Bidang sastra memang kini banyak digemari dan menjadi jurusan favorit untuk belajar bahasa dengan mendetail. Salah satunya adalah sastra Jepang yang menarik untuk dipelajari, mulai dari tata bahasa, sejarah hingga kebudayaannya yang sangat unik. Bahkan banyak mahasiswa belajar sastra Jepang di perguruan tinggi untuk lebih menggeluti seluk-beluknya.
Jurusan yang paling banyak memiliki peminat ini sangat menarik untuk ditelusuri loh. Terlebih lagi karena prospek kerjanya yang cukup banyak dan menjanjikan. Bisa dibilang seiring dengan perkembangan zaman, jurusan sastra Jepang sangat dibutuhkan di instansi pemerintah hingga ranah budaya dan seni. Sangat menarik bukan?
Sebelum memilih jurusan satu ini, maka ada baiknya untuk mengetahui beberapa hal penting berikut ini. Dijamin bisa menjadi bahan pertimbangan dan juga referensi untuk mempelajari sastra Jepang lebih dalam lagi.
Daftar Isi
Mengenal Jurusan Sastra Jepang
Perbedaan Kuliah Jurusan Sastra Jepang dengan Kursus Bahasa Jepang
Peluang Karir Lulusan Sastra Jepang
Hal yang Harus Diketahui Sebelum Kuliah dan Belajar Sastra Jepang
Mengenal Jurusan Sastra Jepang
Bagi pecinta budaya Jepang, maka belajar sastra Jepang menjadi sebuah keharusan. Maka dari itu, memilih jurusan sastra Jepang merupakan pilihan tepat. Jurusan satu ini didesain untuk menghasilkan lulusan dengan pengetahuan dan juga keahlian di bidangnya, yaitu bahasa, sastra dan juga kebudayaan Jepang itu sendiri.
Bahasa Jepang yang dipelajari pada jurusan ini yaitu mulai dari tata bahasa hingga percakapan sehari-hari. Namun tidak hanya itu, mahasiswa juga harus mempelajari sisi budaya tradisional maupun modern Jepang. Mulai dari sejarah, kesenian, kebiasaan adat istiadat hingga model pakaian khas Jepang. Hal ini tentunya cukup menarik untuk dipelajari lebih dalam.
Mahasiswa jurusan sastra Jepang akan diberikan pilihan fokus studi, yaitu bahasa, sastra atau budaya Jepang. Hal ini untuk menentukan topik apa yang akan dijadikan bahasan pada penelitian akhir tiap mahasiswa. Terkait penulisan skripsi, sebagian besar jurusan Sastra Jepang di Indonesia tidak mengharuskan untuk menggunakan bahasa Jepang.
Artikel Pilihan
Perbedaan Kuliah Jurusan Sastra Jepang dengan Kursus Bahasa Jepang
Setelah mengenal jurusan sastra Jepang, tentunya harus diketahui pula apa perbedaannya dengan kursus bahasa Jepang. Ada beberapa perbedaan kuliah Sastra Jepang dengan kursus Bahasa Jepang. Perbedaan utama terletak pada gelar yang diterima dan juga materi yang dipelajari selama belajar sastra Jepang.
Lembaga kursus cenderung akan fokus pada komunikasi menggunakan Bahasa Jepang. Sedangkan di dalam perkuliahan sastra Jepang, fokus materi tidak hanya pada bahasa Jepang sebagai alat komunikasi. Namun mempelajari kebudayaan, tradisi, dan sastra Jepang lebih mendalam. Dengan begitu, pengetahuan yang dimiliki jauh lebih banyak dibandingkan hanya mengikuti kursus di sebuah lembaga.
Meskipun begitu, hasil lulusan jurusan sastra Jepang bukan berarti jauh lebih baik jika dibandingkan dengan lulusan lembaga kursus bahasa Jepang. Hal ini tentunya tergantung individu masing-masing. Hasil pun akan ditentukan oleh seberapa keras belajar dan berlatih untuk melakukan komunikasi dengan bahasa Jepang.
Peluang Karir Lulusan Sastra Jepang
Menjadi lulusan sastra Jepang memang cukup menjanjikan dan memiliki potensi yang bagus. Hal ini bisa dilihat dari peluang karir yang dimilikinya. Ada beberapa peluang karir untuk lulusan Sastra Jepang. Berikut inilah ulasan lengkapnya, antara lain:
1. Penerjemah atau Interpreter
Peluang karir untuk lulusan sastra Jepang yang pertama adalah menjadi seorang penerjemah atau interpreter. Profesi satu ini bertugas untuk menerjemahkan pesan ke dalam bahasa Jepang maupun sebaliknya.
Sebagai seorang penerjemah, tentunya keahlian untuk menerjemahkan secara lisan maupun bahasa isyarat menjadi nilai plus. Tidak hanya itu, seorang penerjemah juga dituntut untuk menjaga agar konten dan konteks tidak berubah setelah diterjemahkan.
2. Penulis
Tidak hanya menjadi seorang penerjemah atau interpreter, namun lulusan sastra Jepang juga berpotensi menjadi seorang penulis. Apalagi jika menyukai dunia kepenulisan, menjadi seorang copywriter, content writer maupun penulis perjalanan bisa jadi pilihan profesi yang menjanjikan. Keahlian menulis bisa diasah secara mendalam setelah lulus kuliah.
3. Tenaga Pengajar
Siapa bilang lulusan sastra Jepang tidak bisa menjadi seorang tenaga pengajar atau guru? Hal ini bisa didapatkan setelah melengkapi diri dengan sertifikat mengajar melalui program kependidikan. Peluang dari profesi ini pun bisa dibilang cukup menjanjikan, apalagi dengan banyaknya lembaga bahasa asing yang membutuhkan staff pengajar.
4. Tour Guide
Menyukai perjalanan wisata dan berinteraksi dengan banyak orang? Peluang karir menjadi seorang tour guide tentunya bisa menjadi pilihan tepat setelah lulus dari jurusan sastra Jepang. Sangat menarik ya?
Seorang tour guide bisa dengan bebas bekerja secara lepas dan memandu wisatawan Indonesia pada saat berlibur ke Jepang. Tugas utamanya yaitu menjelaskan informasi mengenai objek wisata yang dikunjungi dan memastikan bahwa perjalanan wisata berjalan dengan lancar.
5. Pegawai di Perusahaan Multinasional
Lulusan sastra Jepang juga bisa berkesempatan untuk bekerja di perusahaan multinasional. Biasanya pegawai dengan latar belakang lulusan sastra Jepang akan ditempatkan pada bagian operasional perusahaan ataupun lainnya sesuai kebutuhan. Gaji yang diterima pun cukup menjanjikan, sehingga peluang karir satu ini sangat menarik untuk dicoba bukan?
6. Leksikografer
Dalam belajar sastra Jepang, tentunya seorang mahasiswa sudah dibekali dengan berbagai ilmu mengenai tata bahasa bukan? Hal inilah yang membuat peluang karir sebagai leksikografer sangat menjanjikan. Lulusan sastra Jepang berpeluang besar untuk menjadi seorang leksikografer dan menapaki jenjang karir sesuai jurusan kuliah.
7. Public Relation
Berkarir sebagai public relation bisa dijadikan pilihan oleh lulusan Sastra Jepang. Profesi ini memiliki tanggung jawab untuk menciptakan citra publik yang baik dan menjaga kerjasama antar perusahaan dengan pihak lainnya. Tugas lainnya adalah untuk mencari tahu pola maupun kebiasaan klien untuk menjaga kerja sama antar perusahaan agar tetap baik.
Hal yang Harus Diketahui Sebelum Kuliah dan Belajar Sastra Jepang
Sebelum benar-benar yakin ingin memilih jurusan dan belajar sastra Jepang, maka ada baiknya untuk mengetahui beberapa persiapan yang dibutuhkan. Berikut ini penjelasannya, antara lain:
1. Memperbanyak Kegiatan Membaca untuk Menghafal Huruf Jepang
Dalam bahasa Jepang, terdapat tiga huruf yang digunakan, yaitu hiragana, katakana dan juga kanji yang sebaiknya dihafalkan. Manfaat dari kegiatan tersebut adalah agar bisa memahami huruf dan cara membacanya menjadi lebih baik. Persiapan hafalan huruf ini sangat berguna dan memudahkan pada saat kuliah di jurusan sastra Jepang.
2. Berani Berbicara di Kaiwa
Selain melakukan kegiatan membaca, memiliki keahlian berbicara di kaiwa menjadi poin penting. Keberanian dalam berbicara ini akan membantu dalam belajar sastra Jepang. Latihan berbicara secara rutin juga bermanfaat untuk mengetahui kesalahan dalam pelafalan. Untuk berlatih, gunakan anime atau dorama agar lidah bisa terbiasa melafalkan bahasa Jepang dengan tepat.
3. Belajar tentang Budaya Jepang
Dalam memilih jurusan satu ini, tentunya harus didasari pengetahuan yang cukup mengenai budaya Jepang. Dengan begitu akan mempermudah dalam memahami kultur dan juga filosofi orang Jepang dalam kehidupan yang ada sehari-hari. Manfaatnya yaitu bisa digunakan untuk berinteraksi dengan orang Jepang langsung atau dosen native pada saat kuliah berlangsung.
4. Harus Mempunyai Wawasan tentang Budaya Sendiri
Bukan hanya harus mengerti kebudayaan Jepang, namun kuliah dan belajar sastra Jepang juga mengharuskan mahasiswa untuk mengetahui budaya sendiri. Wawasan tentang budaya ini bisa digunakan untuk mengenalkan budaya lokal Indonesia pada orang Jepang atau negara lainnya.
5. Tersedia Program Beasiswa untuk Jurusan Sastra Jepang
Terdapat banyak sekali program beasiswa yang bisa dipilih untuk melakukan pertukaran pelajar maupun melanjutkan pendidikan. Bahkan berbagai institusi pendidikan Jepang telah menjalin banyak kerja sama dengan jurusan sastra Jepang yang ada di Indonesia. Pastikan untuk mencari info sebanyak-banyaknya dan tentukan program yang sesuai dengan minat.
Itulah informasi mengenai kuliah dan belajar sastra Jepang di perguruan tinggi. Tentunya dengan peluang dan prospek kerja yang bagus, maka sangat disarankan untuk memilih Universitas terbaik pula. Dengan begitu, lulusan perguruan tinggi bisa bersaing di dunia kerja. Semoga informasi ini bisa membantu dan mengenali jurusan sastra Jepang dengan lebih baik.
Baca juga: Bisakah Dapat Beasiswa Kuliah Sambil Kerja di Jepang? Simak ini!