Meluangkan waktu bersama keluarga dapat dilakukan dengan menonton acara televisi atau duduk di ruang tamu ditemani dengan camilan. Salah satunya Karintou yang merupakan makanan ringan populer di Jepang. Camilan ini juga dapat dibuat dengan mengikuti langkah-langkah yang mudah. Pembaca dapat menyimak informasi mengenai camilan khas tersebut pada penjelasan berikut ini.
Daftar Isi
Apa Itu Karintou?
Penggemar kue kering wajib mencoba camilan khas yang cukup familiar di Jepang, yaitu Karintou. Camilan ini berupa stik goreng terbuat dari bahan dasar berupa tepung terigu. Stik tersebut umumnya berwarna kuning kecoklatan dan dilapisi dengan saus gula merah yang manis. Selain nikmat, jajanan ini dapat bertahan lama ketika disimpan dalam kemasan yang rapat.
Bukan hanya untuk orang dewasa saja, stik gula merah terbuat dari bahan-bahan yang sehat sehingga dapat dikonsumsi oleh anak-anak. Penduduk lokal maupun wisatawan dapat menemukan camilan ini dengan mudah. Sebab, sebagian besar supermarket Jepang menjual stik gula merah dengan harga yang cukup terjangkau.
Artikel Pilihan
Rasa Karintou
Pada dasarnya jajanan ini dibentuk berupa stik yang memiliki rasa original gula merah. Seiring berjalannya waktu, banyak inovasi dari camilan khas Jepang tersebut. Mulai dari rasa dan penggunaan pewarna makanan yang membuatnya semakin menarik. Adapun varian rasa yang biasa dikreasikan yaitu rasa kacang tanah, biji wijen, matcha, dan lain sebagainya.
Resep Membuat Karintou
Ada beberapa alasan seseorang menyukai sebuah camilan, misalnya karena nilai gizi tinggi atau karena rasa yang nikmat. Alasan apa pun yang mendasarinya, Karintou dapat menjadi salah satu camilan yang direkomendasikan saat bersantai di rumah. Jajanan unik ini juga dapat menemani waktu menonton tayangan televisi bersama teman dan keluarga.
Selain karena rasa dan tekstur renyah yang dihasilkan dari setiap stik gula merah, camilan ini mampu bertahan lama. Karintou tidak memerlukan ruang penyimpanan berpendingin seperti makanan beku. Cukup diamkan dalam toples atau pun plastik yang tertutup rapat. Adapun proses pembuatannya tidaklah rumit, pembaca dapat mengikuti resep berikut ini:
1. Siapkan Bahan-Bahan yang Diperlukan
Meskipun ini merupakan jajanan khas Jepang, akan tetapi bahan-bahan pembuatnya mudah ditemukan. Bahan yang diperlukan berupa 100 gram tepung terigu, 1 sdm gula pasir, 60 gram gula merah. Agar adonan dapat mengembang dengan baik, diperlukan setengah sendok teh Baking Powder dan 1 butir telur.
Di samping bahan pokok tersebut, camilan ini akan lebih nikmat saat dibuat dengan menambahkan 2 sdm biji wijen hitam. Supaya rasanya menjadi sedikit gurih, siapkan pula 2 sdm garam sebagai tambahan. Pastikan semua bahan telah terkumpul, agar tidak menemukan kendala ketika belajar membuat camilan.
2. Membuat Adonan
Untuk membuat adonan, gunakanlah wadah yang berukuran lebar agar lebih mudah untuk mengaduknya. Masukkan tepung terigu, Baking Powder, gula pasir, garam, biji wijen, dan kocokan telur ke dalam wadah yang telah disiapkan. Tambahkan sedikit air bila adonan terlalu padat. Cucilah kedua tangan hingga bersih sebelum mulai mengaduk adonan.
3. Uleni Adonan Hingga Kalis
Sambil diaduk, tambahkan sedikit air apabila adonan masih terlalu kering. Diperlukan kesabaran ketika membuat adonan, sebab pada tahapan pertama kemungkinan besar adonan akan menempel pada tangan. Tidak perlu dihiraukan, cukup aduk sambil sedikit ditekan hingga adonan menjadi kalis.
4. Tipiskan Adonan di Atas Talenan yang Ditaburi Tepung
Sebagian orang terkadang menyimpan adonan di lemari es terlebih dahulu selama 30 menit agar lebih mengembang. Akan tetapi, langkah tersebut juga dapat dilewati bila tidak tersedia kulkas di rumah. Siapkan sebuah talenan, tambahkan sedikit tepung agar adonan tidak lengket. Pada tahapan ini, adonan perlu digulung perlahan agar menjadi lebih tipis.
5. Potong Ukuran Kecil Hingga Membentuk Stik
Adonan yang sudah tipis akan memudahkan dalam mencetak Karintou sesuai dengan bentuk yang diharapkan. Potonglah bentuk stik gula merah dengan ketebalan sekitar 2 mm. Adapun panjangnya dapat disesuaikan dengan selera, yang terpenting camilan menjadi lebih mudah untuk dinikmati.
Kendala yang biasanya dialami oleh pebelajar ketika membuat camilan ini pertama kalinya yaitu adonan menempel pada pisau. Sebenarnya, masalah ini dapat dicegah dengan mengoleskan sedikit minyak goreng pada pisau sebelum digunakan. Sehingga, saat memotong adonan tidak akan lengket pada permukaan pisau.
6. Goreng Hingga Berwarna Kecoklatan
Siapkan minyak panas, pastikan jumlahnya cukup untuk menggoreng sejumlah stik tersebut. Bila tidak, memasukkan beberapa stik terlebih dahulu dan dilanjutkan pada penggorengan berikutnya. Gorenglah stik yang telah dibuat hingga berwarna kuning kecoklatan, kemudian angkat dan tiriskan. Stik yang matang sempurna akan memiliki tekstur yang crunchy.
7. Lelehkan Gula Merah
Tahapan selanjutnya berupa pembuatan saus yang akan memberikan rasa manis pada stik yang telah matang. Siapkan panci berisi sedikit air dan panaskan hingga mendidih, lalu masukkan gula merah. Kecilkan api agar air tidak lekas menyusut selama mencairkan gula merah. Aduklah hingga seluruh gula merah leleh dan teksturnya sedikit mengental.
8. Campurkan Saus Gula Merah dan Stik
Setelah saus mulai mengental, silahkan matikan api. Jangan menunggu hingga gula merah menjadi dingin, mulailah dengan mencampurkan steak dengan saus gula merah yang telah dibuat. Pastikan setiap permukaan dari stik tertutup oleh saus, sehingga warnanya akan menjadi lebih gelap dan mengkilap.
9. Dinginkan dan Sajikan
Semua tahapan memasak telah selesai, akan tetapi stik masih terlalu panas untuk dinikmati. Letakkan stik gula merah pada wadah terbuka agar lekas dingin dan tunggulah hingga beberapa menit. Sekarang waktunya untuk mencicipi camilan khas negara Jepang. Simpan stik gula merah pada toples yang tertutup rapat.
Karintou Berbahan Dasar Mie Udon
Bagi pemula yang mempelajari cara memasak stik Karintou, kesulitan terbesar umumnya terletak pada pembuatan adonan. Sebab tanpa takaran yang pas, stik justru terlalu keras atau pun kurang sesuai dengan rasa yang diharapkan. Itulah sebabnya, sebagian orang menggunakan bahan dasar mie udon sebagai pengganti stik.
Cara memasaknya tentu akan lebih mudah, sebab tidak memerlukan adonan untuk membuat stik. Cukup rebus satu bungkus mie udon hingga setengah matang dan tiriskan hingga kering. Untuk memastikan bahwa mie udon benar-benar kering, silahkan gunakan tisu agar dapat menyerap air sisa rebusan. Kemudian, mie udon tersebut digoreng hingga berwarna sedikit kecoklatan.
Adapun untuk membuat saus, bahan yang diperlukan tetap sama seperti sebelumnya. Silahkan mendidihkan sedikit air guna melelehkan gula merah hingga sedikit mengental. Dilanjutkan dengan mengecilkan api dan mulai memasukkan mie udon yang telah digoreng. Tunggu hingga hidangan dingin, kini stik gula merah khas Jepang siap dinikmati.
Demikianlah penjelasan mengenai Karintou, camilan khas Jepang berbentuk stik dengan rasa gula merah. Pembaca dapat menerapkan langkah-langkah di atas untuk membuat jajanan tersebut. Di samping itu, cobalah untuk menambahkan rasa lain yang membuat stik semakin nikmat. Selain membuatnya secara langsung, makanan ringan ini juga dapat ditemukan pada online marketplace.