Budaya Makan Makanan Mentah? Ini 5 Jenis Makanan Jepang Mentah yang Populer

WeXpats
2020/03/30

Ketika pergi ke restoran Jepang, maka akan mudah ditemukan makanan berbahan mentah. Namun, justru inilah yang dicari kebanyakan orang karena makanan Jepang mentah begitu lezat ketika dikonsumsi. Bahan dasar dari makanan mentah tersebut juga beragam, mulai dari daging, ikan, maupun telur.

Semua bahan mentah tersebut juga menjadi makanan yang biasa dikonsumsi orang Jepang. Mereka biasanya mengonsumsi dengan mencelupkannya dengan kecap asin maupun dengan wasabi. Ada beragam makanan Jepang mentah yang populer, yang sayang jika tidak dicoba. Namun, sebelum membahasnya lebih lanjut, mari mencari tahu sejarah masakan mentah di Jepang berikut ini.

Sejarah Makanan Jepang Mentah

Berbicara makanan mentah, negara Jepang akan menjadi negara pertama yang terlintas dibenak kita. Orang Jepang memang terkenal begitu menyukai makanan mentah, seperti sashimi. Kebiasaan mengkonsumsi makanan mentah ini tentunya sudah ada sejak zaman dahulu. Kondisi geografis Jepang juga mendukung masyarakatnya untuk mengkonsumsi masakan Jepang.

Geografis Jepang berada pada pertemuan arus dingin dan panas. Dengan begitu, negeri matahari terbit ini memiliki sumber daya alam seperti ikan yang melimpah. Itulah yang membuat masyarakat Jepang gemar mengeksplorasi cara mengolah ikan.

Masyarakat Jepang memiliki konsep dasar dalam mengolah ikan. Konsep tersebut menjelaskan tentang cara terbaik merasakan cita rasa dan juga tekstur ikan yaitu ketika masih mentah dan segar. Jadi, ketika kondisi ikan tidak segar, maka lebih baik merebusnya, memanggangnya, atau menambahkan garam.

Pada zaman dahulu, di Jepang juga mengenal “namasu”, yaitu cara memakan sayur dan ikan mentah yang telah dipotong tipis dengan mencelupkannya dalam saus cuka. Seiring populernya kecap shoyu, makanan mentah seperti sashimi dikonsumsi dengan kecap shoyu dan sedikit wasabi. Hingga kini, makanan Jepang mentah masih populer dan masih menjadi hidangan favorit orang Jepang.

Mengapa Orang Jepang Suka Makan Makanan Mentah

Setelah mengetahui mengenai sejarah makanan Jepang mentah, kini sebaiknya ketahui juga soal alasan mengapa orang Jepang menyukai makanan mentah. Alasan-alasan tersebut tentunya beragam, dan berhubungan dengan kondisi bentang alam dan juga budaya orang Jepang. Berikut ini adalah 4 alasan makanan mentah begitu disukai oleh orang Jepang:

1. Dipengaruhi oleh Letak Geografi yang Strategis

Salah satu bahan makanan Jepang mentah yang lumrah dikonsumsi adalah ikan. Oleh karena itu, tidak jarang ketika mengunjungi restoran Jepang banyak ditemui menu makanan ikan mentah. Di Jepang ikan sangat melimpah dengan kualitas terbaik karena kondisi geografis yang strategis.

Letak geografis negeri sakura ini berada pada pertemuan arus laut yang dingin dan juga hangat. Maka, tidak heran jika orang Jepang kerap menjadikan ikan sebagai menu utamanya dan disajikan dengan segar karena kualitasnya terbaik.

2. Memiliki Kualitas Laut Terbaik

Pada dasarnya, ikan di seluruh dunia itu sama tetapi yang membedakannya adalah di mana mereka hidup. Di Jepang, kondisi perairan lautnya sangat baik sehingga tidak heran jika negara ini mampu menghasilkan ikan dengan kualitas terbaik. Dengan begitu, masyarakatnya pun berani dan suka untuk menyantap ikan dalam kondisi mentah.

3. Proses Sterilisasi yang Canggih

Ada banyak makanan Jepang mentah, misalnya torisashi, basashi, maupun shikasashi. Semuanya begitu populer dan gemar disantap orang masyarakat Jepang. Selain aman dikonsumsi, makanan tersebut juga memiliki cita rasa asli sehingga rasanya sangat lezat.

Masyarakat Jepang begitu menyukainya karena semua bahan makanan mentah telah melalui proses sterilisasi dengan baik. Misalnya, untuk ikan yang dikonsumsi mentah, pasti memiliki kondisi yang sangat segar. Selain itu, torisashi yaitu ayam yang dikonsumsi secara mentah telah melewati proses karantina dan diberi pakan khusus sehingga bebas dari bakteri berbahaya.

Atau, telur mentah yang sering dikonsumsi oleh orang Jepang juga sangat aman dikonsumsi. Pasalnya, telur tersebut telah melalui proses yang panjang sebelum dinyatakan aman untuk dikonsumsi. Ada alat khusus untuk membersihkan, memeriksa kualitasnya, sampai dengan mengemasnya agar terhindar dari bakteri Salmonella.

4. Memiliki Cita Rasa yang Fresh dan Alami

Salah satu tradisi masyarakat Jepang yaitu makan dengan mempertahankan cita rasa alami dari bahan makanan, termasuk daging maupun ikan. Dengan begitu, mereka memang meminimalisir proses memasak dengan memakannya secara mentah apabila kondisinya segar dan baik. Oleh karena itu, tidak heran jika orang Jepang menyukai makanan mentah.

Baca juga: Menu Makanan Jepang Sehat yang Cocok Untuk Menu Diet

Pola Konsumsi Makanan Jepang Mentah

Itulah beberapa alasan mengapa orang Jepang gemar mengkonsumsi makanan mentah. Namun, apakah pernah terbesit pertanyaan bahwa seberapa sering mereka memakan makanan mentah? Apakah dalam kesehariannya mereka selalu memakan makanan mentah?

Perlu diketahui bahwa orang Jepang memang menyukai makanan mentah, namun bukan berarti mereka mengkonsumsinya setiap hari. Selain ikan ataupun daging mentah, orang Jepang sangat gemar memakan telur mentah. Mereka biasanya menyantap menu tamago kake gohan atau telur mentah yang dicampur dengan nasi dengan tambahan sedikit kecap asin. Makanan ini biasanya disajikan sebagai menu sarapan, maka tidak heran jika makanan ini lebih sering dikonsumsi daripada makanan mentah lainnya.

5 Jenis Makanan Jepang Mentah yang Terkenal

Di atas telah disebutkan beberapa menu makanan mentah dari Jepang yang biasanya dikonsumsi. Padahal, masih banyak jenis makanan mentah lainnya yang populer di Jepang. Berikut ini adalah 5 jenis makanan Jepang mentah yang terkenal:

1. Ika Ikizukuri

Makanan Jepang mentah terkenal ini berbahan dasar cumi-cumi yang disajikan saat masih mentah, sehingga bisa dikatakan mirip seperti sashimi. Ketika disajikan, cumi-cumi tersebut dipotong-potong ketika masih kondisi hidup dan diberikan saus. Oleh karena itu, sajian ini disebut seperti ‘dancing squid’ karena saat diberikan saus, tentakel cumi-cumi tersebut akan bergerak.

2. Shirako

Dalam bahasa Jepang, ‘shirako’ mengandung arti anak-anak putih karena hidangan ini terbuat dari sperma ikan cod. Kudapan yang memiliki tekstur lembut ini biasanya dimakan mentah seperti sashimi. Biasanya, kudapan ini sebagai teman minum alkohol, serta mudah ditemui dimana-mana, termasuk di bar.

3. Fugu Sashi

Ikan buntal atau fugu di Jepang mudah untuk ditemukan sepanjang tahun. Namun, khusus musim dingin, fugu menjadi sangat enak untuk dimakan karena tubuhnya lebih berlemak karena suhu laut yang lebih dingin. Fugu bisa disajikan dengan beragam macam cara, salah satunya dijadikan sashimi, atau fugu sashi.

Hidangan ini biasanya disajikan dengan cara diiris dan dicelupkan pada campuran shoyu dan perasan buah citrus. Sebenarnya fugu mengandung racun yang sangat berbahaya jika disajikan tidak hati-hati. Oleh karena itu, hanya beberapa koki profesional yang mampu mengolah fugu dengan baik dan aman untuk dikonsumsi.

4. Torisashi

Makanan Jepang mentah selanjutnya yaitu torisashi. Dalam bahasa Jepang, tori yaitu ayam, berarti torisashi yaitu ayam yang disajikan secara mentah. Selain itu, hidangan ini juga diiris tipis-tipis sebelum disajikan dan dicelupkan dengan kecap asin. Tidak perlu khawatir akan keamanannya karena torisashi disajikan dengan sangat segar.

5. Uni

Bulu babi atau dalam bahasa Jepang yaitu uni tentu sangat mudah ditemukan ketika di pantai maupun di dasar laut. Di Jepang, uni disajikan dengan mentah dan biasanya dijadikan sebagai santapan kelas atas. Rasa dari uni sendiri sangatlah kompleks karena terdiri dari rasa asin, dan agak pahit serta teksturnya sangat lembut.

Makanan Jepang mentah sangat bervariasi, mulai dari yang berbahan dasar ikan, ayam, maupun telur. Adanya keragaman makanan mentah tidak bisa terlepas dari budaya maupun sejarah orang Jepang. Mereka menyukai cita rasa alami dari sebuah bahan makanan, terutama pada ikan dan daging. Oleh karena itu, mereka memakannya secara mentah, menarik, ya?

Baca juga: Masak Apa Ya? Coba Kreasi Baru dengan Bumbu Masak Jepang. Rahasia Rasa Masakan Jepang yang Khas!

Penulis

WeXpats
Di sini kami menyediakan artikel yang mencakup berbagai informasi yang berguna tentang kehidupan, pekerjaan, dan studi di Jepang hingga pesona dan kualitas Jepang yang menarik.

Sosial Media ソーシャルメディア

Kami berbagi berita terbaru tentang Jepang dalam 9bahasa.

  • English
  • 한국어
  • Tiếng Việt
  • မြန်မာဘာသာစကား
  • Bahasa Indonesia
  • 中文 (繁體)
  • Español
  • Português
  • ภาษาไทย
TOP/ Kehidupan di Jepang/ Makanan & Belanja di Jepang/ Budaya Makan Makanan Mentah? Ini 5 Jenis Makanan Jepang Mentah yang Populer

Situs web kami menggunakan Cookies dengan tujuan meningkatkan aksesibilitas dan kualitas kami. Silakan klik "Setuju" jika Anda menyetujui penggunaan Cookie kami. Untuk melihat detail lebih lanjut tentang bagaimana perusahaan kami menggunakan Cookies, silakan lihat di sini.

Kebijakan Cookie