Kini semakin banyak wanita yang memperhatikan kecantikan kulit wajah dengan menggunakan kosmetik yang bagus dan aman. Di Indonesia khususnya, Asian cosmetics kini sedang digemari dan dijadikan poros tren kosmetik, termasuk kosmetik Jepang. Pasalnya, kosmetik tersebut lebih cocok untuk kulit wanita Indonesia dibandingkan dengan kosmetik barat.
Selain itu, gaya kosmetik dan juga kontur wajah juga mempengaruhi mengapa wanita Indonesia menyukai kosmetik Asia, termasuk Jepang. Di Jepang sendiri, industri kosmetik mampu menjadi pemasukan yang patut diperhitungkan. Jika tertarik soal kosmetik Jepang, simak dulu bagaimana sejarah budaya kosmetik negeri sakura di bawah ini.
Daftar Isi
Sejarah Budaya Kosmetik Jepang
Perkembangan Industri Kosmetik di Jepang Masa Kini
Brand Kosmetik Jepang Paling Populer di Indonesia
Sejarah Budaya Kosmetik Jepang
Penggunaan kosmetik di Jepang yang mulai memperhatikan estetika terjadi di abad keenam. Pada saat itu, baik bedak dan kosmetik lainnya mulai diimport ke Jepang dari Korea dan juga Cina. Selama periode Heian (794–1185), kosmetik Jepang mulai meninggalkan kosmetik gaya Cina dengan mengedepankan gaya Jepang.
Pada periode Edo awal (1600–1868), penggunaan kosmetik diatur sangat ketat. Misalnya, warna merah hanya untuk lipstik dan cat kuku, putih untuk bedak wajah, dan hitam untuk penghitam gigi dan pensil alis. Pada periode itu juga wanita Jepang mulai menggunakan kosmetik karena adanya stigma wanita cantik adalah wanita yang kulitnya putih.
Para wanita Jepang dari kalangan atas, bangsawan, dan masyarakat samurai mulai melukis alis buatan. Pada periode Taisho (1912-1926), penggunaan kosmetik semakin menjamur karena banyak wanita Jepang mulai bekerja. Berbagai produk kosmetik pun dijual secara meluas dan menyediakan berbagai warna pilihan.
Setelah Perang Dunia II, Jepang amat dipengaruhi oleh media massa Amerika dan hal ini mempengaruhi bagaimana penggunaan kosmetik di Jepang. Mulai saat itulah kosmetik produk kosmetik mulai bervariasi, bahkan tidak hanya berfokus pada keindahan, mata, mulut, dan kulit wajah saja. Misalnya, seperti nail art, bahkan kosmetik yang cara penggunaannya dikonsumsi.
Artikel Pilihan
Perkembangan Industri Kosmetik di Jepang Masa Kini
Di atas telah dijelaskan bagaimana budaya kosmetik di Jepang dan kini saatnya membahas tentang perkembangan industri kosmetik di Jepang. Perkembangan industri kosmetik di Jepang menarik untuk diulik karena Jepang merupakan salah satu pasar terkemuka di dunia untuk produk kosmetik.
Bahkan, industri kecantikan dalam negerinya mampu menghasilkan lebih dari 36 miliar dollar AS pada 2017. Konsumen kosmetik menyukai produk yang berkualitas tinggi serta menggunakan teknologi tercanggih dan kosmetik Jepang mampu mengkombinasikan keduanya.
Kini kosmetik dermatologis ataupun merk kosmetik yang dikembangkan oleh dokter dan direkomendasikan di fasilitas medis sedang mengalami penjualan yang tinggi di Jepang. Namun, tantangan dari industri make up Jepang yaitu meningkatnya populasi yang menua. Oleh karena itu, industri kosmetik tersebut mengeluarkan produk anti-penuaan dan memenuhi permintaan wisatawan.
Pasalnya, wisatawan yang berkunjung ke Jepang seringkali membelanjakan uang mereka hanya untuk membeli kosmetik ketika di Jepang. Konsumen juga semakin bertambah banyak karena Jepang mulai banyak mengeluarkan produk kecantikan alami dan organic. Selain itu, berbagai produk kosmetiknya mudah dijangkau, bahkan kini banyak brand kosmetik Jepang terdaftar sebagai produsen kecantikan global terkemuka.
Karakteristik Kosmetik Jepang
Ternyata industri make up Jepang patut diperhitungkan karena pasarnya tidak hanya level lokal saja tetapi juga internasional. Salah satu alasan mengapa industri kosmetiknya begitu maju yaitu karena memiliki karakteristik tersendiri. Jika penasaran bagaimana karakteristiknya, berikut ini adalah ulasannya.
1. Hasil Akhir Matte Skin
Kebanyakan kosmetik dari negeri sakura ini memiliki hasil akhir matte skin dibandingkan dengan glowing skin. Pasalnya, wanita Jepang lebih menyukai memiliki kulit wajah yang lembut dengan pipi yang merona secara alami.
Selain itu, wanita Jepang juga terkenal memiliki kulit wajah yang kenyal, sehat, dengan wajah yang matte. Maka, tidak heran jika formula skincare Jepang tidak membuat kulit wajah terlalu berminyak karena hasil akhirnya matte skin daripada glowing skin.
2. Menggunakan Bahan Alami
Di Indonesia khususnya, Asian skincare begitu populer dan banyak penggemarnya, seperti skincare Korea dan Jepang. Baik skincare Korea maupun Jepang sama-sama berkualitas, namun keduanya mengusung fokus yang berbeda. Jika skincare Korea lebih mengutamakan secara inovasi, Jepang mengkombinasikan inovasi kosmetik dengan bahan-bahan yang natural.
Misalnya, yaitu menggunakan teh hijau, atau beras. Setiap skincare Jepang yang diproduksi juga harus melalui proses penelitian terlebih dahulu sebelum dipasarkan. Kemudian, skincare Jepang juga terkenal memiliki standar yang tinggi sehingga jangan heran jika skincare Jepang begitu berkualitas.
3. Pengaplikasian Lebih Sederhana
Skincare Jepang tidak mengenal pengaplikasian skincare secara berlapis-lapis. Pasalnya, produk skincare Jepang biasanya mengkhususkan pada kebutuhan kulit secara spesifik hanya dengan satu produk saja.
Misalnya, produk moisturizer bisa berfungsi juga sebagai pencerah wajah. Namun, produk tersebut terbagi menjadi beberapa jenis menyesuaikan jenis kulit. Meskipun langkah-langkah perawatan dan pengaplikasiannya sederhana, baik kosmetik ataupun skincare Jepang tetap efektif, bagus, dan juga aman.
Brand Kosmetik Jepang Paling Populer di Indonesia
Ternyata Jepang memiliki karakteristik kosmetik tersendiri yang berbeda dengan negara lainnya, bahkan untuk sesama kosmetik Asia. Karena karakteristiknya itulah Jepang mampu menghasilkan banyak brand kosmetik yang mendunia, termasuk di Indonesia. Berikut ini adalah 5 brand kosmetik Jepang yang populer di Indonesia:
1. Kanebo
Bagi pecinta make up maupun kosmetik, brand Kanebo dari Jepang mungkin sudah tidak asing lagi terdengar. Kosmetik yang satu ini begitu populer karena mengusung konsep natural healthy complexion. Meskipun semua produk Kanebo berkualitas, namun yang menjadi andalannya yaitu finishing powder dan juga luster cream foundation, tertarik mencobanya?
2. Shiseido
Ini adalah kosmetik yang banyak digunakan oleh wanita Jepang karena kosmetik ini telah ada sejak tahun ‘20-an silam. Brand Shiseido tidak hanya mengeluarkan kosmetik saja, tetapi juga produk perawatan kulit, dan juga parfum. Karena ini adalah produk premium maka tidak heran jika harganya pun mahal.
3. Shu Uemura
Nama kosmetik ini diambil dari nama pemiliknya, yaitu Shu Uemura yaitu seorang make up artis top di Jepang. Namun, kini Shu Uemura telah dibeli oleh perusahaan kosmetik terbesar, yaitu L’Oreal. Meskipun telah berganti kepemilikan, Shu Uemura tetap fokus pada ciri khasnya, yaitu mengusung tema kecantikan wanita Jepang pada tiap produknya.
4. KOJI
Bagi pecinta eyeliner maupun bulu mata palsu, pasti pernah menggunakan produk dari KOJI Cosmetics. Pasalnya, produk andalan dari KOJI Cosmetics adalah eyeliner KOJI Dolly Wink Eyeliner dan juga bulu mata Dolly Wink. Tiap produk KOJI Cosmetics dikemas dengan wadah yang cantik, klasik, mencerminkan anak muda.
5. K-Palette
Brand kosmetik yang satu ini berada di bawah naungan perusahaan Kosei Pharma. Dulunya, K-Palette hanya mengeluarkan produk untuk mata saja, seperti eyeliner serta maskara dan terbukti kedua produk tersebut menjadi best seller di Jepang. Karena kini pasarnya sudah amat meluas, K-Palette mengeluarkan produk untuk bibir, yaitu lip tint yang tidak kalah fenomenal.
Itulah ulasan lengkap mengenai kosmetik Jepang, mulai dari sejarah budayanya hingga sepak terjang industri kosmetiknya. Adanya karakteristik yang khas membuat make up Jepang hingga kini tidak ditinggalkan penggemarnya. Bahkan, perpaduan antara kosmetik natural dengan teknologi tercanggih mampu membuat kosmetik tersebut semakin mendunia.
Baca juga: Standar Kecantikan Jepang Sejak Dulu Hingga Sekarang. Realistis Gak Sih?