Kamameshi, Nasi Ketel khas Jepang yang Patut Dicicipi

WeXpats
2022/01/12

Negeri Sakura memang terkenal dengan berbagai kuliner yang mendunia. Selain sushi, hidangan kamameshi atau nasi ketel menjadi salah satu menu wajib yang perlu dicicipi saat mengunjungi Jepang. Sebab, banyak restoran yang menyajikan berbagai variasi untuk menu tersebut. Berikut informasi seputar nasi ketel Jepang yang khas sebagai tambahan pengetahuan bagi pembaca:

Daftar Isi

  1. Mengenal Kamameshi
  2. Sejarah Hidangan
  3. Variasi dari Menu Kamameshi
  4. Restoran yang Direkomendasikan

Mengenal Kamameshi

Nasi yang diolah secara tradisional menggunakan kama di Jepang disebut dengan kamameshi atau nasi ketel. Hidangan ini biasanya disajikan di atas panci khusus dan bisa langsung dimakan atau dipindahkan terlebih dahulu ke mangkuk. Nasi ketel ini dibuat dengan mengkombinasikan beberapa bahan makanan dan bumbu khusus seperti sake, mirin, dan kecap.

Sejarah Hidangan

Menu kamameshi seringkali dikaitkan dengan tragedi gempa bumi Kant yang terjadi di tahun 1923. Nasi ketel kala itu dimasak dengan beberapa makanan laut dan sayuran. Sejak saat itu, kama atau panci besi tempat memasak nasi mulai beredar di pasar. Sehingga menu ini menjadi sangat populer, bahkan keberadaannya hampir sama seperti ekiben yang dijual di Jepang.

Bukan hanya di Jepang saja, nasi ketel juga bisa dijumpai di negara lain. Proses pembuatannya bisa menggunakan mangkuk batu maupun pot tanah liat. Wisatawan akan menemukan nasi ketel ketika berkunjung ke Cina, namun namanya dikenal sebagai guo fan. Menu ini juga dapat ditemukan di Korea dengan nama dolsot bibimbap.

Variasi dari Menu Kamameshi

Bila pembaca mencari hidangan nasi ketel di Jepang, maka akan menemukan banyak variasi dari menu tersebut. Sehingga, pengunjung tidak akan mudah bosan meskipun menyantap hidangan yang sama. Mengingat ada banyak tambahan topping yang bisa dipilih. Berikut variasi dari hidangan nasi ketel yang populer di Jepang untuk dinikmati ketika liburan:

1. Ekiben

Apabila wisatawan membutuhkan bekal untuk dimakan saat perjalanan, tidak ada salahnya membeli ekiben. Nasi yang dijual dalam kotak khusus ini telah dimasak dengan bumbu yang nikmat. Karena ditempatkan dalam wadah yang aman, sehingga ekiben mudah untuk dibawa travelling. Wisatawan bisa membelinya dan dimakan sembari menunggu kereta.

2. Ebi

Untuk nasi ketel seafood, pilihan topping udang atau ebi perlu dicoba saat berkunjung ke Jepang. Nasi kukus yang dibumbui dan dicampur dengan udang besar sangat cocok bagi pecinta makanan laut. Saat musim semi tiba, wisatawan bisa merayakan hanami atau melihat pemandangan sakura yang indah bersama hidangan nasi ketel udang yang nikmat.

3. Kerang

Nasi ketel dengan tambahan kerang menjadi hidangan nikmat yang cocok di santap saat musim dingin. Pengunjung bisa memilih untuk menikmati kerang matang atau mencoba sensasi kerang yang masih segar. Keduanya sama-sama menjadi menu populer yang patut dicoba saat memesan nasi ketel di Jepang. Sehingga, pembaca perlu mencobanya agar bisa menilai masakan ini sendiri.

4. Unagi

Belut memang populer karena cita rasa yang nikmat, terutama saat disajikan bersama dengan nasi hangat. Bahan makanan ini juga dikenal sebagai penambah stamina dan sangat familiar di negeri sakura. Bagi penggemar belut, sangat direkomendasikan untuk mencoba hidangan nasi ketel yang nikmat. Unagi yang dimasak dengan nasi dan tambahan bumbu membuat selera makan meningkat.

5. Ayam

Daging ayam memang lebih mudah untuk diolah ke berbagai hidangan. Di samping itu, daging ayam memiliki sejumlah manfaat yang baik untuk kesehatan. Sehingga, aman untuk dikonsumsi bagi siapa pun. Bila pembaca bosan dengan hidangan ayam yang sudah sering ditemui, campuran nasi ketel dan ayam sangat direkomendasikan.

6. Kepiting

Satu lagi variasi nasi ketel seafood yang patut dicoba, yaitu olahan kepiting. Hidangan ini mulai tersedia di berbagai restoran pada bulan November sampai Maret. Kepiting akan disuwir dan dicampurkan bersama nasi yang sudah dibumbui khusus. Rasanya yang manis akan berpadu dengan gurihnya nasi ketel. Adapun jenis kepiting yang sering digunakan yaitu kepiting salju dan kepiting raja.

7. Salmon

Ikan salmon memang sering ditemukan pada hidangan sushi, baik versi segar maupun dibakar. Wisatawan juga bisa memesan nasi ketel dengan tambahan salmon dan telurnya yang nikmat. Nasi dicampur dengan telur salmon akan dimasak bersama menggunakan bumbu khusus. Selanjutnya nasi ketel akan disajikan dengan tambahan telur salmon segar sebagai topping.

Restoran yang Direkomendasikan

Hidangan kamameshi yang nikmat mungkin lebih susah untuk dimasak di rumah, terutama bila pembaca belum memahami resepnya. Namun, masakan nasi ketel ini mudah ditemukan pada berbagai restoran yang ada di Tokyo. Sebagai rekomendasi, berikut daftar restoran yang direkomendasikan untuk dikunjungi saat berlibur ke Jepang:

1. Toridoki Kachidoki

Meski baru dibuka 2 tahun yang lalu, tetapi Toridoki Kachidoki cukup populer keberadaannya. Nasi ketel dengan topping ayam menjadi menu favorit yang sayang dilewatkan saat mampir ke restoran ini. Bagi pecinta cumi-cumi, menu Ika Kamameshi sangat menggugah selera dan sangat direkomendasikan untuk pengunjung.

2. Onuki

Restoran Onuki ini terkenal karena daging ayam pada nasi ketel yang mempunyai rasa nikmat. Hidangan inilah yang membuat banyak pengunjung sangat tertarik untuk mengunjungi Onuki saat pergi ke Tokyo. Namun, pengunjung perlu bersabar saat mengunjunginya. Meski terkenal, restoran ini berada di lokasi yang cukup susah untuk ditemukan.

3. Toricho Kasuga

Restoran ini menyajikan nasi ketel dengan harga terjangkau dan nikmat. Salah satu menu yang direkomendasikan yaitu Anago Kamameshi yang lezat dan menjadi hidangan yang menggiurkan. Namun, pengunjung juga tetap bisa menikmati nasi ketel dengan pilihan topping lain yang tidak kalah nikmat. Silahkan datang ke daerah Bunkyo untuk mengunjungi Toricho Kasuga.

4. Nirenoki Honmonjidori

Di restoran ini, hidangan nasi ketel yang paling terkenal adalah topping seafood seperti udang dan kepiting. Tambahan jamur Matsutake yang nikmat akan membuat nasi ketel lebih gurih. Restoran dengan nuansa kota tua ini dapat dikunjungi bila wisatawan datang ke daerah Ota, Tokyo. Kesempatan seperti ini seharusnya tidak boleh dilewatkan saat ke Jepang.

5. Torigin Ginza

Restoran ini sudah berdiri selama 60 tahun lalu dan dikenal menyajikan nasi ketel pertama di daerah Ginza. Cita rasa nasi ketel yang dihadirkan memiliki rasa yang sama sampai saat ini. Daging ayam panggang menjadi salah satu menu nasi ketel andalan yang disajikan. Menu inilah yang kemudian menjadi daya tarik wisatawan untuk mengunjungi Torigin Ginza.

6. Seijo

Sebetulnya Seijo tergolong restoran kelas atas, namun hidangan yang dijual termasuk mempunyai harga yang standar. Bukan hanya hidangan nasi ketel saja, melainkan restoran ini memiliki hidangan khas Oyako Don dan Yakitori Don. Restoran ini memakai tiram segar yang dimasak bersama nasi, sehingga rasanya sangat lezat. Wisatawan yang tertarik bisa mengunjungi daerah Setagaya Ward.

Itulah informasi seputar kamameshi atau nasi ketel khas Negeri Sakura yang wajib dicoba ketika berlibur. Saat ini resep untuk membuat hidangan nasi ketel banyak ditemukan di internet. Bila tidak memungkinkan untuk mencicipi nasi ketel langsung di Jepang, pembaca masih bisa mencoba memasaknya sendiri di rumah. Gunakan bahan yang mudah ditemukan di supermarket agar tidak kesulitan.

Penulis

WeXpats
Di sini kami menyediakan artikel yang mencakup berbagai informasi yang berguna tentang kehidupan, pekerjaan, dan studi di Jepang hingga pesona dan kualitas Jepang yang menarik.

Sosial Media ソーシャルメディア

Kami berbagi berita terbaru tentang Jepang dalam 9bahasa.

  • English
  • 한국어
  • Tiếng Việt
  • မြန်မာဘာသာစကား
  • Bahasa Indonesia
  • 中文 (繁體)
  • Español
  • Português
  • ภาษาไทย
TOP/ Kehidupan di Jepang/ Makanan & Belanja di Jepang/ Kamameshi, Nasi Ketel khas Jepang yang Patut Dicicipi

Situs web kami menggunakan Cookies dengan tujuan meningkatkan aksesibilitas dan kualitas kami. Silakan klik "Setuju" jika Anda menyetujui penggunaan Cookie kami. Untuk melihat detail lebih lanjut tentang bagaimana perusahaan kami menggunakan Cookies, silakan lihat di sini.

Kebijakan Cookie