka aroma parfum bisa menyebar dengan sempurna.

3. Aplikasikan Body Lotion

Tips lain yang bisa dilakukan agar aroma parfum bisa bertahan lama adalah pakai body lotion. Aplikasikan dulu body lotion sebelum menyemprotkan parfum. Body lotion diketahui bisa menahan aroma parfum lebih lama sehingga tubuh tetap wangi meskipun beraktivitas seharian penuh. Namun pastikan body lotion menyerap sempurna dulu sebelum menyemprotkan parfum ke kulit.

Aroma parfum Jepang sepertinya memang cukup menarik untuk dicoba meskipun memang warga asli Jepang tidak terlalu antusias menggunakan parfum saat beraktivitas. Jika berkesempatan jalan-jalan ke Jepang, tak ada salahnya berburu produk parfum yang beredar di sana. Temukan juga sensasi berbagai jenis aroma parfum yang unik dan hanya ada di Jepang.

Penulis

WeXpats
Di sini kami menyediakan artikel yang mencakup berbagai informasi yang berguna tentang kehidupan, pekerjaan, dan studi di Jepang hingga pesona dan kualitas Jepang yang menarik.

Sosial Media ソーシャルメディア

Kami berbagi berita terbaru tentang Jepang dalam 9bahasa.

  • English
  • 한국어
  • Tiếng Việt
  • မြန်မာဘာသာစကား
  • Bahasa Indonesia
  • 中文 (繁體)
  • Español
  • Português
  • ภาษาไทย
TOP/ Kehidupan di Jepang/ Makanan & Belanja di Jepang/ Kebiasaan Pemakaian Parfum Jepang dan Tipe Aroma yang Difavoritkan

Situs web kami menggunakan Cookies dengan tujuan meningkatkan aksesibilitas dan kualitas kami. Silakan klik "Setuju" jika Anda menyetujui penggunaan Cookie kami. Untuk melihat detail lebih lanjut tentang bagaimana perusahaan kami menggunakan Cookies, silakan lihat di sini.

Kebijakan Cookie